Advertisement
Pertamina Klaim Stok LPG 3 Kg di DIY & Jateng Aman

Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA—PT Pertamina Patra Niaga Regional Jawa Bagian Tengah (JBT) memastikan stok LPG 3 Kg di DIY dan Jawa Tengah (Jateng) aman.
Area Manager Communication, Relations, & Corporate Social Responsibility Regional Jawa Bagian Tengah Pertamina Patra Niaga, Brasto Galih Nugroho mengatakan ketahanan stok LPG di depot dalam kondisi baik dan pasokan LPG 3 Kg juga terjaga.
Advertisement
BACA JUGA: Pertamina Patra Niaga JBT Melakukan Sidak Gas LPG ke Lapangan, Ini Temuannya
"Jateng dan DIY aman untuk pasokan LPG 3 Kg," ucapnya, Sabtu (29/7/2023).
Menurutnya untuk memastikan stok LPG aman Pertamina Patra Niaga Regional JBT telah melakukan inspeksi mendadak (Sidak) ke pangkalan LPG di DIY pada Jumat, (28/7/2023).
"Kami melakukan Sidak ke 32 pangkalan yang ada di DIY. Dari sidak yang dilakukan, kami menemukan kondisi pangkalan yang 100% kondusif dan aman untuk penyaluran LPG termasuk yang bersubsidi," jelasnya.
Di DIY terdapat 100 Agen dan 7.614 Pangkalan LPG resmi Pertamina. Sedangkan untuk keseluruhan Jateng dan DIY terdapat 769 Agen dan 57.856 Pangkalan LPG Resmi Pertamina. Berdasarkan data, terjadi peningkatan konsumsi LPG 3 kg pada Januari sampai dengan Juli 2023 bila dibandingkan periode sebelumnya tahun 2022.
"Konsumsi LPG 3 kg pada Januari hingga Juli 2023 di DIY sebanyak 83.442 Metrik Ton (MT). Meningkat sebesar 10,3% bila dibandingkan dengan periode sama pada tahun lalu sebanyak 75.567 MT," kata Brasto.
Pertamina berharap adanya kerjasama dengan pihak terkait seperti Pemerintah Daerah (Pemda) dan Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) untuk turut ikut melakukan pengawasan pendistribusian LPG termasuk LPG 3 kg. Pengawasan dilakukan untuk memastikan masyarakat berhak yang menggunakan LPG 3 kg.
"Perkembangan kesiapan pangkalan resmi LPG 3 kg seluruh Jateng dan DIY untuk onboarding dengan microsite program subsidi tepat LPG 3 kg sudah 96%, sedangkan untuk transaksi menggunakan microsite sudah 60%. Diharapkan saat sudah mencapai 100%, tracking terhadap pembelian LPG bersubsidi ini sudah tepat guna sesuai peruntukannya," kata Brasto.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Setoran Dividen BUMN untuk APBN Dialihkan ke Danantara, Kementerian Keuangan Putar Otak
- Nilai Investasi Pabrik Kendaraan Listrik di Indonesia Tembus Rp15,1 Triliun
- Asosiasi E-Commerce Diajak untuk Mencegah Perdagangan Ilegal Satwa Liar
- Serapan Tenaga Kerja DIY Capai 34.950 Orang dalam Setahun
- Pengin Menabung di Deposito? Berikut Bunga Deposito BCA, Mandiri, BNI, dan BRI Terbaru
Advertisement

Di Pasar Beringharjo Kini Ada Layanan KB Pemasangan Kontrasepsi Gratis, Cek Jadwalnya
Advertisement

Jembatan Kaca Seruni Point Perkuat Daya Tarik Wisata di Kawasan Bromo
Advertisement
Berita Populer
- Tak Ingin Ada Diskriminasi Usia dalam Rekrutmen Tenaga Kerja, Menaker Bakal Sisir Aturan Batasan Usia
- Pemerintah Pusat Siapkan Inpres Infrastruktur untuk Bantu Daerah
- Setoran Dividen BUMN untuk APBN Dialihkan ke Danantara, Kementerian Keuangan Putar Otak
- Harga Emas Antam, UBS, dan Galeri24 Kompak Turun Hari Ini 9 Mei 2025
- Harga Pangan Hari Ini 9 Mei 2025: Daging Ayam dan Cabai Naik
- BI Catat Indeks Keyakinan Konsumen pada April 2025 Meningkat
- Hingga Maret 2025, Realisasi Belanja APBN di DIY Capai Rp4,66 Triliun
Advertisement