Rajut Kebersamaan saat Ramadan, Ozzy Clothing Gelar Bukber Seluruh Karyawan
Advertisement
JOGJA—Dalam momen Ramadan kali ini, Ozzy Clothing menggelar kegiatan buka puasa bersama seluruh karyawan. Ramadan tahun ini merupakan momen spesial bagi Ozzy Clothing karena di tahun ini Ozzy Clothing telah memiliki satu outlet pusat, dua outlet cabang dan 100 lebih karyawan di berbagai divisi.
Ozzy Clothing yang merupakan produsen kaos polo terbesar di Jogja, memang secara rutin mengadakan buka puasa bersama seluruh karyawan. “Selain merangkul seluruh karyawan, diharapkan acara seperti ini mampu menjadi salah satu jalan menjalin silaturahmi sesama karyawan”, ucap Marketing Communication Ozzy Clothing, Bintang Austerity melalui rilis, Senin (17/4/2023).
Advertisement
Acara buka puasa bersama tersebut diawali dengan berfoto bersama dan dilanjut dengan persiapan buka puasa. Tepat di waktu berbuka puasa seluruh karyawan menikmati berbagai sajian menu berbuka puasa yang telah disiapkan.
Buka puasa bersama kali ini diadakan di salah satu restoran yang cukup besar di area Jogja Barat. Makin menarik lagi dengan kompaknya seluruh karyawan Ozzy Clothing yang mengenakan pakaian sewarna yaitu nuansa putih.
Direktur Utama Ozzy Clothing, Henry Kurniawan menutup acara ini dengan ucapan syukur dan terima kasih kepada seluruh karyawan yang telah mencurahkan hati, waktu, dan tenaganya untuk Ozzy Clothing.
Dia menambahkan, melalui acara buka puasa bersama ini, diharapkan terjalin komunikasi dan kedekatan yang lebih baik lagi antar seluruh karyawan untuk bisa saling bersinergi lagi kedepannya.
Momen kebersamaan di bulan Ramadhan ini turut dibagikan di seluruh official akun sosial media Ozzy Clothing. Anda bisa mengunjungi akun Instagram @ozzy.clothing, akun Tiktok ozzyclothing dan akun Youtube Ozzy Clothing untuk tahu lebih lanjut kegiatan dan update dari Ozzy Clothing.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Harga Emas Antam Hari Ini 20 November Naik Signifikan, Rp1.498 Juta per Gram
- Garuda Indonesia Dukung Rencana Pemerintah Turunkan Harga Tiket Pesawat
- Dampak Aksi Boikot 47 Gerai KFC Tutup, 17 Restoran Pizza Hut Berhenti Beroperasi
- Harga Emas Antam Hari Ini 18 November 2024 Naik Signifikan, Rp1.476 Juta per Gram.
- Nilai Impor pada Oktober 2024 Capai 21,94 Miliar Dolar AS, Naik 16,54 Persen
Advertisement
Jadwal Terbaru KA Bandara YIA Xpress Jumat 22 November 2024
Advertisement
Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism
Advertisement
Berita Populer
- Di Electricity Connect 2024, PLN Galang Kolaborasi Global Wujudkan Transisi Energi di Indonesia
- Hasil Sidak, 4 SPBU di DIY Ditutup karena Melakukan Kecurangan, Ini Daftarnya
- OJK Awasi Ketat Entitas Pinjol KoinP2P
- Perbanyak Transaksi di GoFood, Menangkan Pengalaman Eksklusif Konser MALIQ & DEssentials
- Ekonom Dukung Keputusan BI Tahan Suku Bunga 6%
- PPN Jadi 12% Tahun Depan, Harga Barang Elektronik Juga Bakal Ikut Naik
- Menyambut Masa Depan Cerah Emas dan Pangan pada 2025
Advertisement
Advertisement