Advertisement

PLN Berikan Stimulus dan Penurunan Tarif Listrik di Masa Pandemi

Media Digital
Jum'at, 06 November 2020 - 15:47 WIB
Sunartono
PLN Berikan Stimulus dan Penurunan Tarif Listrik di Masa Pandemi Petugas PLN melakukan pemeliharaan. - Ist

Advertisement

Harianjogja.com, JOGJA--Dalam kondisi ekonomi yang sedang sulit karena pandemi covid-19 ini, PT PLN (Persero) bersama Pemerintah melalui Kementrian Energi dan Sumber Daya Mineral berusaha untuk mengambil peran dengan memberikan ruang untuk pelanggan-pelanggan tarif tegangan rendah pada klasifikasi tarif golongan tertentu agar dapat memanfaatkan listrik untuk menunjang kegiatan ekonomi dan dalam kegiatan kesehariannya.

PLN telah memberikan penurunan tarif listrik kepada golongan pelanggan tarif tegangan rendah diantaranya adalah pelanggan dengan Tarif R1/1300VA, R1/2200VA, R2/3500VA sd R2/5500VA, R3 daya diatas 6600VA, B2 daya 6600VA sd 200KVA. Untuk penyesuaian tarif tenaga listrik pelanggan Nonsubsidi tegangan rendah, mulai diberlakukan per 1 Oktober 2020 hingga Desember 2020. Tarif tenaga listrik yang sebelumnya Rp 1.467,28/ kWh menjadi Rp 1.444,70/ kWh, atau turun sebanyak Rp 22,58/ kWh. Untuk pelanggan tegangan menengah dan tegangan tinggi tarifnya tetap sama, sesuai dengan perhitungan tarif tenaga listrik sebelumnya. Program promo PLN lain yang telah dan dikeluarkan dan masih berlanjut sampai dengan saat ini adalah berupa subsidi listrik secara gratis untuk pelanggan 450 VA dan diskon 50% untuk pelanggan 900 VA kategori tidak mampu yang berlaku mulai bulan April hingga Desember 2020.

Advertisement

Manager PLN UP3 Semarang, Donny Adriansyah mengatakan bahwa pihaknya akan senantiasa mendukung sepenuhnya program-program yang dikeluarkan oleh Pemerintah maupun dari PLN Pusat sebagai bentuk pelayanan terbaik bagi pelanggan. “Tentu PLN UP3 Semarang sangat mendukung program ini. Dengan adanya subsidi dan penyesuaian terhadap tarif tenaga listrik, diharapkan mampu membantu masyarakat dalam rangka memulihkan sektor perekonomian terutama di Kota Semarang dan Kabupaten Kendal akibat pandemi Covid-19 ini,” ujarnya.

Ibu Chyntia merupakan salah satu pelanggan PLN Semarang dengan tarif tegangan rendah yang saat ini menikmati penyesuaian tarif listrik. Beliau mengaku sangat terbantu dengan adanya penyesuaian tarif listrik tersebut. “Bulan sebelumnya biaya listrik dirumah saya sebesar Rp 442.000, 00, untuk bulan ini (November) dengan pemakaian listrik yang kurang lebih sama dengan bulan sebelumnya ada penurunan menjadi Rp 436.000, 00. Terimakasih PLN karena tarif listrik sudah diturunkan, sehingga bisa mengurangi beban tanggungan selama pandemi ini,” ucapnya.

PLN selaku perusahaan penyedia tenaga listrik selalu mendukung upaya Pemerintah untuk mensejahterakan masyarakat. Setiap kritik, saran, pengaduan dan lainnya dapat menghubungi Contact Center PLN di 123 atau Website PLN di www.pln.co.id. Pelanggan disarankan untuk tidak langsung datang ke Kantor PLN, sebagai upaya untuk menerapkan Physical distancing protokol kesehatan Covid-19.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

alt

Putusan Banding Turun, Vonis Mari Terdakwa Waliyin dan Ridduan Jadi Penjara Seumur Hidup

Sleman
| Jum'at, 19 April 2024, 19:37 WIB

Advertisement

alt

Pengunjung Kopi Klotok Membeludak Saat Libur Lebaran, Antrean Mengular sampai 20 Meter

Wisata
| Minggu, 14 April 2024, 18:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement