Wujudkan Indonesia Emas 2045, KPP Pratama Sleman Gelar Pajak Bertutur 2024
Advertisement
SLEMAN—Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Sleman menggelar kegiatan Pajak Bertutur di SMA Negeri 1 Godean pada Selasa (6/8/2024) yang diikuti oleh 216 siswa kelas X sekolah tersebut.
Kegiatan Pajak Bertutur tahun ini mengambil tema Lampaui Batas, Bersatu untuk Indonesia Emas dengan tagline Pajak Bertutur 2024 : Sehari Mengenal, Selamanya Bangga.
Advertisement
Kegiatan Pajak Bertutur 2024 diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dilanjutkan dengan sambutan dari Kepala SMA Negeri 1 Godean, Surahman serta Kepala KPP Pratama Sleman, Moch. Luqman Hakim.
Kepala SMA Negeri 1 Godean, Surahman menyampaikan ucapan terima kasih kepada KPP Pratama Sleman yang telah memilih SMA Negeri 1 Godean sebagai tempat penyelenggaraan kegiatan Pajak Bertutur 2024.
Dia berharap kegiatan Pajak Bertutur 2024 dapat menambah pengetahuan dan pemahaman tentang perpajakan bagi siswa kelas X sehingga akan tercipta generasi muda sadar pajak.
Kepala KPP Pratama Sleman, Moch. Luqman Hakim menyampaikan bahwa kegiatan Pajak Bertutur 2024 merupakan kegiatan mengajar tentang pentingnya pajak kepada pelajar di sekolah tingkat dasar hingga tingkat perguruan tinggi.
Luqman juga mengatakan bahwa peran pajak sangat penting untuk membiayai kelangsungan negara. Target penerimaan pajak untuk tahun ini adalah sebesar Rp1.988,9 triliun, atau 71% dari total pendapatan negara.
Dari total penerimaan negara tersebut, kata dia, 20 persennya adalah untuk pendidikan, sehingga dirasa penting untuk menanamkan kesadaran pajak sedini mungkin.
Kegiatan Pajak Bertutur dilaksanakan secara serentak oleh seluruh unit kerja Direktorat Jenderal Pajak (DJP) di Indonesia dengan memanfaatkan momen peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-79.
Kegiatan ini bertujuan menanamkan sejak dini kepada para siswa kesadaran tentang pentingnya peran pajak sebagai sumber utama dalam pembangunan negara sehingga kelak ketika dewasa mereka dapat melaksanakan hak dan kewajiban perpajakan sebagai warga negara yang baik.
Pelaksanaan kegiatan Pajak Bertutur 2024 dipandu secara langsung oleh tim pemateri dari KPP Pratama Sleman.
Materi yang disampaikan antara lain Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) merupakan dompet negara; peran pajak sebagai tulang punggung pembangunan negara; dan peran siswa saat ini dalam pembangunan dapat diwujudkan dengan disiplin, mematuhi tata tertib, menjaga nama baik diri sendiri dan sekolah, giat belajar dan berlomba-lomba meraih prestasi.
Selain itu tim pemateri juga memberikan beberapa permainan yang menarik sebagai ice breaking. Seluruh siswa tampak antusias dalam mengikuti jalannya acara dari awal sampai akhir. Acara diakhiri dengan pembagian hadiah kepada para pemenang lomba dan foto bersama seluruh peserta dengan tim panitia dari KPP Pratama Sleman.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Harga Emas Antam Hari Ini 20 November Naik Signifikan, Rp1.498 Juta per Gram
- Garuda Indonesia Dukung Rencana Pemerintah Turunkan Harga Tiket Pesawat
- Dampak Aksi Boikot 47 Gerai KFC Tutup, 17 Restoran Pizza Hut Berhenti Beroperasi
- Harga Emas Antam Hari Ini 18 November 2024 Naik Signifikan, Rp1.476 Juta per Gram.
- Nilai Impor pada Oktober 2024 Capai 21,94 Miliar Dolar AS, Naik 16,54 Persen
Advertisement
Kisah Ilustrator, Dari Banguntapan, Gundala dan Gojira Menyala di GBK
Advertisement
Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism
Advertisement
Berita Populer
- Di Electricity Connect 2024, PLN Galang Kolaborasi Global Wujudkan Transisi Energi di Indonesia
- Hasil Sidak, 4 SPBU di DIY Ditutup karena Melakukan Kecurangan, Ini Daftarnya
- OJK Awasi Ketat Entitas Pinjol KoinP2P
- Perbanyak Transaksi di GoFood, Menangkan Pengalaman Eksklusif Konser MALIQ & DEssentials
- Ekonom Dukung Keputusan BI Tahan Suku Bunga 6%
- PPN Jadi 12% Tahun Depan, Harga Barang Elektronik Juga Bakal Ikut Naik
- Menyambut Masa Depan Cerah Emas dan Pangan pada 2025
Advertisement
Advertisement