Advertisement
Belanja di Artos Mall Bisa Dapat Hadiah
                Seorang customer menukarkan point di Artos Mall dalam program Artos Shopaholic Reward, Senin (17/1/2022). - Harian Jogja/Nina Atmasari
            Advertisement
Pusat perbelanjaan terbesar di Magelang, Artos Mall, kembali memberikan kejutan dan benefit yang menarik untuk para customer setianya yaitu program belanja Artos Shopaholic Reward. Berbeda dari tahun sebelumnya, program belanja Artos Shopaholic Reward yang menggantikan Artos Histeria Belanja ke-8 ini, menawarkan banyak hadiah bernilai puluhan juta rupiah.
Public Relation Artos Mall, Andrita Ayu, menjelaskan untuk mengikuti program ini, customer cukup mendaftar sebagai member dan mendapatkan Artos Privillege Card (APC). "Bisa juga dengan menukarkan struk belanja minimal Rp300.000 pada hari yang sama, dapat berupa gabungan dari beberapa struk tenant Artos Mall, kecuali Island dan Pameran untuk mendapatkan Artos Privilage Card secara gratis dan point belanja, sebesar 3 point," jelasnya, Senin (17/1/2022).
Advertisement
Bagi artosholic, sebutan untuk konsumen Artos Mall, yang sudah mempunyai member APC pada periode sebelumnya (AHB #7), tidak perlu mendaftar kembali sebagai member.
Ayu menambahkan keuntungan dari memiliki APC ini di antaranya bisa ikut redeem point sebanyak-banyaknya dan mengumpulkan point tersebut untuk ditukarkan dengan beberapa hadiah yang sudah disediakan oleh Artos Mall. Keanggotaan akan dibagi menjadi dua yaitu member Gold dan Silver, setiap transaksi Rp100.000 akan mendapatkan 1 point, apabila tidak ada transaksi selama 3 bulan, maka akan mendapatkan potongan 10 point untuk member Silver, dan 30 point untuk member Gold.
Event & Promotion Sect. Head Artos Mall, Hendry Purnomo, menyebutkan hingga saat ini, pengguna APC tercatat sebanyak 3533 member, yang berasal dari Kabupaten Magelang, Kota Magelang, Temanggung, Purworejo, Semarang, dan Wonosobo.
Pengumpulan poin dari transaksi customer ini akan dimulai per tanggal 17 Januari 2022 hingga akhir Desember 2022. Selama 12 bulan, terdapat sejumlah hadiah menarik antara lain, handphone seharga Rp25 juta, sepeda motor, televisi, alat elektronik, souvenir dan puluhan voucher menarik lainnya.
“Kami akan terus meningkatkan kualitas pelayanan dan peningkatan kualitas program-program Artos Mall termasuk Artos Shopaholic Reward. Diharapkan dengan program ini, dapat meningkatkan kerjasama antara tenant, customer dan pihak Mall," katanya.*
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Pertamina Pastikan Pertalite di Jawa Timur Bebas Air dan Etanol
 - Harga Pangan Hari Ini, Cabai Rp 40 Ribu, Bawang Merah Rp41 Ribu per Kg
 - PLN UP3 Yogyakarta Siagakan Lebih dari 500 Petugas Hadapi Musim Hujan
 - Kemnaker Buka 80.000 Kuota Magang Nasional Tahap 2
 - Cek Harga Sembako Hari Ini, Cabai Rp39 Ribu, Telur Rp31 Ribu
 
Advertisement
Advertisement
    
        Wisata DEB Balkondes Karangrejo Borobudur Ditawarkan ke Eropa
Advertisement
Berita Populer
- DIY Inflasi 0,42 Persen, Didorong Emas dan Biaya Kuliah
 - Penumpang KA Jarak Jauh Daop 6 Naik 4,01 Persen pada Oktober 2025
 - Emas, Cabai, dan Beras Jadi Pendorong Utama Inflasi Oktober 2025
 - Pemda Diminta Percepat Pendataan Lahan Koperasi Merah Putih
 - Pertamina Pastikan Pertalite di Jawa Timur Bebas Air dan Etanol
 - Harga Emas Hari Ini Selasa 4 November 2025
 - Realisasi Belanja Negara di DIY Capai Rp14,98 T per September 2025
 
Advertisement
Advertisement



            
