Advertisement

Promo November

Ini Dia Laptop Premium Asus dengan Kecanggihan Layar OLED

Arief Junianto
Sabtu, 28 Agustus 2021 - 05:07 WIB
Arief Junianto
Ini Dia Laptop Premium Asus dengan Kecanggihan Layar OLED ZenBook 13 OLED (UX325EA). - Istimewa/Asus Indonesia

Advertisement

Harianjogja.com, JOGJA--Seri laptop Asus ZenBook memiliki sejarah panjang, tidak hanya sebagai salah satu ultrabook pertama di dunia, tetapi juga selalu tampil dengan inovasi terdepan. Sebagai salah satu lini laptop premium dari Asus, wajar jika seri ZenBook selalu mengedepankan inovasi dan teknologi terbaik, salah satunya adalah ZenBook 13 OLED (UX325EA) yang kini ditenagai oleh layar Asus OLED.

Berbeda dengan pendahulunya, ZenBook 13 OLED (UX325EA) yang telah mengusung Asus OLED kini mampu menghadirkan kualitas visual terbaik untuk semua kalangan, baik itu para profesional kreatif, hingga pengguna kasual.

Advertisement

Asus ZenBook 13 OLED (UX325EA) dibanderol dengan harga mulai dari Rp15.799.000.

“Tidak hanya sekadar menghadirkan kualitas visual terbaik, layar Asus OLED di ZenBook 13 OLED (UX325EA) juga memiliki fitur yang memungkinkan penggunanya untuk dapat lebih produktif serta dapat lebih menjaga kesehatan mata,” kata Carol Hsu, Asus Indonesia Product Marketing, melalui siaran pers, Kamis (26/8/2021). 

Windows 10 Home

ZenBook 13 OLED (UX325EA) telah dilengkapi dengan Windows 10 Home. Sistem operasi terbaru besutan Microsoft ini cocok untuk menunjang produktivitas penggunanya berkat serangkaian fitur yang ada di dalamnya. Sebut saja misalnya kompatibilitas dengan berbagai aplikasi kantoran hingga dukungan penuh terhadap berbagai aplikasi kreatif serta hiburan. Aplikasi tersebut bisa dipasang dengan mudah melalui Microsoft Store yang telah tersedia di Windows 10 Home.

Selain dilengkapi dengan sistem keamanan terintegrasi yang selalu diperbarui melalui Windows Update, Windows 10 Home juga memiliki sebuah fitur bernama Windows Hello. “Lupakan juga kata sandi Anda. Dengan Windows Hello, Anda dapat masuk lebih cepat dan aman menggunakan sistem pengenal wajah,” kata Carol.

Office Pre-Installed

Penggunaan aplikasi Office seumur hidup dapat memastikan Anda untuk selalu memiliki akses ke fitur yang Anda kenal dan sukai. Dilengkapi dengan 100% aplikasi Office asli, software juga akan terus mendapatkan pembaruan keamanan yang rutin untuk melindungi perangkat, program dan data Anda.

Visual Sempurna

Layar ASUS OLED pada ZenBook 13 OLED (UX325EA) hadir dengan tingkat reproduksi warna yang sangat tinggi, yaitu sebesar 100% pada color space DCI-P3. Tidak hanya itu, akurasi warnanya juga sangat tinggi dan telah mengantongi sertifikasi Pantone Validated Display. Layar Asus OLED juga memiliki rasio kontras yang sangat tinggi serta mampu menampilkan warna hitam dengan sempurna.

Kesehatan Mata

Layar Asus OLED yang diusungnya juga memiliki emisi cahaya biru 70% lebih rendah dibandingkan laptop lainnya. Emisi cahaya biru merupakan salah satu penyebab kerusakan pada mata. Berkat pengurangan emsisi cahaya biru, pengguna lebih terhindar dari kerusakan permanen pada matanya.

Ringkas dan Stylish

ZenBook 13 OLED (UX325EA) menggunakan bahan aluminium alloy dengan desain diamond-cut yang sangat presisi, sehingga membuat bodinya terlihat lebih mewah serta memiliki kesan premium yang kuat. 

Laptop ini juga memiliki ketebalan hanya 13,9 milimeter sehingga tidak memakan banyak ruang di dalam tas Anda.

Salah satu fitur paling menarik di ZenBook 13 OLED (UX325EA) adalah edge-to-edge keyboard. Fitur ini membuat keyboard di ZenBook 13 OLED (UX325EA) dihadirkan hingga ke dua sisi bodinya sehingga memiliki format keyboard lebih luas dan tombol yang lebih besar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Berita Lainnya

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

alt

Kantongi Izin TRL, Teknologi Pemusnah Sampah Dodika Incinerator Mampu Beroperasi 24 Jam

Jogja
| Sabtu, 23 November 2024, 12:37 WIB

Advertisement

alt

Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism

Wisata
| Selasa, 19 November 2024, 08:27 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement