Advertisement
Dafam Teraskita Raih Sertifikasi Gold Green Building

Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA—Hotel Dafam Teraskita Jakarta yang merupakan salah satu hotel milik Dafam Hotel Management (DHM) mendapatkan sertifikasi Gold Green Building pertama di Indonesia. Hotel yang berlokasi di pusat bisnis kawasan Cawang, Jakarta Timur ini dinilai memiliki bentuk yang unik dan modern serta dikelilingi tanaman lokal yang mendukung konsep eco green.
Saat berkunjung ke kantor Harian Jogja, Public Relation Manager Hotel Dafam Teraskita Jakarta Imanuelia Kristi menuturkan meskipun baru berdiri pada 2016 lalu, hotel yang terbilang masih muda ini mampu bersaing dengan rekanan hotel di sekitarnya. Pada 2016, Lia sapaan akrabnya menyebut okupansi Hotel Dafam Teraskita Jakarta menempati peringkat kedua di wilayah Cawang. Bahkan pada 2017, pihaknya berhasil menyabet tingkat okupansi tertinggi. Tak hanya itu, meski baru dua tahun berdiri, ia mengaku begitu banyak respons positif dari para tamu. Beberapa bahkan sudah menjadi repeater dan loyal guest.
Advertisement
"Kalau total DHM ada 22 hotel dan Hotel Dafam Teraskita ini jadi yang pertama didirikan di Jakarta," katanya, Selasa (24/4/2018).
Pesatnya perkembangan Hotel Dafam Teraskita Jakarta, menurut Lia tak lepas dari lokasinya yang strategis. Berada dekat dengan Bandara Halim Perdanakusuma maupun Soetta, kawasan bisnis di Jakarta Timur, tol, dan juga tempat hiburan dan belanja membuat hotel ini ideal untuk keperluan bisnis dan liburan. Tak hanya itu, hotel ini juga dilengkapi dengan Seventh Sky Lounge sekaligus Canting Restaurant di mana tamu bisa menikmati all day panoramic of East Jakarta. "Kami memang jadi rujukan tamu-tamu bisnis di Jakarta. Bahkan dua tahun terakhir, menurut statistik kami banyak tamu dari Jawa Tengah terutama Semarang," katanya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Menilik Hidrogen sebagai Peluang Ekonomi Baru
- Triwulan I 2025, KAI Daop 6 Berhasil Mengangkut 83.316 Ton Barang
- Menteri Keuangan Sri Mulyani Yakin Ekonomi Indonesia Mampu Tumbuh 5 Persen Tahun Ini
- AS Keluhkan Soal Layanan Payment System QRIS, Ini Tanggapan Bank Indonesia
- Negosiasi Tarif Impor, Amerika Serikat Persoalkan Penggunaan QRIS dan GPN di Indonesia
Advertisement

Jadwal SIM Keliling di Sleman Hari Ini, Sabtu 26 April 2025, Cek di Sini
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Tren Berburu Emas Meningkat, Deposito Emas Pegadaian Tembus 1 Ton
- Meta PHK Lagi Ratusan Karyawan, Tenaga di Divisi Ini Bakal Dikurangi
- Harga Emas Antam, UBS, dan Galeri24 di Pegadaian Kompak Turun Hari Ini 25 April 2025
- Asbanda Dorong BPD Optimalkan SIPD-RI dan Siskeudes-Link
- Masih Mahal, Harga Cabai Rawit Merah Turun Tipis Rp73.037 per Kilogram
- Negosiasi Tarif dengan Amerika Serikat, Pemerintah Indonesia Sebut Utamakan Kepentingan Nasional
- Indonesia Berencana Meningkatkan Impor Kapas dan LPG dari Amerika Serikat
Advertisement
Advertisement