Advertisement
Beli Emas Antam Bisa Pakai HP, Ini Caranya

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA—Emas masih jadi barang investasi yang diminati banyak orang. Salah satu investasi emas yang menjadi favorit adalah emas Antam.
Di bawah ini adalah langkah-langkah yang perlu Anda lakukan untuk membeli emas Antam secara online.
Advertisement
Harga emas batangan PT Aneka Tambang Tbk (Antam) yang dipantau dari laman Logam Mulia naik Rp2.000 menjadi Rp1.406.000 per gram pada Rabu 24 Juli 2024.
Sebelumnya, harga emas batangan berada di posisi Rp1.404.000 per gram pada Selasa (23/7/2024). Sementara harga jual kembali (buyback) emas batangan pada Rabu, yakni sebesar Rp1.259.000 per gram.
Buat Anda yang ingin membeli emas Antam tapi tak mau repot, Anda bisa membeli secara online.
BACA JUGA: Proyek Kereta Cepat Jakarta-Surabaya Libatkan Perusahaan China
Cara Beli Emas Antam Online
Untuk membeli emas Antam secara online, ada bisa mengunjungi situs logammulia.com. Namun sebelumnya, pastikan bahwa lokasi tempat tinggal Anda terjangkau dari lokasi Butik Antam terdekat.
- Buka situs logammulia.com di browser Anda
- Jika Anda belum memiliki akun, buat akun terlebih dahulu
- Jika Anda sudah memiliki akun di logammulia.com,Klik pada menu "Emas Batangan" kemudian pilih opsi "Beli Emas"
- Ubah lokasi menjadi yang terdekat dari wilayah atau posisi Anda untuk memastikan harga yang berlaku sesuai dengan lokasi tersebut
- Pilih jenis dan jumlah emas yang ingin Anda beli. Situs Logammulia.com akan menampilkan harga berdasarkan lokasi yang telah Anda pilih
- Masukkan detail yang diperlukan seperti jumlah emas yang akan dibeli dan detail pembayaran
- Lakukan pengecekan ulang pada detail pembelian Anda. Pastikan semua informasi sudah benar sebelum melanjutkan ke tahap pembayaran
- Pilih metode pembayaran yang tersedia dan lakukan pembayaran sesuai instruksi yang diberikan di situs
- Setelah pembayaran dikonfirmasi, Anda akan menerima email konfirmasi pembelian. Emas akan dikirimkan ke alamat yang telah Anda daftarkan
- Sebagai informasi, cara pembelian emas online di atas hanya bisa dilakukan oleh mereka yang jarak rumahnya tidak jauh dari Bukit Antam.
- Jika rumah Anda cukup jauh dari Butik Antam, maka Anda hanya bisa melakukan pembelian emas Antam secara offline di Butik Antam terdekat.
- Itulah cara membeli emas secara online yang bisa Anda lakukan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Muhammadiyah Membangun Pusat Distribusi Barang untuk Warung Kelontong
- Setelah Bali Kini Giliran Bekasi Blackout, PLN Berjibaku Membenahi Jaringan Listrik
- Presiden Prabowo Umumkan Sejumlah Kebijakan untuk Pekerja di Hari Buruh
- Kasus Dugaan Korupsi Sritex Disidik Kejaksaan Agung
- Pertumbuhan Ekonomi Kreatif Indonesia Bakal Ditentukan dari Daerah
Advertisement

Soal Dugaan Mafia Tanah di Tamantirto Bantul, Bupati Halim: Laporan Sudah Diterima, Saat Ini Kami Proses
Advertisement

Asyiknya Interaksi Langsung dengan Hewan di Kampung Satwa Kedung Banteng
Advertisement
Berita Populer
- Zulhas Sebut Pendanaan Koperasi Merah Putih dari Bank Himbara, Plafon hingga 5 Miliar
- Dukung Program 3 Juta Rumah Pemerintah Prabowo, Aguan Renovasi 500 Rumah di Bandung
- Jepang, Malaysia dan Filipina Krisis Beras, Kementerian Pertanian: Indonesia Surplus Tanpa Impor
- Genjot Konsumsi Masyarakat, Pemerintah Pusat Akan Gencarkan Program Diskon Belanja
- Hasil Survei LPEM FEB UI: Konsumsi Kelompok Menengah Merosot, yang Atas Malah Naik
- Harga Emas Antam di Pegadaian Hari Ini 5 Mei 2025 Stabil, Rp1.979.000 per Gram
- Harga Daging Ayam Hari Ini 5 Mei 2025 Turun, Rp33.285 per Kilogram
Advertisement