Advertisement
Air Asia Kembangkan Konektivitas Domestik dari Jakarta, Ada Tiket Promo Loh …

Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA—Maskapai penerbangan berbiaya hemat terkemuka AirAsia mengumumkan pengembangan konektivitas domestik dari hub terbesarnya di Indonesia, Jakarta, dengan meluncurkan dua rute penerbangan langsung baru dari Jakarta ke Sorong dan Semarang, serta meningkatkan frekuensi penerbangan dari Jakarta ke Lombok, Rabu (24/7).
Direktur Utama AirAsia Indonesia Dendy Kurniawan mengungkapkan rute penerbangan baru Jakarta-Sorong dan Jakarta-Semarang akan beroperasi mulai 1 September 2019. Sementara penerbangan Jakarta-Lombok yang dimulai pada 1 Agustus 2019 akan ditingkatkan frekuensinya dari 11x sepekan menjadi 14x sepekan mulai 1 September 2019. Ketiga rute tersebut akan dilayani oleh Air Asia Indonesia (kode penerbangan QZ) menggunakan pesawat Airbus A320 berkapasitas 180 kursi.
Advertisement
Tiket penerbangan ketiga rute baru ini ditawarkan mulai dari Rp2,7 juta untuk Jakarta-Sorong, Rp634.000, untuk Jakarta-Lombok, dan Rp341.000 untuk Jakarta-Semarang melalui situs airasia.com dan aplikasi Air Asia. Harga penawaran ini tersedia mulai hari ini, Rabu (24/7) sampai 28 Juli 2019, untuk periode perjalanan mulai 1 September 2019 sampai 26 Oktober 2019.
Ia mengatakan selain mengembangkan konektivitas internasional guna mendukung pencapaian target kedatangan wisatawan mancanegara (wisman) ke Tanah Air, tahun ini AirAsia fokus untuk memperluas jaringan rute domestik, khususnya yang menghubungkan Jakarta dengan kawasan Indonesia bagian timur. "Komitmen kami untuk terus menawarkan penerbangan yang terjangkau dan berkualitas kami wujudkan dengan harga tiket dari Jakarta ke Sorong yang bisa dipesan mulai dari Rp2,7 juta dan juga ke Semarang mulai dari Rp341.000," terang dia dalam rilisnya, Rabu (24/7).
Ia mengatakan tiket penerbangan domestik sudah termasuk bagasi gratis 15 kilogram (kg). Ia berharap layanan tersebut mendapatkan tempat di hati masyarakat, sehingga bisa berkontribusi lebih besar lagi dalam mendorong perekonomian khususnya di kawasan wisata.
Sorong merupakan kota terbesar di provinsi Papua Barat yang berjuluk Kota Minyak. Kota Sorong adalah pintu gerbang menuju surga kecil di ujung timur Indonesia, sebuah destinasi wisata dengan keindahan alam tiada dua yang hampir selalu ada dalam bucket list para pelancong, yaitu Raja Ampat.
Menyusul dikembangkannya hub terbaru Air Asia di Lombok, kini para pelanggan Air Asia di Jakarta dapat terbang langsung ke Lombok untuk menikmati berbagai objek wisata memesona antara lain Bukit Merese, Gili Trawangan, Gili Air, dan Gili Meno.
Sementara itu, penerbangan langsung dari Jakarta ke Semarang ini akan memberikan pelanggan pilihan untuk berwisata di ibu kota Jawa Tengah, destinasi multikultural nusantara yang juga terkenal akan wisata kulinernya. Air Asia Indonesia saat ini mengoperasikan 292 penerbangan per minggu dari Jakarta ke berbagai destinasi internasional dan domestik, seperti Kuala Lumpur, Penang, Bangkok, Surabaya, Jogja dan Bali.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Menilik Hidrogen sebagai Peluang Ekonomi Baru
- Triwulan I 2025, KAI Daop 6 Berhasil Mengangkut 83.316 Ton Barang
- Menteri Keuangan Sri Mulyani Yakin Ekonomi Indonesia Mampu Tumbuh 5 Persen Tahun Ini
- AS Keluhkan Soal Layanan Payment System QRIS, Ini Tanggapan Bank Indonesia
- Negosiasi Tarif Impor, Amerika Serikat Persoalkan Penggunaan QRIS dan GPN di Indonesia
Advertisement

Jadwal SIM Keliling di Sleman Hari Ini, Sabtu 26 April 2025, Cek di Sini
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Tren Berburu Emas Meningkat, Deposito Emas Pegadaian Tembus 1 Ton
- Meta PHK Lagi Ratusan Karyawan, Tenaga di Divisi Ini Bakal Dikurangi
- Harga Emas Antam, UBS, dan Galeri24 di Pegadaian Kompak Turun Hari Ini 25 April 2025
- Asbanda Dorong BPD Optimalkan SIPD-RI dan Siskeudes-Link
- Masih Mahal, Harga Cabai Rawit Merah Turun Tipis Rp73.037 per Kilogram
- Negosiasi Tarif dengan Amerika Serikat, Pemerintah Indonesia Sebut Utamakan Kepentingan Nasional
- Indonesia Berencana Meningkatkan Impor Kapas dan LPG dari Amerika Serikat
Advertisement
Advertisement