Bagikan Paket Sembako Senilai Rp1 Miliar, BPD DIY Sasar Petugas Kebersihan Kota
Advertisement
JOGJA—Bank Pembangunan Daerah (BPD) DIY melalui UPZ Musala Amanah membagikan 7.956 paket sembako senilai dengan Rp1 miliar kepada masyarakat yang membutuhkan di wilayah DIY. Seremonial pembagian paket sembako digelar di Kantor Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Jogja, Rabu (3/4/2024).
Penyaluran paket sembako ini bertujuan menasarufkan (menyalurkan) dana zakat, infak, dan sedekah (ZIS) yang dihimpun dari pegawai PT Bank BPD DIY. Hal in sekaligus menjadi bentuk kepedulian kepada masyarakat kurang mampu.
Advertisement
Distribusi bingkisan Lebaran berupa paket sembako diberikan kepada masyarakat kurang mampu di sekitar kantor layanan Bank BPD DIY, seperti panti asuhan, petugas kebersihan, buruh gendong, serta tukang becak dan andong.
Pemimpin Divisi SDM dan Umum Bank BPD DIY, Didit Respati Setiadi mengatakan Bank BPD DIY menasarufkan zakat secara rutin setiap tahun. Petugas kebersihan dipilih menjadi salah satu penerima zakat karena memiliki peranan penting dalam menjaga kebersihan khususnya di wilayah Kota Jogja.
"Petugas kebersihan mempunyai peran yang sangat vital. Memberikan dampak yang positif bagi kebersihan Kota Jogja sehingga mereka berhak untuk mendapatkan ZIS," ucap dia, Rabu.
Kegiatan tersebut, kata dia, digelar dari tahun ke tahun melalui DLH Kota Jogja. Dana yang terkumpul, diakuinya, meningkat setiap tahun. Dengan begitu, paket yang disalurkan pun meningkat. “Melalui penyaluran paket sembako ini diharapkan bisa memberikan manfaat dan dampak yang baik bagi penerimanya,” ucap Didit.
BACA JUGA: Keren! Begini Canggihnya Kantor Hybrid Bank BPD DIY di Gamping
Kepala DLH Kota Jogja, Sugeng Darmanto mengucapkan terima kasih kepada Bank BPD DIY yang telah menyalurkan paket sembako kepada petugas kebersihan. Semoga paket sembako ini bisa bermanfaat bagi yang menerima.
"Kami mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya. Semoga kegiatan ini mendapatkan berkah dan Bank BPD DIY bisa semakin berkembang," ucapnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Ribuan Orang Teken Petisi Tolak PPN 12 Persen
- Harga Emas Antam Hari Ini 20 November Naik Signifikan, Rp1.498 Juta per Gram
- Garuda Indonesia Dukung Rencana Pemerintah Turunkan Harga Tiket Pesawat
- Dampak Aksi Boikot 47 Gerai KFC Tutup, 17 Restoran Pizza Hut Berhenti Beroperasi
- Harga Emas Antam Hari Ini 18 November 2024 Naik Signifikan, Rp1.476 Juta per Gram.
Advertisement
Korban Apartemen Malioboro City Syukuri Penyerahan Unit, Minta Kasus Tuntas
Advertisement
Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism
Advertisement
Berita Populer
- Road to Hakordia, Stan Inspektorat DIY Hadir di Jogja Ekraf Week 2024
- Tarif Pelayanan Penumpang Dipangkas 50% selama Libur Natal dan Tahun Baru
- Indonesia Segera Realisasikan Investasi US$8,5 dari 10 Perusahaan di Inggris
- Harga Emas Antam Naik Rp21.000 Hari Ini, Sabtu 23 November 2024, Pergram Dibanderol Rp1.541.000
- Kiprahnya Diakui Hingga Internasional, Contact Center PLN Site Semarang Siap Layani Masyarakat Jelang Nataru
Advertisement
Advertisement