Advertisement
Harga Pangan Nasional Hari Ini: Harga Telur, Beras dan Gula Naik Bareng
Telur Ayam / Freepik
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA—Harga bahan pangan secara nasional hari ini Sabtu (13/1/2024) banyak yang naik. Adapun, komoditas pangan yang mengalami kenaikan harga yaitu beras, bawang, telur ayam, gula, hingga daging ayam.
Merujuk pada data panel harga pangan, Badan Pangan Nasional (Bapanas), Sabtu (13/1/2024) pukul 10.47 WIB, rata-rata harga beras premium naik 0,53% menjadi Rp15.130 per kg.
Advertisement
Sementara, harga beras medium naik 0,45% menjadi Rp13.320 per kg. Harga tersebut masih jauh dari harga ecerean tertinggi (HET) yang ditetapkan pemerintah dalam Perbadan No. 7/2023 sebesar Rp10.900 - Rp11.800 per kg.
Harga pangan lainnya yang mengalami kenaikan yaitu bawang putih bonggol yang naik 0,52% menjadi Rp38.780 per kg. Begitu pun dengan harga bawang merah yang naik 0,39% menjadi Rp38.200 per kg.
Kenaikan harga pangan juga terjadi pada daging ayam ras yang naik 0,81% menjadi Rp36.020 per kg dan harga daging sapi murni naik 0,68% menjadi Rp134.650 per kg.
Selanjutnya, harga gula konsumsi melonjak 0,64% menjadi Rp17.380 per kg dan harga kedelai biji kering (impor) naik 0,52% menjadi Rp13.480 per kg. Kenaikan harga juga terjadi pada jagung tingkat peternak yang naik 1,05% menjadi Rp7.680 per kg.
Di sisi lain, cabai merah keriting mengalami penurunan sebesar 0,14% menjadi Rp49.450 per kg dan cabai rawit merah turun 4,90% menjadi Rp53.780 per kg.
BACA JUGA: Jaga Stabilitas Harga, Bawang Merah di Bantul Ditanam Bergantian
Hal yang sama juga terjadi pada telur ayam ras yang turun 0,07% menjadi Rp27.860 per kg. Selain itu, harga tepung terigu curah naik 0,28% menjadi Rp10.690 per kg dan harga tepung terigu kemasan naik 0,22% menjadi Rp13.520 per kg.
Lebih lanjut, harga pangan minyak goreng kemasan sederhana mengalami penurunan 0,06% menjadi Rp17.290 per liter dan minyak goreng curah tun 0,34 menjadi Rp14.670 per liter.
Sementara itu, harga pangan ikan cukup beragam. Harga ikan kembung naik 4,83% menjadi Rp38.870 per kg, ikan tongkol naik 2,35 % menjadi Rp33.100 per kg, dan ikan bandeng turun 1,62% menjadi Rp33.370 per kg. (Sumber: Bisnis.com)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Advertisement
Wisata Bunga Sakura Asia Jadi Tren, Ini 5 Destinasi Favorit 2026
Advertisement
Berita Populer
- Ibu Rumah Tangga Bangun Aset Keluarga lewat Program Miss Cimory
- Prediksi Faisal Basri Viral Lagi, Gejolak Politik Picu Krisis Ekonomi
- Bulog Kanwil Yogyakarta Mulai Salurkan Minyakita ke Pasar Tradisional
- Menkeu Purbaya Rombak 36 Pejabat Eselon II, DJBC Dominan
- Pelaporan SPT Lewat Coretax Tembus 867 Ribu, DJP Ingatkan Sanksi Denda
- Insentif PPh 21 2026 Positif, tetapi Belum Dongkrak Daya Beli
- Harga Emas Pegadaian Hari Ini Melonjak, Galeri24 dan UBS Kompak Naik
Advertisement
Advertisement




