Advertisement
Sekjen Kementerian ATR/BPN Sebut Donor Darah Bermanfaat bagi Kesehatan dan Sesama

Advertisement
JAKARTA– Kegiatan donor darah yang rutin dilaksanakan setiap tahun di lingkungan Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) disambut antusias oleh para pegawai. Bukan hanya bermanfaat untuk kesehatan, kegiatan sosial semacam ini menjadi wujud kepedulian terhadap sesama.
“Memang kegiatan-kegiatan seperti ini diperlukan. Diperlukan untuk kesehatan kita juga sebetulnya. Dan insyaallah dengan donor ini bisa bermanfaat bagi orang lain. Itu sebenarnya tujuannya, sebagai cara kita menyelamatkan orang lain,” ujar Sekretaris Jenderal (Sekjen) Kementerian ATR/BPN, Pudji Prasetijanto Hadi, saat ditemui usai mendonorkan darah di Aula Prona, Kementerian ATR/BPN, Jakarta, Rabu (16/07/2025).
Advertisement
BACA JUGA: Jadwal dan Siaran Langsung Timnas Indonesia U-23 Vs Filipina U-23, Jumat (18/7/2025)
Sekjen Kementerian ATR/BPN berpendapat, kegiatan donor darah perlu dilakukan secara rutin agar dapat menjangkau lebih banyak pegawai yang belum sempat berpartisipasi. Di momen ini, donor darah diikuti oleh sekitar 100 peserta dari berbagai unit kerja di lingkungan Kementerian ATR/BPN.
“Tidak semua teman-teman di kementerian ini bisa hadir hari ini. Mungkin mereka bisa ikut di periode berikutnya. Keinginan untuk mendonor sebenarnya ada, tapi terkadang waktunya tidak memungkinkan. Jadi kalau bisa secara rutin, alhamdulillah lebih bagus,” lanjut Pudji Prasetijanto Hadi.
Ia mengimbau seluruh keluarga besar Kementerian ATR/BPN untuk turut berkontribusi dalam kegiatan donor darah. “Mendonorkan darah itu soal keikhlasan. Jadi saya mengimbau teman-teman yang ingin mendonorkan darahnya agar melakukannya dengan senang hati,” ungkap Pudji Prasetijanto Hadi.
Kegiatan yang diketuai oleh Kepala Biro Umum dan Layanan Pengadaan, Awaludin, ini tidak hanya menghadirkan layanan donor darah, tetapi juga menyediakan fasilitas pemeriksaan kesehatan mata bagi pegawai yang ingin memeriksakan kondisi penglihatannya. (***)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Advertisement

Desa Wisata Adat Osing Kemiren Banyuwangi Masuk Jaringan Terbaik Dunia
Advertisement
Berita Populer
- Harga Emas Hari Ini: Antam Turun, UBS dan Galeri24 Stabil
- Begini Upaya Mal DIY Jaga Kunjungan di Tengah Low Season
- KAI Akan Sambung Commuter Line dari Cikampek hingga Jawa Timur
- Pemerintah Pusat Dorong Pembentukan Dinas Ekraf di Daerah
- Purbaya Kenakan Bea Masuk Benang Kapas untuk Lindungi Tekstil Lokal
- Pasar Modal Makin Diminati, CMSE 2025 Catat Rekor Kunjungan
- Trump Optimistis Bisa Capai Kesepakatan Dagang dengan China
Advertisement
Advertisement