Advertisement

Libur Akhir Tahun, Lonjakan Penumpang Kereta Api di Jogja Diprediksi Pertengahan Desember

Anisatul Umah
Sabtu, 18 November 2023 - 14:57 WIB
Maya Herawati
Libur Akhir Tahun, Lonjakan Penumpang Kereta Api di Jogja Diprediksi Pertengahan Desember Ilustrasi penumpang kereta api / Antara

Advertisement

Harianjogja.com, JOGJA—Manager Humas KAI Daop 6 Yogyakarta, Krisbiyantoro memperkirakan penumpang kereta api (KA) di Jogja akan meningkat pada pertengahan Desember 2023 mendatang. Sementara pada November 2023 diperkirakan belum ada peningkatan penumpang.

"Nanti di bulan Desember pertengahan kami akan meningkat, yakni di angkutan Natal dan Tahun Baru (Nataru)," katanya Sabtu (18/11/2023).

Advertisement

Total penumpang naik dan turun di stasiun wilayah Daop 6 Yogyakarta pada Agustus 2023 sebanyak 998.025 penumpang, September 2023 turun tipis menjadi 996.487 penumpang, dan Oktober 2023 naik menjadi 1.016.494 penumpang.

"Prediksi kami di November belum ada peningkatan. Data penumpang per bulan naik turun," jelasnya.

BACA JUGA: Berikut Progres Pembangunan Tol Jogja Solo di Atas Ring Road

Statistisi Ahli Madya Badan Pusat Statistik (BPS) DIY, Rahmawati mengatakan perkembangan angkutan kereta api pada September 2022 terjadi kenaikan dari bulan lalu atau (month-to-month/mtm) 0,29% dari 831,15 ribu orang menjadi 833,57 ribu orang, dan secara tahunan naik 41,17%.

"Sementara untuk angkutan barang September 2023 terjadi kenaikan 11,15% secara bulanan dan naik 56,15% secara tahunan atau yoy," katanya.

Kepala Dinas Pariwisata (Dispar) DIY, Singgih Raharjo mengatakan tren kunjungan wisata pada akhir 2022 sudah melebihi 2019 atau prapandemi. Dia berharap agar akhir tahun ini bisa sama dengan 2022 atau sedikit mengalami peningkatan.

Tidak dimungkiri, tahun politik menjadi salah satu yang perlu diwaspadai. Sebab masa kampanye pemilihan umum (Pemilu) akan terjadi pada akhir tahun ini.

"Harusnya iya [tren penumpang kereta api akhir tahun lebih baik] karena trennya kan di 2022 kemarin kan sudah melebihi 2019. Jadi saya harap paling situasinya hampir sama bahkan bisa meningkat sedikit [dari 2022]," katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

alt

Wakil Ketua Kadin DIY Mendaftar Balon Wali Kota Jogja Lewat PDIP

Jogja
| Sabtu, 11 Mei 2024, 15:27 WIB

Advertisement

alt

Hanya 85 Meter, Ini Perbatasan Negara Terkecil di Dunia

Wisata
| Jum'at, 10 Mei 2024, 17:07 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement