Advertisement
Banyak Event Internasional, Kunjungan Wisman ke DIY Diperkirakan Naik 25%

Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA—Kunjungan wisatawan mancanegara ke DIY selama September ini diklaim meningkat dibandingkan Agustus lalu. Banyaknya event bertaraf internasional menjadi salah satu pemicunya.
Ketua Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) DIY Deddy Pranowo Eryono mengatakan ada peningkatan jumlah wisatawa mancanegara yang berkunjung ke DIY selama September ini. Namun, angka pasti jumlah wisman yang datang belum dihimpun. "Kunjungan wisaman ada, tetapi data jumlah pastinya belum ada. September ini meningkat tapi sedikit," ujarnya kepada Harian Jogja, Kamis (29/9/2022).
Advertisement
Peningkatan kunjungan wisman, lanjut Dedy, dipengaruhi oleh berbagai event lokal maupun bertaraf internasional yang digelar di DIY. Dia mencontohkan JogjaROCKarta Festival, Jogja Air Show 2022, dan Jogjapanfest 2022, yang berhasil mengerek kunjungan wisatawan. "Meningkat sekitar 25% dibandingkan bulan lalu. Selain dari ASEAN, Eropa, dan Australia, wisatawan dari Jepang cukup dominan," ungkap Dedy.
Dedy berharap agar kondisi perekonomian global tidak berdampak pada kunjungan wisman ke DIY. Dia berharap beragam event skala internasional mampu memberikan efek peningkatan okupansi hotel dan restoran di wilayah DIY.
"Kami berharap ada penambahan akses penerbangan internasional untuk meningkatkan okupansi hotel dan resto, meningkatkan jumlah kunjungan dan lama tinggal wisatawan. Banyak wisatawan mancanegara yang ingin merasakan pengalaman berwisata yang berbeda. Kami berharap krisis global ini tidak berpengaruh pada kunjungan wisman, itu harapan kami," ujar dia.
BACA JUGA: Pembangunan Tol Jogja-YIA Didahulukan untuk Mengakomodasi Wisatawan
Kepala BPS DIY, Sugeng Arianto, mengatakan dibandingkan dengan Juli, kunjungan wisman selama Agustus diperkirakan menurun. "Untuk datanya baru kami rilis nanti 3 Oktober mendatang. Untuk September ini kami baru kumpulkan data," katanya.
Jumlah kunjungan wisatawan mancanegara ke DIY selama Juli 2022 naik 119,24% dibandingkan Juni 2022, yaitu dari 369 kunjungan menjadi 809 kunjungan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Harga Emas Hari Ini Kembali Meroket, Tembus Rp2,04 Juta
- Pemerintah Menyambut Baik Investasi Microsoft Rp27 Triliun untuk Cloud dan AI di Indonesia
- Nego Tarif Impor AS-Jepang, Trump Turun Gunung
- Warga Berbondong-Bondong Beli Emas Batangan, Ini Menurut Ekonom UAJY
- Penerapan Tarif Impor AS, China Peringatkan Potensi Krisis Kemanusiaan
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Puncak Perayaan HUT ke-29 BPR Kurnia Sewon Meriah di Kampung Batik Giriloyo, Libatkan 54 Desa Wisata dalam Lomba Video Desa Wisata Bantul
- Astra Motor Yogyakarta Komit Dalam Aksi Donor Darah
- AMY Gelar Program APRILICIOUS untuk Para Pecinta Sepeda Motor Honda, Ada Beragam Diskon, Cashback hingga Asuransi Kecelakaan
- Begini Hasil Uji Forensik Kasus Pembobolan Rp100 Miliar di Bank DKI
- Wacana Penghapusan Kuota Impor Dikhawatirkan Bisa Mematikan Produk Pangan Lokal
- Perusahaan Amerika Serikat yang Pindahkan Produksi dari China Jadi Incaran India
- Pemerintah Menyambut Baik Investasi Microsoft Rp27 Triliun untuk Cloud dan AI di Indonesia
Advertisement