Semarakkan Ramadan, Accor Tawarkan Menu Nusantara
Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA—Lebih dari 100 restoran hotel Accor di seluruh Indonesia mengundang para tamu untuk bersama-sama berbuka puasa dan menikmati sajian menu bercitarasa Indonesia melalui promo bertajuk Ramadan Wonderful Indonesia.
Setiap hari, pilihan kuliner lokal khas Nusantara menanti wisatawan dan pengunjung setempat di hotel dan resort dari lebih dari 30 destinasi di bawah brand Accor termasuk Raffles, Fairmont, Sofitel, MGallery, Swissôtel, Mövenpick, Pullman, Grand Mercure, Mercure, Novotel, Ibis Styles, Ibis, dan Ibis Budget.
Advertisement
“Nikmati satu hidangan prasmanan gratis untuk setiap empat pesanan dan beli empat dapat lima saat bersantap buka puasa di restoran hotel Accor mana pun yang berpartisipasi, bahkan tanpa menginap,” kata Senior Vice President Operations & Government Relations, Accor Indonesia and Malaysia, Adi Satria, melalui siaran pers, Rabu (6/4/2022).
BACA JUGA: Serunya Bukber Bareng Keluarga di Bukavaganza
Selain itu, member ALL - Accor Live Limitless juga memperoleh dua kali point reward, baik saat membeli makanan dengan sistem take away, pesan antar, maupun makan di tempat.
Khusus untuk pemegang kartu kredit CIMB Niaga World, ALL Accor Live Limitless & member Accor Plus dapat menikmati tambahan diskon 15%. Sedangkan pemegang kartu kredit CIMB Niaga Platinum ALL Accor Live Limitless atau kartu kredit CIMB Niaga lainnya dapat menikmati diskon 10%.
Selain itu, para tamu juga diundang untuk berdonasi. Untuk setiap pembelian penawaran Ramadan Wonderful Indonesia by ALL – Accor Live Limitless, sebesar Rp5.000 akan disumbangkan ke salah satu program CSR Accor di Indonesia melalui Yayasan Peduli Tunas Bangsa, Sanggar ATFAC (A Trust For A Child).
Timur Tengah
Sebagai bagian dari grup bisnis Accor, The Phoenix Hotel Yogyakarta turut menyemarakkan Ramadan bertema Taste of Middle East dengan menyajikan hidangan spesial dan lengkap khas Timur Tengah, mulai dari pembuka hingga penutup, menu-menu yang disajikan berbeda setiap harinya.
Paket buka puasa ini dibanderol dengan harga Rp155.000 /nett per orang. Adapun menu spesial yang disajikan adalah kambing guling, chicken shawarma, tikka massala, dan nasi kebuli.
BACA JUGA: Salut, Hyatt Regency Boyong 2 Penghargaan Sekaligus dari ITBLA 2022
Nikmati pengalaman bersantap di Paprika Restaurant yang berada di lantai dasar The Phoenix Hotel Yogyakarta mulai pukul 17.30 WIB.
Selain mendapatkan gratis takjil, tamu juga akan dihibur oleh live music dan doorprize berupa 106 voucer, mulai dari voucer menginap, sarapan, renang, kebugaran, hingga spa.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Ribuan Orang Teken Petisi Tolak PPN 12 Persen
- Harga Emas Antam Hari Ini 20 November Naik Signifikan, Rp1.498 Juta per Gram
- Garuda Indonesia Dukung Rencana Pemerintah Turunkan Harga Tiket Pesawat
- Dampak Aksi Boikot 47 Gerai KFC Tutup, 17 Restoran Pizza Hut Berhenti Beroperasi
- Harga Emas Antam Hari Ini 18 November 2024 Naik Signifikan, Rp1.476 Juta per Gram.
Advertisement
Program Makan Bergizi Gratis, Pemkab Bantul Petakan Kalurahan Pemasok Ikan Segar
Advertisement
Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism
Advertisement
Berita Populer
- Pertumbuhan Ekonomi Indonesia Diprediksi Capai 4,7 hingga 4,9 Persen di 2025
- Harga Bitcoin Pecah Rekor, Investor Diminta Berhati-hati Titipkan Dana Investasinya
- Sah! Maya Watono Jabat Direktur Utama Holding BUMN InJourney, Berikut Profilnya
- Prabowo Raih Komitmen Investasi 8,5 Miliar Dolar AS dari Lawatannya ke Inggris
- Ribuan Orang Teken Petisi Tolak PPN 12 Persen
- Bea Cukai DIY Sebut Hampir Semua Stakeholder Sepakti Penerapan Cukai Minuman Berpemanis
- Road to Hakordia, Stan Inspektorat DIY Hadir di Jogja Ekraf Week 2024
Advertisement
Advertisement