Advertisement
Rayakan HUT Ke-6, Hotel Cordela di Yogyakarta Dorong Sinergitas

Advertisement
Harianjogja.com, EKBIS—Hotel Cordela Kartika Dewi Malioboro di Yogyakarta merayakan Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-6 dengan tema Sustainable Six (Service-Integrity-Experience). Manajer Hotel Cordela Kartika Dewi Malioboro, Jameswatt Daeli mengajak untuk saling bersinergi memberikan layanan terbaik agar semakin berkembang ke depannya.
Di HUT Ke-6 ini dia berharap agar dirayakan dengan semangat baru. Sebab ke depan akan lebih banyak tantangan, ujian, dan hambatan lainnya yang akan dihadapi. Semuanya bisa dilewati dengan kebersamaan.
Advertisement
"Mari bersinergi satu sama lain, agar bisa memberikan yang terbaik. Bagi tamu, bagi stakeholder keseluruhan, agar ke depan bisa menjadi baik, baik, dan lebih baik lagi," katanya, Kamis (27/4/2023).
Perwakilan Owner Cordela Kartika Dewi, Willy Aprianto menyampaikan apresiasinya kepada Cordela Kartika Dewi karena bisa bertahan hingga tahun Ke-6. Setelah dihajar badai pandemi Covid-19 selama dua tahun.
Dia optimistis di sektor perhotelan di Yogyakarta akan semakin tumbuh dan berkembang pesat. Menurutnya yang membedakan antara satu hotel dengan yang lainnya adalah bagaimana membuat pelanggan ingin kembali ke hotel tersebut dengan pelayanan yang maksimal.
Willy mengaku merasakan kehangatan yang luar biasa dalam tim Hotel Cordela Kartika Dewi. Antar departemen satu dan lainnya saling bekerjasama.
"Saya ucapkan selamat ulang tahun Ke-6 Hotel Cordela Kartika Dewi. Kalau dilihat tema Sustainable Six ini bagaimana kita bertahan. Dihantam Covid-19 dua tahun Cordela tetap luar biasa," katanya.
"Saya merasa ikut bangga sudah enam tahun, saya tahu persis dulu bagaimana basement dibuat, dari awal mengenai izin-izin dan lainnya. Sudah enam tahun bertahan, dihantam pandemi. Saya yakin ke depan akan lebih baik lagi." Dalam perayaan hari jadi ini juga diundi dua unit Android TV untuk pegawai. Masing-masing satu pegawai perempuan dan satu pegawai laki-laki.
Lebih lanjut ia mengharapkan agar Cordela tidak hanya mampu bertahan, namun juga terus bertumbuh dan berkembang pesat, seirama dengan kebutuhan hotel di Yogyakarta. (BC)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Harga Pangan Hari Ini, Rabu 9 Juli 2025, Beras, Cabai, Minyak, hingga Bawang Turun
- Bagaimana Tugas Kementerian BUMN Setelah Danantara Beroperasi, Begini Penjelasan Erick Thohir
- OJK: Investasi Dana Pensiaun Sukarela Capai Rp378,67 Triliun hingga Akhir Mei 2025, Tumbuh 5,36 Persen
- Paruh Pertama 2025 Jumlah Penumpang Kereta Api Mencapai 240,9 Juta
- Ungkap Kecurangan Beras Oplosan, Menteri Pertanian Tak Gentar Meski Ada Intimidasi
Advertisement

Polisi Ungkap Penyebab Kebakaran Disertai Ledakan SPBU Gedongtengen Jogja, Ada Alat Tak Berfungsi
Advertisement

Nikmati Kuliner Kaki Lima, Wapres Gibran Borong Seratus Porsi Wedang Ronde dan Bakso di Alun-alun Selatan Jogja
Advertisement
Berita Populer
- Gelar HMC 2025, AHM Gali Bakat Ribuan Modifikator Tanah Air
- Trump Ancam Tarif Tambahan 10 Persen Bagi Negara BRICS, Apindo DIY: Ekonomi Akan Melambat
- Rencana Pemkot Jogja Batasi Bus Masuk Malioboro, Begini Respons Pengelola Hotel
- Tingkatkan Kenyamanan dan Pengalaman Pelanggan Smartfren Luncurkan Sarah Asisten Virtual AI Siap Layani Pelanggan
- Warga Muslim Dunia Habiskan 2,43 Triliun Dolar AS untuk Belanja Produk Halal
- OJK: Investasi Dana Pensiaun Sukarela Capai Rp378,67 Triliun hingga Akhir Mei 2025, Tumbuh 5,36 Persen
- Bagaimana Tugas Kementerian BUMN Setelah Danantara Beroperasi, Begini Penjelasan Erick Thohir
Advertisement
Advertisement