Advertisement
CSR Bank BPD DIY Dukung Pengembangan Teras Malioboro

Advertisement
Bank BPD DIY menyalurkan bantuan Corporate Social Responsibility (CSR) untuk pembangunan Teras Malioboro. Penyerahan CSR dilakukan secara simbolis oleh Direktur Utama Bank BPD DIY, Santoso Rohmad kepada Gubernur DIY, Sri Sultan Hamengku Buwono X bersamaan dengan peninjauan Jalan Malioboro pada Jum’at (11/2/2022).
Santoso Rohmad megatakan bahwa Bank BPD DIY menyalurkan dua bantuan CSR untuk penataan Teras Malioboro 1 dan 2 yang menjadi tempat relokasi PKL Malioboro. Menurutnya Bantuan CSR tahap pertama telah direalisasikan untuk pembangunan shelter pedagang di Teras Malioboro 2 bekerjasama dengan Pemerintah Kota Jogja sementara untuk tahap kedua masih dilakukan koordinasi dengan Dinas Koperasi dan UMKM Pemda DIY untuk penataan di Teras Malioboro 1.
Advertisement
“Bank BPD DIY berkomitmen mendukukung upaya Pemerintah Daerah dalam melakukan penataan kawasan Malioboro agar semakin menarik wisatawan yang tentunya juga dapat meningkatkan perekonomian pelaku UMKM di Malioboro ini” kata Santoso dalam rilis yang diterima Harianjogja.com, Senin (14/2/2022).
Lebih lanjut ia menyampaikan bahwa Bank BPD DIY juga siap membantu pelaku UMKM Malioboro untuk peningkatkan usahanya baik dari segi permodalan maupun penunjang transaksi usaha seperti transaksi non-tunai berbasis digital.
“Bank BPD DIY punya produk kredit seperti KUR, Kredit PeDe dan kredit mikro yang dapat dimanfaatkan oleh pedagang yang ingin meningkatkan usahanya. Selain itu, untuk kemudahan transaksi pembayaran secara non-tunai mereka bisa menggunakan produk QUAT (QRIS merchant) Bank BPD DIY” jelas Santoso
Seperti diketahui Bank BPD DIY terus melakukan inovasi produk dan layanan berbasis digital untuk memenuhi kebutuhan transaksi nasabah yang terus meningkat. “Inovasi berkelanjutan menjadi langkah strategis yang kami lakukan agar Bank BPD DIY menjadi bank yang terpercaya, istimewa dan menjadi pilihan masyarakat” pungkas Santoso. *
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Ungkap Kecurangan Beras Oplosan, Menteri Pertanian Tak Gentar Meski Ada Intimidasi
- Menteri PKP Pastikan Aturan Penyaluran KUR Perumahan Rampung Bulan Ini
- Penerbangan Susi Air Jogja-Bandung Bakal Dibanderol Rp1,75 Juta
- Sri Mulyani Ungkap Saldo Akhir APBN 2024 Sebesar Rp457,5 Triliun
- Harga BBM Non Subsidi di Jogja Naik per Juli 2025, Pertamax Kini Rp12.500 per Liter
Advertisement

Jadwal KRL Solo Jogja Hari Ini, Senin (7/7/2025), Naik dari Stasiun Palur, Jebres, Purwosari dan Solo Balapan
Advertisement

Jalur Hiking Merapi di Argobelah Klaten Kian Beragam dengan Panorama Menarik
Advertisement
Berita Populer
- Jelang Deadline Tarif Trump, Begini Tanggapan Asmindo DIY
- Harga Pangan Hari Ini, Minggu 6 Juli 2025, Beras, Cabai, Minyak, hingga Bawang Turun
- Cek Harga Emas Hari Ini, Antam, UBS dan Galeri24
- Harga Bahan Pangan Hari Ini Minggu 6 Juni 2025: Cabai Rawit Merah Rp51 Ribu
- Produksi Kopi Indonesia Masuk Jajaran Lima Besar Dunia
- Insentfif Motor Listrik Banyak Ditunggu Konsumen
- QHOMEMART Launching Toko Material
Advertisement
Advertisement