Advertisement
MatahariMall Rebrand Menjadi Matahari.com

Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA—Situs MatahariMall akan rebrand sebagai Matahari.com dan fokus untuk menyediakan pengalaman pelanggan yang bebas hambatan dan mudah.
Melalui keterangan tertulis yang diterima Harianjogja.com pada Kamis (22/11), disebutkan Matahari.com akan menjadi tempat untuk memamerkan produk-produk Matahari.
Advertisement
“Kami selalu bekerja keras untuk memberikan pengalaman pelanggan yang bebas hambatan, dan yakin bahwa rebrand ini akan membuat Matahari lebih cepat dalam mencapai tujuannya untuk menyediakan pengalaman Omni-channel sejati kepada pelanggan di Indonesia,” kata CEO MatahariMall.com, Hadi Wenas.
MatahariMall.com merupakan perusahaan e-commerce pertama di Indonesia yang memiliki kapabilitas O2O (Online to Offline) di seluruh wilayah Indonesia. Merupakan proses yang alami bagi Matahari, di bawah satu merek, Matahari.com, untuk melanjutkan pengembangan opsi ini bagi pelanggan untuk berbelanja produk fesyen tanpa batasan baik secara online maupun offline. Sinergi ini akan membuat MatahariMall.com, dengan kecanggihan teknologinya, dan Matahari, dengan pengalaman ritel fesyen untuk bekerja sama dengan lebih efektif demi keuntungan pelanggan.
Seiring dengan fokus kepada pelanggan, Matahari.com mengembangkan kapabilitas Omni-channel untuk memberikan pelanggan pilihan belanja bebas hambatan baik secara online maupun offline, keduanya melalui Matahari.com dan melalui keberadaan jaringan gerai fisik kami yang tersebar secara nasional.
“Kami akan terus meningkatkan infrastruktur teknis MatahariMall.com, dan kami juga akan terus mengembangkan kapabilitas tambahan kami untuk meningkatkan pengalaman pelanggan baik online maupun di gerai kami. Salah satunya adalah dengan peluncuran aplikasi Matahari.com sebelum akhir tahun,” demikian kata Vice President Director & CEO Matahari, Richard Gibson.
Keterangan ini sekaligus menjadi klarifikasi mengenai berita yang dimuat Harianjogja.com sebelumnya yang berjudul Situs Belanja Mataharimall.com Gulung Tikar pada Rabu (21/11).
“Dalam berita ini disebutkan MatahariMall.com tutup lapak dan mundur dari peta persaingan dagang-el Indonesia, dengan ini, kami sampaikan bahwa MatahariMall.com terus melanjutkan layanannya kepada konsumen melalui kerja sama strategis dengan dukungan Matahari Departement Store di bawah satu Merek, satu Perjalanan, dan satu Pengalaman Berbelanja di Matahari.com. Konsumen MatahariMall.com tetap dapat melakukan transaksi dan layanan seperti biasa di Matahari.com,” kata Hadi.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Ini Upaya OJK DIY Tekan Gap Literasi dan Inklusi Keuangan yang Masih Lebar
- Setoran Dividen BUMN untuk APBN Dialihkan ke Danantara, Kementerian Keuangan Putar Otak
- Nilai Investasi Pabrik Kendaraan Listrik di Indonesia Tembus Rp15,1 Triliun
- Asosiasi E-Commerce Diajak untuk Mencegah Perdagangan Ilegal Satwa Liar
- Serapan Tenaga Kerja DIY Capai 34.950 Orang dalam Setahun
Advertisement

Jadwal KRL Jogja Solo Hari Ini, Senin 12 Mei 2024, Berangkat dari dari Stasiun Palur, Jebres dan Solo Balapan
Advertisement

Amerika Serikat Keluarkan Peringatan Perjalanan untuk Warganya ke Indonesia, Hati-Hati Terorisme dan Bencana Alam
Advertisement
Berita Populer
- Harga Bahan Pangan Hari Ini Minggu 11 Mei 2025, Bawang Merah Rp39 Ribu hingga Cabai Rpp51 Ribu
- Libur Waisak 2025, KAI Commuter tambah 4 Perjalanan KRL Jogja Solo
- Libur Panjang Waisak, Asita DIY Sebut DIY dan Jawa Tengah Masih Jadi Favorit Wisatawan
- Ada Diskon Tambah Daya 50 Persen dari PLN, Cek Syaratnya
Advertisement