Advertisement

Olifant Terus Persiapkan Kompetensi Siswa dalam Menyongsong New Normal

Herlambang Jati Kusumo
Rabu, 08 Juli 2020 - 17:52 WIB
Arief Junianto
Olifant Terus Persiapkan Kompetensi Siswa dalam Menyongsong New Normal Salah satu kegiatan siswa Olifant School, belum lama ini. - Istimewa

Advertisement

Harianjogja.com, JOGJA—Olifant School menyiapkan kompetensi siswa yang diperlukan dalam pendidikan abad 21 yaitu pengembangan kreativitas, kerja sama, komunikasi, kasih sayang, berpikir kritis, dan logika komputasi.

“Sejak 13 tahun lalu, kami sudah melihat hal tersebut sebagai keterampilan penting yang harus dimiliki anak-anak. Sehingga dikembangkan dalam kurikulum pendidikan karakter khusus. Value sekolah yang terdiri dari 5C + E [Creative, Communicative, Collaborative, Critical Thinking, Care dan Empowering Others] yang dipersiapkan Olifant sejalan dengan kebutuhan keterampilan di abad ke-21,” kata Head of Creative & Program Development, Mariana Hastuti, melalui siaran pers, Rabu (8/7/2020).

Advertisement

Keterampilan tersebut, kata dia, merupakan dasar nilai pendidikan karakter yang diaplikasikan dalam pembelajaran harian. Dengan begitu, selain anak-anak belajar mengenai materi pembelajaran, mereka sudah dipersiapkan menguasai kompetensi abad ke-21 melalui program pendidikan aplikatif.

“Di tahun ajaran baru ini, kami melengkapi dengan program Computational Thinking. Hal ini sebenarnya merupakan pengembangan dari program Technology Integration yang sudah dikembangkan Olifant sejak awal,” ucapnya.

Kegiatan pembelajaran jarak jauh selama masa pandemi menjadi tantangan tersendiri bagi hampir semua siswa, guru dan orang tua, khususnya membuat anak-anak tetap fokus dan memiliki beragam kegiatan yang menarik untuk mereka. Selain itu, juga mengenai penyiapan perangkat, jaringan maupun platform yang digunakan dalam pembelajaran jarak jauh.

Sementara tantangan terbesar adalah bagaimana mengubah mindset mengenai cara belajar kebiasaan baru di era new normal. Untuk itu Olifant School sudah menyiapkan diri dalam menghadapi masa belajar di era new normal, bahkan sudah dimulai dalam keseharian pembelajaran Olifant melalui program blended learning sejak beberapa tahun lalu.

Selama ini program tersebut dilaksanakan hampir sebagian besar di sekolah. Siswa memiliki platform belajar sendiri dan memiliki kesempatan untuk mencari sumber belajar dengan sangat luas melalui pendampingan guru sebagai fasilitator belajar.

“Selama kurang lebih empat bulan terakhir, Olifant melaksanakan pembelajaran jarak jauh dengan siswa dalam masa pandemi. Dalam situasi ini justru pelaksanaan blended learning mulai dapat diaplikasikan siswa dengan lebih luas yaitu melalui sistem pembelajaran jarak jauh,” ucap dia.

Menurut dia, kerja sama antara sekolah dan orangtua yang dapat berjalan dalam sebuah sinergi akan memperkuat keberhasilan pendidikan bagi anak-anak. Berperan sebagai partner dengan saling menerima masukan yang konstruktif dan fokus pada pengembangan diri anak juga diperlukan dalam hal ini. “Saatnya bergandengan tangan dan saling mendukung menghadapi masa yang bisa berubah dengan cepat,” katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Berita Lainnya

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Advertisement

alt

25 Orang di Bantul Bunuh Diri Selama 2024, Polres Imbau Warga untuk Saling Ingatkan

Bantul
| Kamis, 05 Desember 2024, 11:37 WIB

Advertisement

alt

Berkunjung ke Chengdu Melihat Penangkaran Panda

Wisata
| Sabtu, 30 November 2024, 21:17 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement