Advertisement
Pocari Berbagi Tip Menu Sahur Praktis & Bergizi

Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA—Sebagai bentuk komitmen mengajak masyarakat agar tetap sehat saat berpuasa, Pocari Sweat melaksanakan Workshop Staying Healthy in Ramadan, pada 8 –30 April 2018. Workshop ini membahas tip menyiapkan sajian sahur yang sederhana, praktis tetapi tetap memperhatikan cara memasak sehingga kandungan gizinya terjaga.
Brand Communication Executive Pocari Sweat Mila Rahmadhania mengatakan peserta dari kegiatan ini, adalah organisasi dan komunitas perempuan dari berbagai kota besar di Indonesia. Workshop ini sedianya akan diselenggarakan secara serentak di 12 kota dengan menggandeng lebih dari 100 media. Sedangkan instansi yang terlibat sekitar 150 instansi dan komunitas yang terdiri dari 10.000 partisipan.
Advertisement
“Workshop ini secara spesifik membahas pemilihan menu makan sahur yang praktis karena persiapan makan sahur yang singkat tetapi harus tetap memperhatikan kandungan serat, protein dan minuman yang tepat,” ujar dia.
Kandungan serat tersebut, kata dia, bisa didapatkan dari sayur dan buah. Namun, memasak sayur harus memperhatikan hal tertentu agar kandungan nutrisi di dalamnya tak hilang. Sedangkan untuk minuman, kebanyakan orang masih memprioritaskan teh dan kopi saat sahur. Padahal keduanya mengandung unsur deuritik yang mengakibatkan seseorang buang air kecil. Menurutnya, minuman yang paling tepat untuk sahur adalah minuman yang mengandung ion, karena tubuh manusia terdiri dari air dan ion. Manfaat ion, kata dia, adalah membantu proses penyerapan cairan dan membantu menahan cairan lebih lama didalam tubuh. “Pocari Sweat adalah minuman yang memiliki kandungan komposisi air dan ion yang paling mirip dengan cairan tubuh kita. Oleh karena itu, kalau sekeluarga mau minum Pocari Sweat, kemasan dua liter pas untuk sahur, supaya bisa berbagi,” katanya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Keindahan Pariwisata Indonesia Berkumandang di Dubai lewat Arabian Travel Market
- Harga Ayam Hidup Melambung Tinggi, Menteri Pertanian Janjikan Turun dalam Sepekan
- Ditolak China, 10 Pesawat Boeing 737 MAX Dilirik Air India
- Cek Harga Emas Hari Ini, Sabtu 26 April 2025, Logam Mulia Antam-UBS Naik
- Menilik Hidrogen sebagai Peluang Ekonomi Baru
Advertisement

Kelurahan Bumijo Jogja Mampu Kelola Sampah 250 Kilogram Sehari Secara Mandiri
Advertisement

Asyiknya Interaksi Langsung dengan Hewan di Kampung Satwa Kedung Banteng
Advertisement
Berita Populer
- Wangi Lab Rayakan Satu Tahun Berdiri dan Meresmikan Wangi Lab Academy
- Ekonom: Pertamina Mandalika Racing Series 2025 Bisa Mendongkrak Ekonomi Nasional
- Kolaborasi Astra Motor Yogyakarta-Ditlantas Polda DIY-Dishub Jogja, Gelar Seminar Berkendara Aman di Pesimpangan Bagi Kartini Muda
- Rayakan Hari Kartini Bareng-Bareng! Ratusan Pengendara Wanita Riding Bareng Pakai Grand Filano Hybrid Dengan Outfit Kebaya
- Harga Pangan Hari Ini, Senin 28 April 2025, Telut, Cabai, Minyak Goreng hingga Tepung Turun
- Cek! Harga Emas Antam Hari Ini, Senin 28 April 2025
- Fasilitas Premium di Bus AKAP Gunung Harta
Advertisement
Advertisement