Perkenalkan, Ini Dia Kepala Perwakilan BI DIY yang Baru Saja Dikukuhkan
Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA—Bank Indonesia (BI) DIY kini resmi memiliki Kepala Perwakilan yang baru bernama Budiharto Setyawan yang sebelumnya bertugas sebagai Kepala Perwakilan BI Lampung.
Sebelum diisi oleh Budiharto, posisi orang nomor satu di BI DIY diisi oleh Hilman Tisnawan yang kini menjabat sebagai Kepala Perwakilan BI Tokyo. Sementara sembari menunggu masa pengukuhan Budiharto sebagai Kepala Perwakilan BI DIY, maka posisi Hilman yang kosong tersebut diisi oleh Pelaksana Tugas Kepala Perwakilan BI DIY yang dijabat oleh Miyono.
Advertisement
Pengukuhan Budiharto Setyawan Kepala Perwakilan BI DIY dilakukan langsung oleh Gubernur BI, Perry Warjiyo, dan dihadiri oleh Gubernur DIY, Sri Sultan HB X, di gedung Kantor Perwakilan BI DIY, Senin (7/2/2022).
Dalam sambutannya, Sultan menyampaikan pentingnya penyesuaian basis pariwisata di DIY dari berbasis kerumunan menuju ke quality tourism di tengah gelombang ketiga Covid-19 akibat penyebaran varian Omicron.
“Di sinilah pentingnya pengoptimalan BI DIY dalam mendorong pengembangan sektor riil dan mewujudkan clean money policy,” ucapnya melalui rilis, Senin.
Sri Sultan HB X berharap sinergisitas dan kolaborasi antara Pemda, BI, dan stakeholder lainnya yang telah berjalan dengan baik dapat terus berlanjut di bawah kepimpinan Budiharto Setyawan. Hal itu perlu dilakukan untuk mewujudkan perekonomian DIY yang lebih sejahtera.
Senada, Gubernur BI, Perry Warjiyo juga menyampaikan pentingnya penyesuaian strategi pemulihan ekonomi di tengah lonjakan kasus Covid-19. Perry menyampaikan komitmen BI dalam mengawal pemulihan ekonomi daerah.
Pertama, BI turut mendorong akselerasi vaksinasi bagi masyarakat; kedua, BI turut mendukung beroperasinya sektor produktif dan aman di daerah, dalam hal ini, perluasan vaksinasi menjadi hal yang krusial bagi sektor pariwisata sebagai salah satu sektor produktif DIY agar dapat tetap beroperasi dengan aman.
Ketiga, BI mendukung sinergi kebijakan fiskal pusat dan daerah, termasuk melalui percepatan realisasi pendapatan dan belanja daerah dengan elektronifikasi transaksi pemerintah.
“Keempat, kami juga turut bersinergi dengan pemda untuk memfasilitasi pengembangan dan penciptaan nilai tambah UMKM. Kami juga turut mendorong digitalisasi ekonomi DIY, melalui perluasan QRIS bagi UMKM dan BI Fast Payment yang melayani transaksi ritel masyarakat secara real time, aman, mudah, dan beroperasi 24 jam,” ucap Perry.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Ribuan Orang Teken Petisi Tolak PPN 12 Persen
- Harga Emas Antam Hari Ini 20 November Naik Signifikan, Rp1.498 Juta per Gram
- Garuda Indonesia Dukung Rencana Pemerintah Turunkan Harga Tiket Pesawat
- Dampak Aksi Boikot 47 Gerai KFC Tutup, 17 Restoran Pizza Hut Berhenti Beroperasi
- Harga Emas Antam Hari Ini 18 November 2024 Naik Signifikan, Rp1.476 Juta per Gram.
Advertisement
Pilkada 2024, KPU Kulonprogo Tetapkan 775 Daftar Pemilih Tambahan
Advertisement
Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism
Advertisement
Berita Populer
- Sah! Maya Watono Jabat Direktur Utama Holding BUMN InJourney, Berikut Profilnya
- Prabowo Raih Komitmen Investasi 8,5 Miliar Dolar AS dari Lawatannya ke Inggris
- Ribuan Orang Teken Petisi Tolak PPN 12 Persen
- Bea Cukai DIY Sebut Hampir Semua Stakeholder Sepakti Penerapan Cukai Minuman Berpemanis
- Road to Hakordia, Stan Inspektorat DIY Hadir di Jogja Ekraf Week 2024
- Tarif Pelayanan Penumpang Dipangkas 50% selama Libur Natal dan Tahun Baru
- Indonesia Segera Realisasikan Investasi US$8,5 dari 10 Perusahaan di Inggris
Advertisement
Advertisement