Pakar Sebut Inflasi DIY Oktober 2024 Menandakan Kenaikan Daya Beli Masyarakat
Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA—Badan Pusat Statistik (BPS) DIY mencatat pada Oktober 2024 DIY mengalami inflasi 0,09% secara bulanan (month-to-month/mtm). Sekretaris Ikatan Sarjana Ekonomi Indonesia (ISEI) Cabang Yogyakarta, Y. Sri Susilo mengatakan meski inflasinya masih tipis ini menandakan ada sedikit kenaikan daya beli di masyarakat.
Dia menjelaskan ada kenaikan permintaan terhadap barang-barang secara luas. Kondisi ini dia sebut masih akan berlangsung sampai akhir tahun, khususnya di Desember 2024 karena ada momen Natal dan Tahun Baru (Nataru).
Advertisement
"Dapat diartikan adanya kenaikan daya beli masyarakat," ucap Sri, Minggu (3/11/2024).
Ia menyebut ini menandakan gerak ekonomi sudah mulai positif, karena bisa diartikan inflasi terjadi karena ada kenaikan harga barang. Di bulan kemarin khususnya di komoditas pangan, seperti ayam potong dan lainnya. "Aktivitas permintaan barang sudah mulai meningkat," lanjutnya.
Kepala Perwakilan Bank Indonesia (BI) DIY, Ibrahim menyampaikan secara bulanan penyumbang utama inflasi DIY adalah kelompok makanan, minuman, dan tembakau dengan andil 0,10%. Berdasarkan komoditasnya disumbang oleh komoditas kopi bubuk dengan andil 0,04% mtm. Sejalan dengan meningkatnya harga kopi dunia akibat dinamika cuaca yang mempengaruhi produktivitas kopi di negara sentra produksi.
BACA JUGA: Selama Oktober 2024, BI Sebut Inflasi di DIY Terkendali
Kemudian daging ayam ras menyumbang inflasi dengan andil 0,04% mtm sejalan dengan harga pakan yang mengalami peningkatan, serta permintaan konsumen yang relatif meningkat. Komoditas penyumbang inflasi lainnya yaitu buncis dengan andil 0,03% mtm dan bawang merah dengan andil 0,02% mtm. Seiring dengan stok yang mulai menurun pasca musim panen yang telah berlalu.
Selain itu, emas perhiasan juga menjadi komoditas penyumbang inflasi dengan andil 0,04% mtm. Seiring dengan adanya kenaikan harga emas global sebagai dampak berlanjutnya ketidakpastian dan ketegangan geopolitik global.
"Inflasi lebih tinggi tertahan oleh menurunnya harga komoditas kelompok transportasi dengan andil sebesar 0,06% mtm," kata Ibrahim.
Lebih lanjut dia mengatakan BI memperkirakan inflasi DIY terus terjaga pada kisaran targetnya. Kondisi tersebut didukung oleh upaya Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) DIY dalam kerangka 4K (Ketersediaan pasokan, Keterjangkauan harga, Kelancaran distribusi, dan Komunikasi efektif) melalui penguatan Gerakan Nasional Pengendalian Inflasi Pangan (GNPIP) DIY 2024.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Ribuan Orang Teken Petisi Tolak PPN 12 Persen
- Harga Emas Antam Hari Ini 20 November Naik Signifikan, Rp1.498 Juta per Gram
- Garuda Indonesia Dukung Rencana Pemerintah Turunkan Harga Tiket Pesawat
- Dampak Aksi Boikot 47 Gerai KFC Tutup, 17 Restoran Pizza Hut Berhenti Beroperasi
- Harga Emas Antam Hari Ini 18 November 2024 Naik Signifikan, Rp1.476 Juta per Gram.
Advertisement
Pelaku Praktik Politik Uang Bakal Ditindak Tegas Polres Kulonprogo, Ini Hukumannya
Advertisement
Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism
Advertisement
Berita Populer
- Tarif Pelayanan Penumpang Dipangkas 50% selama Libur Natal dan Tahun Baru
- Indonesia Segera Realisasikan Investasi US$8,5 dari 10 Perusahaan di Inggris
- Harga Emas Antam Naik Rp21.000 Hari Ini, Sabtu 23 November 2024, Pergram Dibanderol Rp1.541.000
- Kiprahnya Diakui Hingga Internasional, Contact Center PLN Site Semarang Siap Layani Masyarakat Jelang Nataru
- OJK DIY: Ada 7 Alasan Pelajar dan Mahasiswa Mudah Terjerat Judi Online
- Penurunan BI Rate Tak Serta Merta Turunkan Bunga Kredit, Ini Penjelasan BI DIY..
- UMP 2025 Belum Juga Ditetapkan, Ini Dia Besaran UMP 2024 di Setiap Provinsi
Advertisement
Advertisement