100.000 Orang Bakal Ramaikan Pameran Komputer Yogyakomtek 2023, Catat Tanggalnya!
Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA—Pameran komputer terbesar bertajuk Yogyakomtek 2023 kembali digelar pada 23 September hingga 27 September 2023 mendatang di Jogja Expo Center (JEC). Pameran legendaris yang dihelat Asosiasi Pengusaha Komputer (Apkom) Yogyakarta ini telah memasuki ke-27 kali pelaksanaan dan diperkirakan akan dikunjungi 100.000 orang.
Ketua Panitia 1 Yogyakomtek 2023 Ari Wibowo mengatakan pameran ini diklaim terlengkap dengan melibatkan sekitar 100 merek ternama. Menurutnya geliat Yogyakomtek saat ini gaungnya tidak hanya skala nasional namun juga internasional. Ia mengklaim, para peserta yang ingin terlibat sangat banyak. Adapun luas pameran sekitar 6.000 meter persegi.
Advertisement
BACA JUGA : PAMERAN DI JOGJA : Yogyakomtek Hadirkan "Virtual Experience"
“Kami perkirakan antusias masyarakat sangat tinggi terhadap pameran komputer, apalagi Yogyakomtek ini legendaris, banyak yang menunggu dan saat ini sudah memasuki ke-27 kali. Belum kami launching stan sudah habis, bahkan sudah ada yang mendaftar untuk tahun depan [2024],” kata Ari dalam rilisnya, Rabu (20/9/2023).
Ia memperkirakan jumlah pengunjung yang hadir dalam pameran tersebut mencapai 100.000 orang. Dengan potensi tersebut, diperkirakan transaksi akan berada di angka puluhan miliar rupiah. “Kami memastikan ini terlengkap, berbagai jenis perangkat komputer bisa ditemukan. Kami menambah platform, tidak hanya offline, bisa diakses juga secara online, jadi sistem hybrid,” ujarnya.
Ketua Panitia 2 Yogyakomtek 2023, Teddie Dian Patria menambahkan event ini akan menjadi pameran komputer terbesar setelah pandemi Covid-19. Biasanya, pameran ini diadakan lima hingga enam kali dalam setahun, namun sempat terhenti pada tahun 2020 dan 2021 akibat pandemi.
BACA JUGA : Pamerkan Komputer dalam Kondisi Hidup
Ketua Apkom Eka Wibawa menambahkan event ini menjadi jawaban atas kejenuhan masyarakat dalam melakukan transaksi daring. Menurut riset yang dilakukan terhadap 4.000 responden, mayoritas mengatakan ingin mencari harga murah di pameran komputer. Baru berikutnya di toko-toko online dan disusul melakukan jual beli di toko offline.
“Semua produk dicek legalistasnya terlebih dahulu dan harus sudah memiliki kelengkapan sesuai aturan Kementerian Perdagangan seperti SNI, izin postel, garansi, serta buku berbahasa Indonesia,” katanya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Harga Emas Antam Hari Ini 20 November Naik Signifikan, Rp1.498 Juta per Gram
- Garuda Indonesia Dukung Rencana Pemerintah Turunkan Harga Tiket Pesawat
- Dampak Aksi Boikot 47 Gerai KFC Tutup, 17 Restoran Pizza Hut Berhenti Beroperasi
- Harga Emas Antam Hari Ini 18 November 2024 Naik Signifikan, Rp1.476 Juta per Gram.
- Nilai Impor pada Oktober 2024 Capai 21,94 Miliar Dolar AS, Naik 16,54 Persen
Advertisement
Prakiraan Cuaca BMKG Jumat 22 November 2024: DIY Hujan Ringan Siang hingga Malam
Advertisement
Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism
Advertisement
Berita Populer
- BI Janjikan Insentif untuk Perbankan Dukung Program 3 Juta Rumah
- Di Electricity Connect 2024, PLN Galang Kolaborasi Global Wujudkan Transisi Energi di Indonesia
- Hasil Sidak, 4 SPBU di DIY Ditutup karena Melakukan Kecurangan, Ini Daftarnya
- OJK Awasi Ketat Entitas Pinjol KoinP2P
- Perbanyak Transaksi di GoFood, Menangkan Pengalaman Eksklusif Konser MALIQ & DEssentials
- Ekonom Dukung Keputusan BI Tahan Suku Bunga 6%
- PPN Jadi 12% Tahun Depan, Harga Barang Elektronik Juga Bakal Ikut Naik
Advertisement
Advertisement