Advertisement
Melia Purosani Siap Beri Manfaat bagi Masyarakat
General Manager Melia Purosani Alvaro Berton (kedua kiri) menyerahkan kenang-kenangan kepada Pemimpin Redaksi Harian Jogja Anton Wahyu Prihartono (kedua kanan) ketika berkunjung ke Griya Harian Jogja, Jogja, Kamis (30/1)./ Harian Jogja - Kusnul Isti Qomah
Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA—Melia Purosani Yogyakarta berkomitmen untuk lebih memberikan kemanfaatan kepada lingkungan sekitar hotel. Program-program sosial hotel akan lebih digencarkan.
Hotel ini memiliki General Manager baru sejak 1 Januari 2020 yakni Alvaro Berton. Sebelum bertugas di Melia Purosani Yogyakarta, ia bertugas di Melia Bali. Ia mengaku senang bisa bertugas di Jogja. Menurutnya suasana Jogja sangat nyaman.
Advertisement
"Suasana Jogja ini enak. Orangnya baik dan keramahannya terasa. Kalau di Bali, orang-orang sudah terbiasa dengan orang asing jadi suasananya berbeda," kata dia ketika berkunjung ke Griya Harian Jogja, Jogja, Kamis (30/1).
Alvaro mengungkapkan ia akan semakin mengenalkan keberadaan Melia Purosani dan membawa manfaat bagi masyarakat sekitar. Meskipun baru bergabung, Alvaro langsung melakukan kegiatan sosial. Ia dan manajemen hotel mengunjungi sekolah di dekat Melia Purosani Yogyakarta untuk memberikan bantuan pembangunan toilet. "Kegiatan sosial ini juga dilakukan Melia lain di daerah lain. Masing-masing memiliki program sendiri," kata dia.
Selain kegiatan sosial, Alvaro juga melihat peluang pasar dengan keberadaan YIA di Kulonprogo. Meskipun keberadaan bandara di Kulonprogo, tetapi wisatawan yang datang tetap akan berkunjung di Jogja dan menjadi sasaran pasar yang baru. Banyaknya transportasi yang menghubungkan Jogja dan bandara memberikan kemudahan bagi tamu, apalagi Melia Purosani dekat dengan stasiun Tugu.
"Tentu kami akan terus meningkatkan pelayanan dan fasilitas. Kami menyuguhkan keunikan kami sehingga di tengah persaingan hotel, hotel kami tetap dipilih karena keunikan dan pelayanan yang sangat baik," ujar dia.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Pertamina Pastikan Pertalite di Jawa Timur Bebas Air dan Etanol
- Harga Pangan Hari Ini, Cabai Rp 40 Ribu, Bawang Merah Rp41 Ribu per Kg
- PLN UP3 Yogyakarta Siagakan Lebih dari 500 Petugas Hadapi Musim Hujan
- Kemnaker Buka 80.000 Kuota Magang Nasional Tahap 2
- Cek Harga Sembako Hari Ini, Cabai Rp39 Ribu, Telur Rp31 Ribu
Advertisement
Advertisement
Wisata DEB Balkondes Karangrejo Borobudur Ditawarkan ke Eropa
Advertisement
Berita Populer
Advertisement
Advertisement




