Advertisement
Proyek GI 150kV Arjawinangun Baru Dituntaskan
GI 150 kV Arjawingun Baru berhasil di-energize./ Ist - PT PLN UIP JBT II
Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA—PT PLN (Persero) UIP JBT II melalui Unit Pelaksana Proyek Jaringan Jawa Tengah 4 (UPPJJBT 4) kembali meningkatkan keandalan sistem kelistrikan di Jawa Barat dengan berhasilnya pemberian tegangan (energize) pada GI 150 kV Arjawingun Baru melalui incomer double phi yang memotong jalur transmisi SUTT 150 kV Mandirancan-Jatibarang, pada Jumat (17/1).
Manager UPP JJBT 4 Zaky Adikta menyebutkan SUTT 150 kV Arjawinangun Baru Incomer berhasil di-energize pada pukul 04.00 WIB dini hari, setelah sebelumnya dilakukan pengujian individu dan pengujuan fungsi peralatan oleh PT PLN (Persero) Pusat Sertifikasi dan dinyatakan laik bertegangan selama 24 jam dan percobaan pembebanan. "SUTT 150 kV Arjawinangun Baru ini sebelumnya merupakan proyek yang sudah ditungu-tunggu penyelesaiannya dan sekarang telah selesai dengan double phi yang energize pada 14 Januari 2020 lalu," kata dia, Jumat (17/1).
Advertisement
Berada di Kebon Turi, Ciwaringin, Kec. Arjawinangun, Cirebon, Jawa Barat, instalasi GI 150 kV Arjawinangun Baru terdiri atas empat bay line, satu bay kopel dan dua bay trafo 2x60 MVA. Mengalirkan listrik bertegangan tinggi dari arah Mandirancan dan ke arah Jatibarang, menambah pasokan listrik bagi pelanggan PLN di daerah Jawa Barat, khususnya di Cirebon sebesar 120 MVA.
General Manager UIP JBT II Eko Priyantono Aviantoro memberikan apresiasi atas keberhasilan penuntasan proyek ketenagalistrikan tersebut. "Semoga sistem kelistrikan di Jawa Barat akan semakin andal dan memberi manfaat bagi masyarakat luas pada umumnya," kata dia.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Guru dan Siswa Keracunan, Distribusi MBG di SMPN 2 Mlati Disetop
Advertisement
Desa Wisata Adat Osing Kemiren Banyuwangi Masuk Jaringan Terbaik Dunia
Advertisement
Berita Populer
- Cek Lagi Harga Emas Logam Mulia Antam, UBS dan Galeri24 Hari Ini
- Harga Emas Antam di Logam Mulia Turun Rp23.000 per Gram
- Update Daftar Harga BBM Pertamina, Shell, Bp, Vivo Tetap Stabil
- Malaysia-AS Sepakati Pemangkasan Tarif, ASEAN Bisa Meniru
- Epson Kenalkan Produk TKDN dan Teknologi Hijau di Jogja
- OJK DIY Ungkap Adanya Lonjakan Kasus Pinjol Ilegal
Advertisement
Advertisement



