Bertemu Chef Edy Santoso di Garrya Bianti Yogyakarta: 30 Tahun Pengalaman Menyajikan Kuliner Lezat
Advertisement
JOGJA — Sebagai salah satu pilar penting di balik pengalaman kuliner di Garrya Bianti Yogyakarta, Chef Edy Santoso membawa lebih dari 30 tahun pengalaman di dunia kuliner. Chef kelahiran Purwokerto ini telah meniti kariernya dengan komitmen tinggi dan dedikasi, yang membuatnya dipercaya untuk menjadi Executive Chef di berbagai properti Banyan Group selama 16 tahun terakhir.
Chef Edy tak hanya sekadar menyajikan hidangan, ia juga menghadirkan pengalaman gastronomi yang kaya dan penuh cita rasa, memanjakan lidah para tamu dengan beragam masakan yang berkualitas tinggi. Dengan keahliannya dalam masakan Indonesia, Western, Thailand, Mediteranean, dan India, Chef Edy terus berinovasi dalam setiap hidangan yang ia ciptakan, memastikan setiap tamu mendapatkan pengalaman kuliner yang berkesan.
Advertisement
Perjalanan karier Chef Edy di Banyan Group semakin mengukuhkan posisinya sebagai chef berkelas internasional. Sebelum bertugas di Garrya Bianti Yogyakarta, ia menghabiskan 13 tahun di Banyan Tree Bintan, 2 tahun di Angsana Velavaru Maldives, dan 3 tahun di Banyan Tree Bangkok. Pengalaman internasional yang luas ini memberikan Chef Edy pemahaman mendalam terhadap berbagai budaya kuliner, yang kini ia bawa ke meja-meja tamu di Garrya Bianti Yogyakarta.
BACA JUGA: Garrya Bianti Yogyakarta Serahkan Donasi Rp30 Juta untuk Yayasan Kanker Indonesia DIY
Salah satu keahliannya yang tak tertandingi adalah masakan Thailand, yang ia kuasai dengan sempurna selama bertugas di Banyan Tree Bangkok. Setiap hidangan yang ia ciptakan membawa cita rasa otentik yang dihasilkan dari teknik memasak yang teliti dan bahan-bahan segar pilihan. Chef Edy percaya bahwa setiap detail, mulai dari bahan dasar hingga cara penyajian, berperan penting dalam menciptakan pengalaman kuliner yang tak terlupakan.
Ia juga menekankan, "Memasak adalah bentuk seni, saya selalu berusaha untuk menciptakan harmoni antara rasa dan presentasi dalam setiap hidangan yang saya sajikan."
Kini, para tamu di Garrya Bianti Yogyakarta dapat menikmati promo Taste of Thai di Refresh All-day Dining, di mana Chef Edy menjadi mastermind di balik setiap menu yang disajikan. Hidangan otentik khas Thailand yang kaya akan rasa pedas, manis, asam, dan gurih tersaji dengan kualitas terbaik, memberikan sensasi rasa yang menggugah selera.
Tak hanya itu, Chef Edy juga siap memanjakan lidah Anda dengan berbagai sajian lainnya mulai dari masakan Indonesia, Western, Thailand hingga Mediteranean. Setiap menu yang disajikan merupakan hasil dedikasi dan pengalaman panjang yang tak perlu diragukan. Jangan lewatkan kesempatan untuk mencicipi kreasi kuliner terbaik dari Chef Edy hanya di Refresh All-day Dining, Garrya Bianti Yogyakarta, dan rasakan sensasi cita rasa dari berbagai belahan dunia yang dikemas secara otentik dan elegan. (***)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Ribuan Orang Teken Petisi Tolak PPN 12 Persen
- Harga Emas Antam Hari Ini 20 November Naik Signifikan, Rp1.498 Juta per Gram
- Garuda Indonesia Dukung Rencana Pemerintah Turunkan Harga Tiket Pesawat
- Dampak Aksi Boikot 47 Gerai KFC Tutup, 17 Restoran Pizza Hut Berhenti Beroperasi
- Harga Emas Antam Hari Ini 18 November 2024 Naik Signifikan, Rp1.476 Juta per Gram.
Advertisement
Jadwal Terbaru KA Bandara YIA Xpress Senin 25 November 2024
Advertisement
Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism
Advertisement
Berita Populer
- Sepatu New Balance: Kombinasi Gaya dan Fungsi Terbaik
- Pekerja Migran Indonesia Sumbang Devisa Rp227 Triliun per Tahun
- Harga Pangan Hari Ini 24 November 2024: Beras, Cabai, Minyak Turun
- Kemenkeu Catat Realisasi Anggaran Infrastruktur Capai Rp282,9 Triliun hingga Oktober 2024
- Imbas PPN 12 Persen Harga Rumah Diproyeksi Bakal Naik
- Maksimalkan Kunjungan Wisata Saat Natal dan Tahun Baru, Ini Strategi Kementerian Pariwisata
- Shell Dikabarkan Bakal Menutup SPBU di Indonesia, Ini Kata Manajemen Perusahaan
Advertisement
Advertisement