Advertisement
Smartfren Hadirkan Lagi Rejeki WOW Treasure Hunt, Ini Dia Hadiahnya

Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA—Setelah sukses membagikan hadiah sekaligus membuka peluang baru untuk lebih dari 3,9 juta pemenang, kini Smartfren menghadirkan program Rejeki WOW Treasure Hunt Periode III dengan hadiah total miliaran rupiah.
Deputy CEO Smartfren Djoko Tata Ibrahim mengatakan program ini merupakan apresiasi untuk seluruh pelanggan yang selalu menjadikan layanan Internet Smartfren untuk membuka peluang baru dan mewujudkan cita-cita.
Advertisement
Dia mengatakan seluruh pelanggan Smartfren dapat dengan mudah mengikuti program ini serta memenangkan hadiah langsung. Selain itu juga pelanggan juga berkesempatan memenangkan hadiah utama di akhir periode.
“Program ini merupakan wujud nyata dari visi Smartfren memberikan layanan Internet yang bermanfaat serta menjadi teman buka peluang baru bari seluruh pelanggan,” ucap dia melalui rilis, Selasa (21/9/2021).
Pemenang Smartfren Rejeki WOW Treasure Hunt Periode I dan II tersebar di seluruh wilayah Indonesia. Beberapa di antaranya adalah Ahmad Sugiyanto (Malang), pemenang hadiah mobil; Mursidi (Boyolali), pemenang hadiah laptop; Yusrizal (Pekanbaru), pemenang hadiah ponsel; Suwito (Serang), pemenang hadiah sepeda motor; dan Sri Reski Amalia (Pangkajene), pemenang hadiah emas.
Djoko menjelaskan, hadiah total miliaran rupiah dari Smartfren Rejeki WOW Treasure Hunt Periode III bisa didapatkan dengan mudah. Caranya adalah dengan menginstal atau meng-update aplikasi MySmartfren. “Bahkan untuk pelanggan yang baru kali pertama menginstal MySmartfren akan mendapat bonus kuota lima gigabita [GB],” kata Djoko.
Setelah itu, pelangan bisa membuka aplikasi dan memulai perjalanan berburu harta di gurun pasir. Setiap melakukan pengisian pulsa atau membeli paket Internet, pelanggan akan melaju lebih dekat ke oasis tempat harta tersembunyi.
Nilai pengisian pulsa atau pembelian paket tersebut berlaku akumulasi. Setiap kali telah mencapai total Rp100.000 dan kelipatannya di oasis, maka pelanggan bisa membuka peti harta karun yang berisi berbagai hadiah; seperti smartpoin, pulsa, kuota Youtube, ponsel, tablet, TV, laptop, atau logam mulia.
Jika berhasil mencapai tiga oasis, pelanggan berkesempatan memenangkan Grand Prize berupa Honda Brio, Honda BRV, tabungan ratusan juta rupiah, logam mulia, hingga sepeda.
Fitur Donasi
Selain program Ajak Teman dan Daily Login, imbuh Djoko, ada fitur dan benefit baru yang hadir di Rejeki WOW Treasure III ini. Di antaranya adalah Veteran Booster yaitu booster tambahan yang dapat mempercepat pelanggan sampai ke oasis.
“Booster ini hanya didapatkan khusus pelanggan yang sudah mengikuti Rejeki WOW periode sebelumnya. Aktivitas atau fitur Mission Challenge dengan hadiah smartpoin, bonus pulsa dan emas, yang bisa didapatkan pelanggan dengan menyelesaikan semua misi/tantangan,” kata Djoko..
Di periode kali ini, pelanggan juga bisa ikut saling berbagi rejeki lewat fitur Donasi dengan menyumbangkan smartpoin yang mereka miliki dalam program donasi hasil kerja sama Smartfren dan Yayasan Benih Baik.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Kementerian PKP Tegaskan Regulasi Rumah Bersubsidi Kembali ke Versi 2023
- Presiden Prabowo Subianto Dijadwalkan Bertemu Donald Trump untuk Negosiasi Tarif Impor
- Ini Profil Riza Chalid Saudagar Minyak yang Jadi Tersangka Kasus Dugaan Korupsi Pertamina
- Aturan Rumah Bersubsidi Ukuran Mini Batal Direalisasikan, Ini Daftar dan Ukuran yang Berlaku
- Cara Cek BSU Lewat Aplikasi Pospay
Advertisement

Majelis Buruh: BSU Perlu Sasar Pekerja Informal dan Didukung Program Jangka Panjang
Advertisement

Begini Cara Masuk Gratis ke Candi Borobudur, Prambanan dan Ratu Boko Khusus Bulan Juli 2025
Advertisement
Berita Populer
- Pertamina Gandeng Dinas Kelautan dan Perikanan, Dukung Program Konservasi Penyu di Kabupaten Cilacap
- Astra Motor Yogyakarta Hadirkan Honda Srawung Spot di Mandala Krida Expo
- Pakar UGM Sebut Produksi Beras Tahun Ini Tertinggi dalam Tujuh Tahun Terakhir
- Kembangkan Budaya Keselamatan Berkendara di Safety Riding Camp 2025 Bersama Yayasan AHM
- Ini Profil Riza Chalid Saudagar Minyak yang Jadi Tersangka Kasus Dugaan Korupsi Pertamina
- Presiden Prabowo Subianto Dijadwalkan Bertemu Donald Trump untuk Negosiasi Tarif Impor
- Hari Ini PT KAI Daop 6 Bagi-Bagi 750 Cup Kopi Gratis di Stasiun Yogyakarta
Advertisement
Advertisement