Advertisement
Seragam Karyawan GAIA Cosmo Hotel sebagai Brand Identity
Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA - GAIA Cosmo Hotel meluncurkan seragam baru untuk para karyawan, Kamis (20/2/2020). Diyakini seragam ini memegang peranan penting dalam menjaga brand identity hotel.
“Perubahan ini memberikan energi yang positif. Memberikan citra baik, dan menjaga brand identity. Membedakan dengan hotel lain, kami lebih casual dan dinamis. Kami harap dengan ini dapat memberikan pelayanan yang terbaik,” ucap General Manager GAIA Cosmo Hotel, Ivan Andries.
Advertisement
Dengan tampilan stylish casual dan comfortable, seragam baru yang dipakai saat ini lebih menonjolkan identitas GAIA Cosmo Hotel, dimana untuk setiap desain, termasuk seragam, memiliki konsep modern, dinamis, serta thoughtful.
Dalam proses pembuatan seragam baru ini, tidak hanya mengutamakan desain tapi melalui seragam ini juga tercermin budaya dari GAIA COSMO yang memperhatikan kenyamanan karyawan di mana seragam dibuat dengan pemikiran yang mendalam dan detail. Sebagai contoh, adanya maternity dress khusus untuk karyawan yang sedang hamil, agar karyawan tetap merasa nyaman saat bekerja.
Warna yang dipilih juga menggambarkan identitas hotel, dimana GAIA berasal dari mitologi Yunani, yaitu nama Dewi Bumi, sehingga warna yang dipilih juga bernuansa earth tone. Model seragam dibuat different yet familiar. Berbeda dengan seragam hotel pada umumnya, namun tetap dengan model yang nyaman dan presentatif. Diharapkan kedepannya, dengan adanya seragam baru, tamu dapat lebih mengenali brand identity dari GAIA Cosmo Hotel.
Marketing Communication, GAIA Cosmo Hotel, Fathiyyah Fairuz mengatakan GAIA Cosmo menjaga baik human touch. Dinilai menjadi satu hal penting, menjadi awal mula penentu baik atau buruknya pengalaman tamu disuatu hotel.
Human touch merupakan bentuk interaksi antara karyawan hotel dengan tamu, dimana human touch berperan penting sebagai diferensiasi dalam melayani tamu. Tidak semua tamu memiliki waktu dan kesempatan untuk mengeksplor seluruh fasilitas hotel, tetapi semua tamu berinteraksi dengan karyawan hotel.
“Tentu penampilan karyawan dari tiap hotel akan berbeda, karena brand identity tiap hotel pun berbeda. Brand identity dapat terlihat melalui wujud tampilan fisik yang ada di hotel, seperti desain interior, desain flyer, hingga seragam yang dikenakan oleh karyawan,” ucapnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Negosiasi Tarif Impor, Amerika Serikat Persoalkan Penggunaan QRIS dan GPN di Indonesia
- Harga Emas Hari Ini Kembali Meroket, Tembus Rp2,04 Juta
- Pemerintah Menyambut Baik Investasi Microsoft Rp27 Triliun untuk Cloud dan AI di Indonesia
- Nego Tarif Impor AS-Jepang, Trump Turun Gunung
- Warga Berbondong-Bondong Beli Emas Batangan, Ini Menurut Ekonom UAJY
Advertisement

Gunungkidul Siapkan Vaksinasi Antraks di Bulan Ini, Ini Sasaran Ternak Jadi Prioritas
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Hari Pertama Libur Paskah 2025, 22.176 Penumpang KA Jarak Jauh Tiba di Stasiun Daop 6 Yogyakarta
- Kesepakatan Tarif AS dan Indonesia Maksimal 60 Hari, Ini Tawaran Masing-Masing Negara
- Negosiasi Tarif Impor, Amerika Serikat Persoalkan Penggunaan QRIS dan GPN di Indonesia
- OJK Sebut Puluhan Perusahaan Pinjol Punya Risiko Kredit Macet di Atas Lima Persen
- Celios Proyeksikan 1,2 Juta Buruh di Indonesia Terancam PHK Imbas Kebijakan Tarif Impor AS
- OJK Catat Pembiayaan Kendaraan Tumbuh 7,3 Persen, Rp355,31 Triliun per Februari 2025
- Pelaku Wisata DIY Sebut Lonjakan Wisatawan Saat Long Weekend Tak Signifikan
Advertisement