Libur Waisak, Whoosh Angkut 21 Ribu Penumpang
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA—PT Kereta Cepat Indonesia China (KCIC) mencatat kereta cepat Whoosh mengangkut sebanyak 21.000 penumpang per hari pada periode libur panjang Hari Raya Waisak 2024.
“Peningkatan volume penumpang sudah terjadi sejak H-1 libur panjang pada Rabu (22/5) dengan rata-rata mencapai 21 ribu penumpang per hari,” kata GM Corporate Secretary KCIC, Eva Chairunisa di Bandung, Jawa Barat, Sabtu.
Advertisement
Eva menyatakan peningkatan volume penumpang pada momen libur panjang ini terlihat stabil, untuk hari ini pada Sabtu (25/5) kereta cepat Whoosh juga masih mengalami peningkatan volume sekitar 30 persen jika dibandingkan hari biasa.
“Jumlah penumpang meningkat sekitar 30 persen jika dibandingkan dengan pekan sebelumnya, di mana KCIC melayani sebanyak 16 ribu penumpang,” katanya.
Untuk mengakomodiasi peningkatan volume penumpang, KCIC telah menyiapkan 48 perjalanan dengan ketersediaan kursi sebanyak 28 ribu per hari.
“Dengan meningkatnya jumlah perjalanan, masyarakat memiliki banyak alternatif jadwal sesuai kebutuhan mereka. Penumpang bisa lebih menyesuaikan merencanakan perjalanan karena ada lebih banyak pilihan jadwal," kata dia.
Adapun mayoritas penumpang keberangkatan Halim turun di Stasiun Padalarang dan melanjutkan perjalanan dengan KA Feeder menuju Stasiun Bandung.
Dia menambahkan pada periode tersebut, KCIC tetap menjual tiket dengan skema “dynamic pricing” atau tarif dinamis dengan menawarkan harga lebih hemat pada periode perjalanan tertentu.
“Menyambut periode libur panjang ini, KCIC menerapkan skema tarif dinamis dimana tarif kereta menyesuaikan hari dan jam keberangkatan hingga rute yang dipilih dengan tarif termurah Rp150 ribu di jam-jam tertentu," kata Eva.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Ribuan Orang Teken Petisi Tolak PPN 12 Persen
- Harga Emas Antam Hari Ini 20 November Naik Signifikan, Rp1.498 Juta per Gram
- Garuda Indonesia Dukung Rencana Pemerintah Turunkan Harga Tiket Pesawat
- Dampak Aksi Boikot 47 Gerai KFC Tutup, 17 Restoran Pizza Hut Berhenti Beroperasi
- Harga Emas Antam Hari Ini 18 November 2024 Naik Signifikan, Rp1.476 Juta per Gram.
Advertisement
Status Siaga Darurat Bencana DIY Diperpanjang hingga 2 Januari 2025
Advertisement
Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism
Advertisement
Berita Populer
- GATF Kembali Digelar di Jakarta, Hadirkan Lebih dari 500 Ribu Kursi dengan Harga Terjangkau
- Menko Bidang Pangan Sebut Ada Rencana Setop Impor Beras Tahun Depan
- OJK: KUR Tidak Termasuk Utang Macet yang Bisa Dihapus
- Pertumbuhan Ekonomi Indonesia Diprediksi Capai 4,7 hingga 4,9 Persen di 2025
- Harga Bitcoin Pecah Rekor, Investor Diminta Berhati-hati Titipkan Dana Investasinya
- Sah! Maya Watono Jabat Direktur Utama Holding BUMN InJourney, Berikut Profilnya
- Prabowo Raih Komitmen Investasi 8,5 Miliar Dolar AS dari Lawatannya ke Inggris
Advertisement
Advertisement