Advertisement

Mendag Zulhas Pastikan Harga Bahan Pokok Stabil Jelang Iduladha

Ni Luh Anggela
Minggu, 16 Juni 2024 - 21:07 WIB
Mediani Dyah Natalia
Mendag Zulhas Pastikan Harga Bahan Pokok Stabil Jelang Iduladha Suasana salah satu toko beras di Pasar Wates yang mengeluhkan harga terus melonjak, Kamis (15/2/2024).Harian Jogja - Triyo Handoko

Advertisement

Harianjogja.com, JAKARTA—Jelang Iduladha 1445 H, stok bahan pokok jelang dipastikan melimpah dan harga jual stabil.

"Insyaallah lebaran haji tahun ini tidak ada masalah. Bapok [bahan pokok] stoknya banyak, harganya stabil," ujar Menteri Perdagangan (Mendag) Zulkifli Hasan seusai meninjau Pasar Sederhana di Bandung, Jawa Barat, Sabtu (15/6/2024).

Advertisement

Dalam kunjungannya, tercatat harga beras medium dipatok sebesar Rp12.000 per kilogram dan beras premium Rp15.500 per kilogram. Harga gula pasir sebesar Rp18.000 per kilogram, minyak goreng curah Rp16.000 per liter, Minyakita Rp16.000 per liter, dan minyak goreng premium Rp18.000 per liter. Selanjutnya, harga tepung terigu dibanderol Rp13.000 per kilogram, daging ayam ras Rp35.000 per kilogram, telur ayam ras di kisaran Rp28.000—29.000 per kilogram, dan daging sapi Rp140.000 per kilogram. Kemudian, cabai merah keriting dipatok sebesar Rp55.000 per kilogram, cabai merah besar Rp50.000 per kilogram, cabai rawit merah Rp55.000 per kilogram, bawang merah Rp40.000 per kilogram, dan bawang putih Rp40.000 per kilogram. 

Baca Juga: Menjelang Iduladha, Harga Bahan Pangan di Bantul Relatif Stabil

"Harga daging ayam terlalu murah. Kalau terlalu murah kasihan peternak ayam, pemerintah sudah menetapkan harga antara Rp39.000—40.000 per kilogram. Sementara komoditas lain, seperti beras dan minyak goreng harganya stabil," jelasnya.

Dengan stabilitas harga dan pasokan harga tersebut, politisi PAN itu mengharapkan masyarakat dapat merayakan Iduladha dengan lancar tahun ini. Zulhas juga turut mengunjungi rumah potong hewan (RPH) Ciroyom, Bandung guna memastikan kesiapan RPH dalam melaksanakan pemotongan hewan kurban saat Iduladha. Dia mengimbau kepada masyarakat untuk menitipkan proses pemotongan hewan kurban di RPH.

Baca Juga: Zulhas Klaim Harga Kebutuhan Pokok Stabil Jelang Iduladha

Pasalnya, Zulhas menyebut pemotongan hewan di RPH telah melalui proses yang sudah terjamin kesehatan dan higienitasnya. "Tadi sudah ada 100 ekor lebih sapi yang akan dipotong, besok akan ditambah lagi. Pemotongan di RPH sangat profesional melalui proses antemortem dan post mortem. Karena itu, kami mengimbau masyarakat yang ingin berkurban silakan dibawa ke RPH," imbaunya.

Baca Juga: Sambut Iduladha Berwawasan Lingkungan, DLH GK Dorong Penggunaan Kantong Bahan Biodegradable

Adapun, stok sapi di RPH Ciroyom tercatat sekitar 400 ekor yang terdiri atas 300 ekor sapi lokal untuk kurban. Jenis sapi lokal tersebut terdiri atas sapi limosin, madura, dan Friesian Holstein (FH). Lalu, terdapat 100 ekor sapi impor asal Australia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : Bisnis.com

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

alt

Musim Kemarau Petani di DIY Diminta Tetap Menanam Padi

Jogja
| Rabu, 26 Juni 2024, 18:07 WIB

Advertisement

alt

Inilah Rute Penerbangan Terpendek di Dunia, Naik Pesawat Hanya Kurang dari 2 Menit

Wisata
| Sabtu, 22 Juni 2024, 11:27 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement