Advertisement
Tiket KA Dijual Hanya Rp7.000 di KAI Expo 2022! Catat Tanggalnya

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA - PT Kereta Api Indonesia (KAI) akan menyelenggarakan pameran KAI Expo 2022 dengan menawarkan tarif kereta api (KA) murah mulai dari Rp7.000 per orang.
Direktur Niaga KAI, Hadis Surya Palapa menyampaikan KAI Expo digelar dalam rangka menyambut HUT ke-77 KAI pada 28 September 2022. Pameran tersebut rencananya digelar di Hall B Jakarta Convention Center pada 17-18 September 2022.
Advertisement
KAI Expo ini digelar setelah dua tahun absen akibat pandemi dengan berbagai produk dan promo menarik. "KAI Expo 2022 kami hadirkan agar masyarakat bisa mendapatkan berbagai informasi dan promo yang menarik. Kegiatan juga akan kami lakukan dengan protokol kesehatan yang ketat agar kesehatan pengunjung dapat terus terjaga," ujarnya, Senin (5/9/2022).
BACA JUGA: Mencetak Untung dari Miniatur Kereta Api
Dalam KAI Expo, kata dia, tersedia 77.000 tiket promo yang dapat digunakan untuk keberangkatan 19 September 2022 hingga 18 Oktober 2022 ke berbagai tujuan.
Tarif KA Kelas Eksekutif hanya Rp150.000, Bisnis hanya Rp70.000, dan Ekonomi hanya Rp30.000. Khusus untuk keberangkatan pada HUT KAI yaitu 28 September 2022, tarif KA Kelas Eksekutif hanya Rp77.000, Bisnis hanya Rp17.000, dan Ekonomi hanya Rp7.000.
Tiket promo KAI Expo 2022 hanya dapat dibeli secara offline pada acara KAI Expo 2022 yaitu 17-18 September 2022. Untuk tiket masuk bisa dibeli secara online di aplikasi Blibli mulai 7 September seharga Rp25.000.
KAI menyediakan tiket promo untuk berbagai rute dari dan menuju Jakarta, Bandung, Yogyakarta, Cirebon, Tegal, Semarang, Purwokerto, Yogyakarta, Solo, Surabaya, Jember, dan lainnya. Adapun KA yang mendapatkan promo diantaranya KA Argo Bromo Anggrek (Gambir - Surabaya Pasar Turi pp), Argo Lawu (Gambir - Solo Balapan pp), Gajayana (Gambir - Malang pp), Argo Wilis (Bandung – Surabaya Gubeng pp), Turangga (Bandung – Surabaya Gubeng pp) dan berbagai KA-KA pilihan lainnya. Jumlah tiket promo untuk setiap KA pertanggalnya jumlahnya terbatas.
"Promo tiket ini kami hadirkan merayakan Hari Ulang Tahun ke-77 KAI dan untuk memberikan stimulus kepada masyarakat agar layanan transportasi kereta api serta sektor pariwisata dapat kembali pulih," ujar Hadis.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : JIBI/Bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Negosiasi Tarif Impor, Amerika Serikat Persoalkan Penggunaan QRIS dan GPN di Indonesia
- Harga Emas Hari Ini Kembali Meroket, Tembus Rp2,04 Juta
- Pemerintah Menyambut Baik Investasi Microsoft Rp27 Triliun untuk Cloud dan AI di Indonesia
- Nego Tarif Impor AS-Jepang, Trump Turun Gunung
- Warga Berbondong-Bondong Beli Emas Batangan, Ini Menurut Ekonom UAJY
Advertisement

Libur Panjang Paskah, 21.400 Penumpang KA Jarak Jauh Tiba di Stasiun Daop 6 Yogyakarta
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- OJK Sebut Puluhan Perusahaan Pinjol Punya Risiko Kredit Macet di Atas Lima Persen
- Celios Proyeksikan 1,2 Juta Buruh di Indonesia Terancam PHK Imbas Kebijakan Tarif Impor AS
- OJK Catat Pembiayaan Kendaraan Tumbuh 7,3 Persen, Rp355,31 Triliun per Februari 2025
- Pelaku Wisata DIY Sebut Lonjakan Wisatawan Saat Long Weekend Tak Signifikan
- PLN Hadirkan Listrik Andal untuk Kenyamanan Perayaan Paskah 2025
Advertisement