Diskon Hari Kemerdekaan: Transfer Antarbank BCA, BRI, Bank Mandiri, BNI, dan BTN Hanya Rp77

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA - Bank Indonesia memberikan diskon transfer BI Fast antarbank dari dan ke BCA, BRI, Bank Mandiri, BNI, dan BTN hanya Rp77. Diskon tersebut diluncurkan untuk merayakan HUT ke-77 Indonesia.
Biasanya biaya transaksi BI Fast antarbank senilai Rp2500, seperti dari BCA ke Bank Mandiri, BRI ke BNI. Promo ini berlangsung hanya 3 hari saja, mulai 16 Agustus- 18 Agustus.
Advertisement
BACA JUGA: TelkomClick 2023: Kesiapan Kerja Karyawan dalam Sukseskan Strategi Five Bold Moves di Tahun 2023
BACA JUGA: Waduh...Kualitas Air di DIY Tak Sesuai Standar, Paling Parah di Kota Jogja
"Untuk memperluas akseptasi nasabah terhadap layanan BI-FAST secara berkesinambungan lewat momentum HUT Kemerdekaan RI ke 77 pada Agustus 2022 yaitu dengan tarif promo transfer antarbank hanya Rp77 saja," seperti dikutip dari Instagram Bank Indonesia, Selasa (16/8/2022).
Dalam kesempatan sebelumnya, Asisten Gubernur atau Kepala Departemen Kebijakan Sistem Pembayaran Bank Indonesia Filianingsih menuturkan jumlah peserta BI Fast mencapai 51 bank dan satu peserta nonbank. Volume transaksi BI Fast hingga Juli 2022 mencapai 180,9 juta transaksi, dengan nilai transaksi Rp622,1 triliun.
Menurut Filianingsih, masuknya 51 bank sebagai peserta BI Fast sudah mewakili 80 persen transaksi retail di Indonesia, mulai dari transaksi UMKM hingga transaksi industri besar.
Bank Indonesia kini juga akan mendorong transaksi kredit dan debit di Perbankan melalui BI Fast, fasilitas SKNBI akan difokuskan ke layanan cek giro. Biaya transfer BI Fast juga masih dimungkinkan untuk turun dari Rp2.500 jika pengguna BI Fast semakin bertambah.
"Biaya transfer masih bisa turun, tergantung kesiapan industri perbankan dan konsumen sendiri. Jika volume dan nilai transaksi BI Fast meningkat, biaya transfer semakin berpotensi turun. Ada juga Bank yang sudah menggratiskan layanan BI Fast," ujar Filianingsih.
BACA JUGA: Finnet Dukung Digitalisasi Sistem Pembayaran Proyek Kereta Cepat Jakarta Bandung
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : JIBI-Bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Hestia Connecting Hotel Beri Promo Spesial Staycation With Hestia di Bulan Ramadhan
- Ramadan, Hyatt Regency Yogyakarta Hadirkan Ngabuburit dan Bazaar UMKM di Alam Terbuka
- UU Cipta Kerja Disahkan, Begini Cara Hitung Pesangon sesuai Masa Kerja
- Berhenti Jual Dawet dan Bakso Keliling, Wahyudin Sukses Berjualan Martabak dan Jadi Mitra UMKM Indomaret
- UMKM Expo, Kemenkeu Hadir untuk UMKM di DIY
Advertisement

THR Bermasalah, Pekerja di Jogja Bisa Berkonsultasi ke Posko Ini
Advertisement

Deretan Warung Sate di Seputaran Imogiri, Serbu Saat Buka Puasa!
Advertisement
Berita Populer
- Jelang Idulfitri, Ini yang Disiapkan PLN demi Pasokan Listrik Aman
- Amankan Stok BBM dan Elpiji saat Idulfitri, Pertamina-Hiswana Migas Bentuk Satgas
- Ramadan, Pinjol Diprediksi Ketiban Berkah
- Ramadan, Hyatt Regency Yogyakarta Hadirkan Ngabuburit dan Bazaar UMKM di Alam Terbuka
- Hestia Connecting Hotel Beri Promo Spesial Staycation With Hestia di Bulan Ramadhan
- SWI: Pinjol Ilegal Tetap Marak karena Bikin Aplikasi itu Gampang
Advertisement