Advertisement
Lonjakan Harga Bahan Pokok Dinilai Masih Tahap Wajar
Suasana Pasar Palmeriam, Matraman, Jakarta, Kamis (20/4/2023) - BISNIS - Indra Gunawan.
Advertisement
Harianjogja, JAKARTA—Pemerintah menilai kondisi pasokan dan harga pangan jelang Idulfitri 2023 terbilang stabil dan terkendali. Selain itu, tidak terjadi gejolak dan kenaikan harga yang tinggi untuk komoditas pokok.
Beberapa kenaikan harga pangan seperti cabai dan bawang, setelah dilakukan pengecekan ke pasar-pasar, terjadi dalam tingkatan yang wajar dikarenakan lonjakan permintaan jelang Idulfitri.
Advertisement
Kepala Badan Pangan Nasional (Bapanas) atau National Food Agency (NFA) Arief Prasetyo Adi memastikan, langkah-langkah stabilisasi pasokan dan harga pangan masih akan terus digencarkan setelah Lebaran ini.
Kondisi ini tuturnya, sejalan dengan arahan Presiden Joko Widodo yang menekankan agar pasokan dan harga pangan stabil dan seimbang baik di tingkat petani, pedagang, dan masyarakat.
“Kita tingkatkan pelaksanaan pengecekan keamanan pangan segar melalui Otoritas Kompeten Keamanan Pangan (OKKP) pusat dan daerah bekerja sama dengan pemerintah daerah, BUMD, serta asosiasi pedagang, jadi saat NFA turun ke pasar bukan hanya mengecek harga tetapi juga menguji sample pangan segar untuk pastikan keamanannya,” terangnya dalam keterangan tertulis, Rabu (26/4/2023).
Sebelumnya, usai Lebaran sejumlah bahan pokok atau pangan di DKI Jakarta masih mengalami tren kenaikan signifikan mulai dari cabai-cabaian, telur ayam, daging ayam bawang merah hingga beras.
Dikutip Info Pangan Jakarta pada Selasa (25/4/2023), cabai rawit hijau naik Rp4.166 dibanding kemarin jadi Rp51.666 per kg, bawang merah naik Rp10.083 jadi Rp50.083, cabai merah keriting naik Rp7.500 jadi Rp55.000 per kg, cabai merah besar naik Rp20.454 jadi Rp70.454 per kg.
Kemudian ayam ras naik Rp2.500 jadi Rp39.000 per ekor, telur ayam naik Rp333 jadi Rp28.333 per kg, beras IR II (IR 63) Ramos naik Rp3.187 jadi Rp14.687 per kg, beras IR.III (IR64) naik Rp562 jadi Rp10.562 per kg, tepung terigu naik Rp1.272 jadi Rp11.272 per kg, garam naik Rp600 jadi Rp3.388 per 250 gram.
Sementara itu, dilansir Panel Harga Badan Pangan Nasional pada Selasa (25/4/2023) beras medium naik 0,88 persen dibanding sepekan lalu (18/4/2023), di rata-rata pasar seluruh Indonesia jadi Rp13.730 per kilogram (kg), beras medium naik 0,34 persen jadi Rp11.960 per kg, cabai rawit merah naik 3,96 persen jadi Rp45.960 per kg, daging ayam ras naik 0,27 persen jadi Rp36.790 per kg, telur ayam naik 0,76 persen jadi Rp29.310 per kg.
Lalu gula konsumsi naik 0,42 persen jadi Rp14.440 per kg, jagung peternak naik 2,28 persen jadi Rp6.270, ikan kembung naik 1,99 persen jadi Rp40.240 per kg, tepung terigu curah naik 0,63 persen jadi Rp11.240 per kg, garam naik 0,09 persen jadi Rp11.060 per kg, dan tepung terigu kemasan naik 0,58 persen jadi Rp13.790 per kg.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Ekonomi DIY Q-III 2025 Tumbuh 5,40 Persen, Tertinggi di Pulau Jawa
- BPS Sebut Ekonomi RI Kuartal III/2025 Tumbuh 5,04 Persen
- Pertamina Pastikan Pertalite di Jawa Timur Bebas Air dan Etanol
- Harga Pangan Hari Ini, Cabai Rp 40 Ribu, Bawang Merah Rp41 Ribu per Kg
- PLN UP3 Yogyakarta Siagakan Lebih dari 500 Petugas Hadapi Musim Hujan
Advertisement
Sleman Gelar Geosembada Award untuk Perangkat Daerah Terbaik
Advertisement
Fakta Unik Kota Mawsynram, Tempat Terbasah di Planet Bumi
Advertisement
Berita Populer
- Ekonomi Global Diprediksi Pulih 2026, Investasi Emas Bakal Turun
- Trump Klaim Tarif AS Cegah Depresi Ekonomi Global
- Kemenko Pemberdayaan Masyarakat Dorong UMKM Kebumen Berdaya Finansial
- Kasus Penipuan Digital di DIY Melonjak, OJK: Kerugian Rp129 Miliar
- Cadangan Devisa RI Naik Jadi 149,9 Miliar Dolar AS
- Ini Jadwal Lengkap Maganghub Kemnaker Batch 2 Tahun Ini
Advertisement
Advertisement



