Puluhan Ribu Bikers Ramaikan Puncak Honda Bikers Day 2024 di Klaten
Advertisement
KLATEN— PT Astra Honda Motor (AHM) bersama dengan Astra Motor Yogyakarta menggelar puncak Honda Bikers Day 2024 di Dodiklatpur Kodam IV Diponegoro, Klaten, Sabtu (26/10/2024). Tercatat lebih dari 20.000 bikers telah melakukan registrasi sebelum acara.
General Manager Marketing Planning & Analysis AHM, Andy Wijaya mengatakan acara yang sama sebelumnya juga digelar di tiga pulau lain. Di antaranya Sumatera dengan peserta sekitar 2.000 bikers, Kalimantan 3.500 bikers, Sulawesi 4.000 bikers.
Dia mengatakan Jawa Tengah dalam hal ini Klaten dipilih sebagai lokasi Honda Bikers Day 2024 karena market sharenya besar dan komunitas. Di Jawa Tengah juga banyak objek wisata yang bisa dikunjungi, sehingga Klaten menjadi pilihan terbaik di tahun ini.
"Peserta yang registrasi awal sebelum acara lebih dari 20.000, yang registrasi ulang sudah belasan ribu [sampai sore]," ucapnya dalam konferensi pers di Klaten, Sabtu (26/10/2024).
Menurutnya acara ini dihadiri oleh bikers dari berbagai daerah, dan yang paling jauh berasal dari Papua. Ia menyebut event ini tidak semata-mata untuk mencapai target pengunjung, namun yang lebih penting event ini sudah membudaya dan menjadi lebarannya para bikers.
AHM, kata Andy, mencoba memfasilitasi dan mendukung. Aktivitas yang digelar harus sesuai dengan kebutuhan bikers sehingga bisa membuat mereka nyaman.
"Kami membantu komunitas, banyak peran dari main dealer, dibantu AHM," tuturnya.
BACA JUGA: Polda Jawa Tengah Mulai Menyidik Kasus Dugaan Pemerkosaan Dua Remaja di Purworejo
Lebih lanjut dia mengatakan salah satu event di dalam Honda Bikers Day 2024 ini adalah Honda Modif Contest. Menurutnya tahun ini pesertanya berasal dari 9 regional. Total ada 1.145 peserta dari Honda Modif Contest, akan tetapi yang sampai ke final battle ada 81 peserta.
Setiap tahun pemenang dari Honda Modif Contest akan diberikan projek, namun untuk tahun ini belum bisa disampaikan. "Di regional kami nambah jadi 9, ada beberapa kota baru seperti Medan, Bandung, Surabaya, Banjarmasin, dan Manado," ucapnya.
General Manager Corporate Communication AHM, Ahmad Muhibbudin mengatakan peserta yang hadir dalam event ini berasal dari berbagai pulau. Sebelum datang mereka sudah melakukan registrasi terlebih dahulu secara online.
Ia menyebut nantinya selain hiburan menarik yang diisi artis-artis, akan digelar juga pembacaan sumpah bikers. "Artisnya ada Ungu, poinnya dari bikers untuk bikers dan disediakan hiburan untuk mereka," tuturnya. (***)
Advertisement
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Harga Emas Antam Hari Ini 20 November Naik Signifikan, Rp1.498 Juta per Gram
- Garuda Indonesia Dukung Rencana Pemerintah Turunkan Harga Tiket Pesawat
- Dampak Aksi Boikot 47 Gerai KFC Tutup, 17 Restoran Pizza Hut Berhenti Beroperasi
- Harga Emas Antam Hari Ini 18 November 2024 Naik Signifikan, Rp1.476 Juta per Gram.
- Nilai Impor pada Oktober 2024 Capai 21,94 Miliar Dolar AS, Naik 16,54 Persen
Advertisement
Bawaslu DIY Petakan Potensi Kerawanan TPS Pilkada 2024, Listrik & Internet Kerap Jadi Kendala
Advertisement
Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism
Advertisement
Berita Populer
- Resmi! BI Rate Tetap Dipertahankan 6%
- 5 Tahun Bertransformasi, SMBC Indonesia Berkomitmen Hadirkan Inisiatif Berkelanjutan
- Mudahnya Mendaftar Haji melalui BPD DIY Syariah, Persiapkan Ibadah Haji Sejak Dini
- Realisasi Belanja APBN di DIY Per Oktober 2024 Capai Rp19,18 Triliun
- Life Media Kenalkan Layanan Canggih Hospitality TV untuk Hotel
- BI Janjikan Insentif untuk Perbankan Dukung Program 3 Juta Rumah
- Di Electricity Connect 2024, PLN Galang Kolaborasi Global Wujudkan Transisi Energi di Indonesia
Advertisement
Advertisement