Advertisement
Kabar Gembira, Ada Tarif Khusus Kereta Kroya-Jogja dan Sebaliknya

Advertisement
Harianjogja.com, PURWOKERTO- Kabar gembira untuk penumpang kereta api tujuan Kroya-Jogja dan sebaliknya.
PT Kereta Api Indonesia Daerah Operasi 5 Purwokerto, Jawa Tengah, memberikan tarif khusus untuk sejumlah KA relasi Kroya-Tasikmalaya dan sebaliknya serta Kroya-Jogja dan sebaliknya.
Advertisement
"Tarif khusus ini diberlakukan pada KA 5 Argo Wilis, KA 6 Argo Wilis, KA 81 Lodaya (Lodaya Malam), KA 82 Lodaya (Lodaya Malam), KA 49 Turangga, dan KA 50 Turangga," kata Manajer Humas PT KAI Daop 5 Purwokerto Ixfan Hendriwintoko, di Purwokerto, Kamis (3/5/2018).
Ia mengatakan tarif khusus relasi Kroya-Tasikmalaya dan sebaliknya yang diberlakukan tehadap KA tersebut sebesar Rp110.000 untuk kelas eksekutif dan Rp90.000 untuk kelas bisnis.
Menurut dia, tarif khusus sebesar itu juga diberlakukan pada KA yang sama untuk relasi Kroya-Jogja dan sebaliknya.
"Perlu diingat, hanya KA 81 Lodaya dan KA 82 Lodaya yang rangkainnya terdiri atas kelas eksekutif dan bisnis, sedangkan KA lainnya hanya membawa kereta eksekutif," katanya.
Ixfan mengatakan pemberian tarif khusus tersebut dalam rangka optimalisasi pendapatan angkutan penumpang dengan memanfaatkan tempat duduk kosong (idle seat) pada relasi tertentu.
Menurut dia, tarif khusus relasi Kroya-Tasikmalaya dan sebaliknya serta Kroya-Jogja dan sebaliknya diberlakukan sejak tanggal 1 Mei 2018.
"Pelanggan setia kereta api bisa memperoleh tarif khusus tersebut dengan cara 'go show' atau membeli tiket langsung di loket stasiun yang dibuka dua jam sebelum keberangkatan dan selama tempat duduk masih tersedia," katanya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Menteri Keuangan Sri Mulyani Yakin Ekonomi Indonesia Mampu Tumbuh 5 Persen Tahun Ini
- AS Keluhkan Soal Layanan Payment System QRIS, Ini Tanggapan Bank Indonesia
- Negosiasi Tarif Impor, Amerika Serikat Persoalkan Penggunaan QRIS dan GPN di Indonesia
- Harga Emas Hari Ini Kembali Meroket, Tembus Rp2,04 Juta
- Pemerintah Menyambut Baik Investasi Microsoft Rp27 Triliun untuk Cloud dan AI di Indonesia
Advertisement

Puluhan Pasangan di Gunungkidul Jalani Sidang Isbat Pernikahan
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Harga Emas Antam dan UBS di Pegadaian Turun Hari Ini 24 April 2025
- Sektor Properti Diproyeksi Tumbuh Stabil Tahun Ini
- Cek Harga Pangan Hari Ini, Kamis 24 April 2025, Telur Ayam, Beras dan Cabai Rawit Naik Lagi!
- Stabilitas Keuangan di Indonesia Tetap Terjaga, KSSK Perkuat Koordinasi dan Kebijakan di Tengah Meningkatnya Ketidakpastian Global
- OJK Sambut Baik Pendirian 80 Ribu Koperasi Desa Merah Putih
- PLN Jadi Perusahaan Energi Terbaik untuk Mengembangkan Karir di Indonesia versi LinkedIn
- Sentuh Rp20 Ribu, Pedagang Pasar Berharap Harga Kelapa Bulat Kembali Normal
Advertisement
Advertisement