Advertisement
Transaksi QRIS di DIY Diklaim Terus Melonjak

Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA--Angka transaksi digital di DIY terus melonjak, salah satunya adalah melalui penggunaan QRIS.
Pada tahun ini, Bank Indonesia (BI) mendorong peningkatan transaksi QRIS oleh masyarakat dengan menyasar peningkatan jumlah melalui Program 15 juta pengguna baru QRIS.
Advertisement
Kepala Kantor Perwakilan BI DIY, Budiharto Setyawan mengatakan DIY ditargetkan menambah user QRIS baru sebesar 206.000 pengguna.
Hingga Maret 2022, terdapat penambahan pengguna baru QRIS sebanyak 167.000 pengguna atau meningkat sebesar 65,85% dibandingkan Desember 2021.
Sementara untuk jumlah merchant di DIY yang telah menggunakan QRIS terdapat sebanyak 390.616 atau meningkat sebesar 10,98% dibandingkan Desember 2021.
“Kami terus mendorong sosialisasi dan kampanye secara masif melalui community based untuk mendorong transaksi penggunaan QRIS," ucap dia, Senin (9/5/2022).
Selain itu, imbuh dia, BI DIY juga berkolaborasi dengan Pemda di DIY dan BPD DIY meluncurkan Program Digijog [Digitalisasi Jogja] untuk mengakselerasi transaksi digital di masyarakat. Sejauh ini, Program Digijog sudah diimplementasikan pada operasional bus Transjogja sejak 27 April-3 Mei 2022.
"Tercatat ada 3.000 transaksi QRIS selama seminggu,” ucap Budiharto.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Ungkap Kecurangan Beras Oplosan, Menteri Pertanian Tak Gentar Meski Ada Intimidasi
- Menteri PKP Pastikan Aturan Penyaluran KUR Perumahan Rampung Bulan Ini
- Penerbangan Susi Air Jogja-Bandung Bakal Dibanderol Rp1,75 Juta
- Sri Mulyani Ungkap Saldo Akhir APBN 2024 Sebesar Rp457,5 Triliun
- Harga BBM Non Subsidi di Jogja Naik per Juli 2025, Pertamax Kini Rp12.500 per Liter
Advertisement

Jadwal KRL Solo Jogja Hari Ini, Senin (7/7/2025), Naik dari Stasiun Palur, Jebres, Purwosari dan Solo Balapan
Advertisement

Jalur Hiking Merapi di Argobelah Klaten Kian Beragam dengan Panorama Menarik
Advertisement
Berita Populer
- Jelang Deadline Tarif Trump, Begini Tanggapan Asmindo DIY
- Harga Pangan Hari Ini, Minggu 6 Juli 2025, Beras, Cabai, Minyak, hingga Bawang Turun
- Cek Harga Emas Hari Ini, Antam, UBS dan Galeri24
- Harga Bahan Pangan Hari Ini Minggu 6 Juni 2025: Cabai Rawit Merah Rp51 Ribu
- Produksi Kopi Indonesia Masuk Jajaran Lima Besar Dunia
- Insentfif Motor Listrik Banyak Ditunggu Konsumen
- QHOMEMART Launching Toko Material
Advertisement
Advertisement