Yamaha Luncurkan 4 Varian AEROX ALPHA, Harga Mulai Rp29,9 Juta
Advertisement
JOGJA—PT Yamaha Indonesia Motor Mfg (YIMM) menghadirkan Sport Scooter terbaru di jajaran skutik MAXi Yamaha, yaitu AEROX ALPHA. Peluncuran berlangsung di The Hallf, Pati Unus (Alpha Ground), Jakarta, Rabu (18/12/2024).
President Director & CEO, PT Yamaha Indonesia Motor Mfg., Dyonisius Beti mengatakan generasi ketiga AEROX ini diyakini bisa memberikan pengalaman berkendara yang lebih menyenangkan. Dilengkapi dengan perbaruan desain, fitur, dan performa mesin canggih.
Advertisement
AEROX ALPHA menawarkan empat varian dengan harga OTR Jakarta, di antaranya:
1. AEROX ALPHA (Standard) pilihan warna Black, Silver, Red, Dark Blue dengan harga Rp29.900.000.
2. AEROX ALPHA Cyber City pilihan warna Blue Red, Blue Yellow dengan harga Rp33.990.000.
3. AEROX ALPHA "Turbo" pilihan warna Dark Grey dengan harga Rp39.550.000.
4. AEROX ALPHA "Turbo" Ultimate pilihan warna Dark Grey dengan harga Rp41.730.000.
BACA JUGA: Heboh Layanan Kena Ransomware, Ini Jawaban BRI
Ia meyakini kehadiran AEROX ALPHA akan semakin memperkuat eksistensi SPORT SCOOTER Yamaha. Dimana Aerox ALPHA sudah mengadopsi karakter R Series-DNA yang membuatnya menjadi SUPER SPORT SCOOTER, semakin digandrungi anak muda.
"AEROX ALPHA yang kami luncurkan membawa banyak sekali upgrade di berbagai lini," ucapnya dalam keterangan resminya, Kamis (19/12/2024).
Menurutnya AEROX ALPHA dikembangkan dengan konsep Super Sport Scooter yang terinspirasi dari DNA R-series: Ride The REVolution. AEROX ALPHA menawarkan perpaduan antara nilai sporty khas Yamaha dengan teknologi canggih yang mendukung passion berkendara anak muda saat ini.
Nilai sporty terlihat pada tampilan desain, riding position, dan kemampuan kaki-kaki motor. Menghadirkan rasa berkendara yang agresif serta stabil. Sementara teknologi canggih, merujuk pada kehadiran teknologi Yamaha Electric Continuously Variable Transmission (YECVT).
"Memberikan sensasi berkendara 'TURBO' serta fitur konektivitas yang dapat menghubungkan motor dengan pengendara melalui aplikasi Y-Connect," jelasnya.
Motor berkonsep Super Sport Scooter, AEROX ALPHA memiliki tampilan desain yang sangat sporty dan aerodinamis layaknya motor balap legendaris Yamaha, yaitu YZF-R1M. Diperkuat desain lampu depan dan belakang yang dibuat lebih tajam, ciri khas R-DNA Yamaha dan sudah berteknologi Full LED.
Lampu depannya juga ditambah Dual Projector Lamp berbentuk kotak untuk meningkatkan kualitas pencahayaan yang lebih terang dan fokus. Sebagai tambahan fitur keamanan, AEROX generasi baru ini memiliki sistem Emergency Stop Signal.
"Berfungsi secara otomatis ketika pengendara melakukan pengereman mendadak pada saat kecepatan minimum 50 km/jam."
Kecanggihan lain pada speedometer AEROX ALPHA adalah teknologi Photoelectric sensor yang membuatnya bisa merubah warna background secara manual maupun otomatis (adaptif) sesuai dengan kondisi pencahayaan untuk meningkatkan visibilitas pengendara.
Dalam kondisi terang atau Day-mode, background akan berwarna putih. Sementara ketika gelap atau Night-mode, background speedometer akan berubah menjadi hitam.
Untuk mempermudah pembelian AEROX ALPHA, Yamaha bekerja sama dengan marketplace Blibli membuka program Order Online dimulai sejak pukul 19.00 WIB pada hari launching.
Para konsumen yang melakukan pembelian melalui program Order Online berkesempatan mendapatkan voucher gratis pembelian riding gear dan aksesoris motor. (***)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Daya Beli Melemah, LPS Sebut Simpanan Warga di Bank Terancam Tergerus
- Harga Emas Antam Hari Ini 18 Desember 2024 Stagnan, Termurah Rp810.000
- Harga Emas Antam Hari Ini 17 Desember Naik Jadi Rp1.520.000 per Gram
- Libur Natal dan Tahun Baru, AirAsia Siapkan 554.000 Kursi
- Harga Emas Antam Hari Ini 12 Desember 2024 Naik Jadi Rp1.573.000 per Gram
Advertisement
Malam Pergantian Tahun, 25 Titik di Sleman Gelar Pesta Kembang Api
Advertisement
Targetkan 700 Ribu Kunjungan, Taman Pintar Hadirkan Zona Planetarium dan Dome Area
Advertisement
Berita Populer
- Life Media Perkenalkan Layanan Hospitality TV di Archipelago General Manager Conference 2024
- Gojek Luncurkan Program Yuk Libur, Berikan Pengalaman Terbaik Berwisata Akhir Tahun di Yogyakarta
- BEI DIY Optimistis Target Penambahan Investor Tahun Ini Tercapai
- Terpuruk Nilai Tukar Rupiah Terhadap Dolar AS Tembus Rp16.100, Ini Komentar Gubernur BI
- Meneropong Prospek Quality Tourism di DIY Tahun Depan, Begini Pandangan Pelaku Wisata
- Rupiah Tembus Rp16.100, Begini Penjelasan Bank Indonesia
- PPN Naik Jadi 12%, BI Sebut Inflasi Cuma Bakal Terkerek 0,2%
Advertisement
Advertisement