Advertisement
Maguire dan Garfield Dikonfirmasi Muncul dalam Spider-Man 3

Advertisement
Harianjogja.com, NEW YORK—Muncul konfirmasi dari Sony Pictures, aktor Tobey Maguire dan Andrew Garfield bakal mundul dalam Spider-Man 3 yang dibintangi Tom Holland.
Konfirmasi ini muncul setelah rumor santer beredar. Dikutip dari Fandom Wire, Selasa, salah seorang narasumber dari Sony yang terlibat erat dengan Spider-Man 3, mengungkapkan bahwa studio telah mengonfirmasi Maguire dan Garfield telah menandatangani kontrak untuk mengulangi peran Spider-Man mereka bersama Holland.
Advertisement
Berita ini datang tak lama setelah Marvel mengonfirmasi Benedict Cumberbatch akan mengulangi perannya sebagai Doctor Strange di film Spider-man 3.
Kehadiran Spider-Man lawas Macguire dan Garfield dinilai masuk akal karena Doctor Strange bisa saja mempertemukan ketiga Spider-Man ini untuk pertama kalinya. Film ini juga disebutkan akan membuat Spider-Verse versi live-action.
Baik Maguire dan Garfield akan muncul untuk membantu mengalahkan semua musuh gabungan Spider-Man. Dan kehadiran mereka tidak hanya menjadi adegan cameo di post-credit.
Penjahat Klasik
Sementara itu, aktor Jamie Foxx, yang sebelumnya berperan sebagai penjahat klasik Spider-Man, Electro, dalam film The Amazing Spider-Man 2 yang dibintangi Andrew Garfield, sedang dalam pembicaraan terakhir untuk mengulangi perannya untuk film Spider-Man terbaru, yang dibintangi oleh Tom Holland dan dibuat oleh Marvel Studios dan Sony Pictures.
Kehadiran pemeran lawas dalam versi terbaru Spider-Man bukanlah yang pertama. Sebelum Foxx, J.K. Simmons hadir mengulangi peran ikonisnya sebagai J. Jonah Jameson, yang sebelumnya dijumpai di trilogi Spider-Man yang dibintangi Tobey Maguire.
Jon Watts, pembuat film di balik Homecoming dan Far From Home, akan kembali berada di kursi sutradara untuk angsuran ketiga film ini. Sony sendiri telah menentukan tanggal rilis Spider-Man 3, yang dijadwalkan hadir pada 17 Desember 2021 di bioskop.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Ungkap Kecurangan Beras Oplosan, Menteri Pertanian Tak Gentar Meski Ada Intimidasi
- Menteri PKP Pastikan Aturan Penyaluran KUR Perumahan Rampung Bulan Ini
- Penerbangan Susi Air Jogja-Bandung Bakal Dibanderol Rp1,75 Juta
- Sri Mulyani Ungkap Saldo Akhir APBN 2024 Sebesar Rp457,5 Triliun
- Harga BBM Non Subsidi di Jogja Naik per Juli 2025, Pertamax Kini Rp12.500 per Liter
Advertisement

Kasus Tambang Ilegal, Kapolda DIY Digugat Praperadilan oleh LSM Sapu Jagad Gunung
Advertisement

Kampung Wisata Bisa Jadi Referensi Kunjungan Saat Liburan Sekolah
Advertisement
Berita Populer
- Dukung Prambanan Jazz 2025, Daop 6 Yogyakarta Hadirkan Diskon Tiket 20 Persen, Begini Cara Mendapatkannya
- Begini Cara BEI DIY Agar Investor Baru Tidak FOMO
- Waspada Penipuan Mengatasnamakan PT TASPEN Persero
- Promo Holiday Spesial Juli di Kotta GO Yogyakarta: Liburan Nyaman dan Menyenangkan
- PT KAI Daop 6 Yogyakarta Tidak Akan Menoleransi Aksi Pelemparan Kereta Api
- Kementerian ESDM Umumkan Harga Bioetanol Juli Rp10.832 per Liter
- Selalu Tepat Waktu Melayani Penerbangan Haji 2025, Lion Air Dapat Pujian dari Menteri Agama
Advertisement
Advertisement