Harga Pertamax Turun per Bulan Ini, Begini Kata Pengamat...
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA—Harga BBM nonsubsidi kembali turun per 1 November 2023. Berdasarkan pengumuman resmi Pertamina, Rabu (1/11), harga Pertamax untuk sejumlah wilayah termasuk DKI Jakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah, DIY, dan Jawa Timur turun Rp600 per liter menjadi Rp13.400 per liter dari bulan sebelumnya yang seharga Rp14.000 per liter.
Penyesuaian harga tersebut dilakukan dalam rangka mengimplementasikan Keputusan Menteri (Kepmen) ESDM No.245.K/MG.01/MEM.M/2022 sebagai perubahan atas Kepmen No.62 K/12/MEM/2020 tentang Formula Harga Dasar Dalam Perhitungan Harga Jual Eceran Jenis Bahan Bakar Minyak Umum Jenis Bensin dan Minyak Solar yang Disalurkan melalui SPBU.
Direktur Eksekutif Reforminer Intitute, Komaidi Notonegoro menilai respons cepat Pertamina menurunkan harga BBM nonsubsidi berdasarkan pergerakan harga minyak mentah di pasar dunia, merupakan kebijakan yang tepat.
Advertisement
Hal tersebut menunjukkan bahwa proses penetapan harga BBM nonsubsidi memang benar-benar ada di tangan pelaku usaha.
Komaidi mengatakan keputusan Pertamina tersebut bisa menjadi edukasi positif bagi masyarakat bahwa pelaku usaha memang memiliki otoritas terhadap penetapan harga BBM. “Ini juga penting untuk pembelajaran masyarakat bahwa ketika ada ruang untuk menurunkan [harga BBM], perusahaan harus secara cepat menurunkannya,” kata dia, Kamis (2/11/2023).
BACA JUGA: Setelah Harga Naik, Pelanggan Pertamax di Jateng-DIY Berkurang, Ini Buktinya...
Senada, anggota Komisi VII DPR, Mulyanto, menegaskan bahwa BBM nonsubsisdi yang dijual oleh Pertamina sepenuhnya mengacu pada harga pasar.
Menurut dia, saat ini harga BBM nonsubsidi Pertamian memang sudah seharusnya turun. Terlebih, harga minyak West Texas Intermediate (WTI) misalnya, saat ini terus turun sampai menyentuh angka US$67 per barel.
Berikut daftar harga BBM nonsubsidi yang mengalami penurunan harga:
Pertamax : Rp13.400
Pertamax Turbo : Rp15.500 per liter
Pertamax Green 95 : Rp15.000 per liter
Dexlite : Rp16.950 per liter
Pertamina Dex : Rp17.750 per liter
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Cek Harga Pangan Hari Ini, Selasa 5 November 2024, Harga Daging Ayam, Bawang Merah dan Beras Naik
- LPS Tempatkan Pegawai Fulltime di KDIC Korea Pelajari Penjaminan Polis Asuransi
- Boeing Tawarkan Kenaikan Gaji 38% Sebagai Solusi Akhiri Aksi Mogok Pekerja
- Program Makan Bergizi Gratis, Kementan Mengejar Pasokan 2 Juta Ekor Sapi Hidup
- Industri Tekstil Dalam Negeri Bermasalah, Kemendag dan Kemenperin Agendakan Pembahasan
Advertisement
Sejarah dan Asal-usul Tanah Kasultanan Dipamerkan, Catat Tanggalnya
Advertisement
Minat Berwisata Milenial dan Gen Z Agak Lain, Cenderung Suka Wilayah Terpencil
Advertisement
Berita Populer
- Soal Penyeragaman Kemasan Rokok Tanpa Merek, Pakar: Membingungkan!
- Wow! Ekonomi DIY Triwulan III 2024 Tumbuh Tertinggi di Pulau Jawa, Ini Pemicunya
- Sambut Semangat Nasionalisme Hari Pahlawan, PLN Group Jateng dan DIY Gelar Media Gathering Tingkatkan Sinergitas
- Firefox Mozilla Kembali PHK Karyawannya 30 Persen
- Harga Pangan Hari Ini 7 November 2024: Beras hingga Telur Naik
- Dirikan CX Square, Transcosmos Indonesia Ekspansi Bisnis ke Jogja
- Tiket KA untuk Libur Natal dan Tahun Baru 2025 Sudah Bisa Dipesan, Ini Jadwal Lengkapnya
Advertisement
Advertisement