Laris Manis, Masa Inden Innova Hybrid Tembus 5 Bulan
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA– Mobil elektrik teranyar Toyota, yakni All New Kijang Innova Hybrid memiliki waktu inden hampir lima bulan di diler Auto2000.
Regional General Manager Auto2000 DKI Gondo Handoko menyebutkan, untuk saat ini inden Kijang Innova Zenix varian Hybrid memiliki inden lima bulan, sedangkan varian bensin hanya satu bulan.
Advertisement
"[Inden Innova] Hampir 5 bulanan khususnya untuk hybrid, dan gasoline relatif sebulan saja," ujar Gondo di Jakarta, Selasa (6/12/2022).
Dia mengaku di Jakarta pemesanan Innova Hybrid sudah mencapai 1.200 unit dengan tipe Q dan V yang mendominasi kontribusi penjualan.
"Innova hybrid di Jakarta udah sekitar 1.200, sedangkan bensin cuman 300. Pokoknya [pemesanan Hybrid] mencapai 1.500-an," terang Gondo.
Gondo menambahkan, sebelumnya pihaknya tidak menyangka Innova varian Hybrid ini akan memiliki permintaan yang cukup besar.
Pasalnya, Hybrid di Indonesia merupakan teknologi baru dan perlu penyesuaian, terlebih ada juga pilihan Innova bensin memiliki peningkatan lebih besar dari pendahulunya.
"Waktu itu kami kan berpikir masyarakat belum gampang terima hybrid dan ingin yang bensin, apalagi teknologi bensin lebih baik dari sebelumnya, lebih irit, bertenaga dan segalam macem," kata Gondo
BACA JUGA: Yamaha Luncurkan Freego 125 Connected, Ini Dia Spesifikasi Canggihnya
"Namun, ternyata Indonesia lebih cepat menerima [varian Hybrid], makannya perbedaan masa indennya memiliki jarak cukup jauh antara hybrid dan bensin," pungkasnya.
Sebagai informasi, All New Zenix memiliki lima varian, di antaranya dua varian tipe bahan bakar bensin dan tiga tipe mobil Hybrid. Mobil teranyar keluaran Toyota ini dibanderol dalam rentang Rp400 juta hinga Rp600 juta.
Berikut harga dan varian All New Kijang Innova Zenix:
Mesin Bensin
All New Innova Zenix G AT Bensin Rp419 juta
All New Innova Zenix V AT Bensin Rp467 juta
Mesin Hybrid
All New Innova Zenix G AT HV Rp458 juta
All New Innova Zenix V AT HV Rp532 juta
All New Innova Zenix Q HV Rp611 juta
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : JIBI/Bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Harga Emas Antam Hari Ini 20 November Naik Signifikan, Rp1.498 Juta per Gram
- Garuda Indonesia Dukung Rencana Pemerintah Turunkan Harga Tiket Pesawat
- Dampak Aksi Boikot 47 Gerai KFC Tutup, 17 Restoran Pizza Hut Berhenti Beroperasi
- Harga Emas Antam Hari Ini 18 November 2024 Naik Signifikan, Rp1.476 Juta per Gram.
- Nilai Impor pada Oktober 2024 Capai 21,94 Miliar Dolar AS, Naik 16,54 Persen
Advertisement
Viral Aksi Mesum Parkiran Abu Bakar Ali Jogja, Satpol PP Dorong Adanya Kontrol Sosial
Advertisement
Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism
Advertisement
Berita Populer
- Mudahnya Mendaftar Haji melalui BPD DIY Syariah, Persiapkan Ibadah Haji Sejak Dini
- Realisasi Belanja APBN di DIY Per Oktober 2024 Capai Rp19,18 Triliun
- Life Media Kenalkan Layanan Canggih Hospitality TV untuk Hotel
- BI Janjikan Insentif untuk Perbankan Dukung Program 3 Juta Rumah
- Di Electricity Connect 2024, PLN Galang Kolaborasi Global Wujudkan Transisi Energi di Indonesia
- Hasil Sidak, 4 SPBU di DIY Ditutup karena Melakukan Kecurangan, Ini Daftarnya
- OJK Awasi Ketat Entitas Pinjol KoinP2P
Advertisement
Advertisement