Advertisement

Harian Jogja Gelar Festival Semarak Ramadan di SCH, Hadirkan Empat Kategori Lomba..

Media Digital
Sabtu, 22 Maret 2025 - 20:17 WIB
Maya Herawati
Harian Jogja Gelar Festival Semarak Ramadan di SCH, Hadirkan Empat Kategori Lomba.. Peserta lomba dalam Festival Semarak Ramadan 1446 H di Atrium di SCH, Sabtu (22/3 - 2025). Anisatul Umah/Harian Jogja.

Advertisement

Harianjogja.com, JOGJA—Harian Jogja menggelar Festival Semarak Ramadan 1446 H di Atrium Shinta Lt GF dan Garden Lt 1, Sleman City Hall (SCH), Sabtu (22/3/2025). Ada empat kategori lomba dalam event ini diantaranya lomba mewarnai, lomba adzan, lomba memasak, dan lomba kaligrafi.

Wakil Pimpinan Redaksi Harian Jogja, Nugroho Nurcahyo mengucapkan syukur acara ini bisa terselenggara oleh Harian Jogja serta didukung para sponsor. Di antaranya SCH, Prima SR Hotel and Convention, Margaria Group, IkiTelurqu, Ikiqu, Alfamart, dan Baznas. Ia berpesan kepada para peserta lomba untuk bersemangat, seperti peserta lomba adzan.

Menurutnya dengan ikut lomba seperti azan akan selalu terkenang. Biasanya di rumah hanya didengarkan orang tua saja, dan dengan lomba didengar banyak orang. "Semoga bisa istiqomah menjadi muadzin di masa yang akan datang. Kepada para peserta semangat," ucapnya saat membuka acara.

Team Leader Public Relations & Promotion Sleman City Hall, Uray Dewi menyampaikan ini menjadi kolaborasi kedua antara SCH dan Harian Jogja. Setelah sebelumnya bekerjasama menggelar kegiatan sosial donor darah dan pound fit.

BACA JUGA: Menjelang Lebaran, Harga Bawang Malah Melambung

SCH mendukung dengan menyediakan venue dan fasilitas di dalam venue. Menyemarakkan bulan ramadan dengan lomba-lomba islami. Menurutnya kegiatan semacam ini cukup efektif mendongkrak kunjungan mal di bulan ramadan.
 
Selain itu diharapkan juga meningkatkan kunjungan dan penjualan di tenant. Setelah lomba peserta bisa berbuka di tenant-tenant yang tersedia. "Antusiasme sangat luar biasa, lomba kaligrafi, mewarnai, dan adzan. Tetap buka on the spot dan banyak yang ikuti," tuturnya.

Diharapkan kegiatan ini bisa turut menyemarakkan bulan ramadan dan bisa memberikan manfaat bagi anak-anak agar semakin kreatif, semakin berani tampil. Kolaborasi dengan Harian Jogja juga diharapkan bisa terus berlanjut kedepannya.

Salah satu orang tua peserta lomba mewarnai, Ambarwati mengatakan ikut lomba untuk mengisi akhir pekan dan menunggu berbuka. Menurutnya kegiatan ini positif, selain anaknya bisa senang karena ikut lomba, juga bisa dapat teman baru.

"Anak saya umur 7 tahun, saya dari Sedayu. Menyempatkan ke sini sekalian jalan-jalan," ucapnya. (***)

Advertisement

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Berita Lainnya

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

alt

Jelang Lebaran, Tim SAR Gunungkidul Cek Kesiapan Peralatan untuk Pertolongan Laka Laut

Gunungkidul
| Senin, 24 Maret 2025, 12:17 WIB

Advertisement

alt

Taman Wisata Candi Siapkan Atraksi Menarik Selama Liburan Lebaran 2025, Catat Tanggalnya

Wisata
| Sabtu, 22 Maret 2025, 16:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement