Advertisement
GrabFood Siap Bersaing di Bisnis Pesan-Antar Mamin

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA - Grab melalui layanan GrabFood siap bersaing dalam ekosistem bisnis pesan-antar mamin.
Head of Marketing GrabFood Grab Indonesia Hadi Surya Koe menyebut secara garis besar, GrabFood tumbuh cukup baik pada 2021.
Advertisement
"GrabFood mendapat penghargaan sebagai platform pesan-antar makanan pilihan nomer 1 konsumen di Indonesia berdasarkan EuroMonitor International, yang ditentukan oleh Gross Merchandise Value 2020 di Indonesia," ujarnya, Jumat (24/12/2021).
Menurut Hadi, hubungan Grab dengan para mitra usaha cukup solid sepanjang 2021. Pada masa mendatang pemanfaatan teknologi dan perluasan jaringan GrabKitchen yang pesat akan membuat Grab makin memiliki pengaruh ke ekonomi Indonesia.
Hadi mengatakan, mengutip Laporan Tren Kuliner Grab, pandemi telah mengubah cara konsumen menikmati makanan mereka secara daring. Grab melihat tren tersebut akan berlanjut setelah pandemi.
Statistik menunjukan, sepanjang 2021, 54 persen dari konsumen kini mencari makanan dan resto baru melalui aplikasi pengantaran makanan
Berdasarkan laporan tersebut, sarapan tercatat sebagai waktu makan yang tumbuh paling pesat. Kebanyakan orang Indonesia memilih sarapan yang cepat disiapkan dan mudah untuk dinikmati, teh dan Kopi juga merupakan minuman yang paling sering dipesan saat sarapan.
Hadi mengatakan, dengan waktu puncak pesanan untuk sarapan di pukul 9 - 10 pagi dan rata-rata anggaran konsumen untuk sarapan ada Rp27,000, menu yang paling banyak dipesan adalah bubur ayam, soto ayam, mie ayak, teh, kopi, dan es jeruk.
Pertumbuhan pesanan makan siang juga meningkat selama WFH.
Nasi ayam merupakan menu favorit orang Indonesia khususnya untuk makan siang. Menu lain yang paling banyak dipesan adalah aneka mie, ayam geprek, perkedel, nasi ayam bakar, ayam goreng, udang rambutan, dan siomay.
Puncak tertinggi pemesanan makan siang adalah jam 11 - 12 siang dengan rata-rata anggaran konsumen untuk makan siang adalah Rp36,000
Adapun untuk makan malam, Hadi menyebut, konsumen lebih cenderung untuk mencoba lebih banyak jenis makanan sehingga merchant disarankan membuat visual menu semenarik mungkin.
Rata-rata 4 - 5 orang menikmati makan malam bersama dengan rata-rata anggaran konsumen untuk makan malam sebesar Rp39,000.
"Selama WFH, konsumen juga makan malam lebih cepat, puncak tertinggi pemesanan makan malam berubah menjadi pukul 18.00," ucapnya.
Hadi mengatakan, untuk terus menjadi platform yang diandalkan para mitra merchant dan konsumen pada tahun-tahun ke depan terutama 2022, Grab memiliki serangkaian inisiatif untuk mendorong pertumbuhan bisnis para mitra.
Pertama, dia melanjutkan, adalah program Apresiasi Mitra, para mitra berhak menerima cashback dari total pendapatan mereka di platform GrabFood. Mitra merchant yang berpartisipasi, menerima cashback berdasarkan kinerja bulanan mereka.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : JIBI/Bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Paruh Pertama 2025 Jumlah Penumpang Kereta Api Mencapai 240,9 Juta
- Ungkap Kecurangan Beras Oplosan, Menteri Pertanian Tak Gentar Meski Ada Intimidasi
- Menteri PKP Pastikan Aturan Penyaluran KUR Perumahan Rampung Bulan Ini
- Penerbangan Susi Air Jogja-Bandung Bakal Dibanderol Rp1,75 Juta
- Sri Mulyani Ungkap Saldo Akhir APBN 2024 Sebesar Rp457,5 Triliun
Advertisement

Bea Cukai Jawa Tengah dan DIY Gagalkan Penyelundupan Sabu-Sabu Cair
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Menteri Tenaga Kerja Sebut Saat Ini Satu Juta Sarjana Jadi Pengangguran
- Astra Motor Yogyakarta Support MUKERNAS XIII Supra Indonesia di Banyumas
- Beragam Produk Emas di Galeri 24 Pegadaian Hari Ini Turun hingga Rp15.000 per Gram
- Jutaan Orang Telah Menerima BSU dari Pemerintah untuk Meningkatkan Daya Beli
- Sah, Anggaran Kementerian Transmigrasi Ditambah Rp1,7 Triliun
- Donald Trump Umumkan Daftar Tarif 14 Negara, Termasuk Indonesia Kena 32 Persen
- Indonesia Kena Tarif Trump 32 Persen, Ini Komentar BEI Soal Pasar Saham
Advertisement
Advertisement