Advertisement
YIA Mencatat Selama Juli 2023 Jumlah Penumpang Naik 14,51 Persen

Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA— Jumlah penumpang angkutan udara melalui Bandara Internasional Yogyakarta (YIA) Juli 2023 mencapai 430.606 penumpang, mengalami peningkatan 14,51% dari posisi Juni 2023 sebanyak 376.029 penumpang. Juga masih lebih tinggi jika dibandingkan Mei 2023 sebanyak 405.658 penumpang.
Stakeholder Relation Manager YIA, Ike Yutiane merinci jumlah penumpang domestik Juli 2023 kedatangan 188.049 penumpang dan keberangkatan 197.819 penumpang, sehingga total penumpang angkutan udara domestik sebanyak 385.868.
Advertisement
Sementara penerbangan internasional untuk kedatangan sebanyak 23.320 penumpang dan keberangkatan sebanyak 21.418 penumpang, sehingga total penerbangan internasional mencapai 44.738 penumpang.
"Total pax Juli 430.606, sedangkan total pax Mei 405.658 dan total pax Juni 376.029," ucapnya, Kamis (24/8/2023).
Badan Pusat Statistik (BPS) DIY mencatat pada Juni 2023 penumpang udara kedatangan berdasarkan bandara yakni, melalui YIA berjumlah 193.283 penumpang, sedangkan melalui Bandara Adisutjipto sebanyak 7.693 penumpang.
"Jumlah penerbangan Adisutjipto 162 penerbangan domestik, YIA ada internasional dan domestik, di mana untuk domestik 1.160 penerbangan dan penerbangan internasional ada 152 penerbangan sehingga total kedatangan tamu melalui dua bandara tersebut total 200.976 penumpang dan total peberbangan 1.474," kata Kepala BPS DIY, Herum Fajarwati.
Sementara itu untuk keberangkatan selama Juni 2023 mencapai 189.149 penumpang melalui 1.475 penerbangan. Jika dipilah berdasarkan bandara, dari Adisutjipto jumlah penumpang keberangkatan mencapai 6.403 penumpang dan 162 penerbangan domestik.
"Kemudian keberangkatan melalui YIA ada 182.746 penumpang dan ada 1.160 penerbangan domestik dan 153 penerbangan internasional," lanjutnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Negosiasi Tarif Impor, Amerika Serikat Persoalkan Penggunaan QRIS dan GPN di Indonesia
- Harga Emas Hari Ini Kembali Meroket, Tembus Rp2,04 Juta
- Pemerintah Menyambut Baik Investasi Microsoft Rp27 Triliun untuk Cloud dan AI di Indonesia
- Nego Tarif Impor AS-Jepang, Trump Turun Gunung
- Warga Berbondong-Bondong Beli Emas Batangan, Ini Menurut Ekonom UAJY
Advertisement

Jadwal dan Lokasi Layanan Perpanjangan SIM di Sleman, Sabtu 19 April 2025
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Harga Pangan Hari Ini, Jumat 18 April 2025, Cabai Rawit Makin Pedas
- Begini Upaya BEI Jaga Stabilitas Pasar Modal Hadapi Kebijakan Trump
- XLSMART Resmi Berdiri, Kekuatan Baru Masa Depan Digital Indonesia
- Hari Pertama Libur Paskah 2025, 22.176 Penumpang KA Jarak Jauh Tiba di Stasiun Daop 6 Yogyakarta
- Kesepakatan Tarif AS dan Indonesia Maksimal 60 Hari, Ini Tawaran Masing-Masing Negara
- Negosiasi Tarif Impor, Amerika Serikat Persoalkan Penggunaan QRIS dan GPN di Indonesia
- OJK Sebut Puluhan Perusahaan Pinjol Punya Risiko Kredit Macet di Atas Lima Persen
Advertisement