Advertisement
Gathering Seru Komunitas One Piece di Lawson: Nakama Sharing Sambil Cicipi Menu Spesial Captain Straw

Advertisement
JOGJA—Komunitas penggemar One Piece berkumpul di Lawson Graha Tamiya, Gading Serpong, Tangerang pada Sabtu (22/2/2025). Para nakama (sebutan untuk fans One Piece) mempererat tali persahabatan dan berbagi cerita seru tentang manga kesayangan mereka di toko Lawson yang bertema One Piece.
Pertemuan dimulai dengan sesi saling berkenalan, di mana setiap peserta bercerita tentang pengalaman pertama mereka menyelami dunia One Piece. Mereka juga berdiskusi tentang karakter favorit dan berbagai teori mengenai perjalanan cerita yang telah berlangsung selama 27 tahun ini.
Advertisement
“Saya senang dengan One Piece karena cerita dan karakternya berbeda dari manga lain. Di sini, seorang bajak laut biasa bisa mengalahkan musuh dengan kekuatan luar biasa, yang memberi pesan bahwa siapa pun bisa meraih impian mereka,” ungkap salah satu peserta gathering.
Komunitas One Piece Indonesia turut hadir dalam acara ini. Leader mereka, yang dikenal dengan nama Murder, mengungkapkan bahwa One Piece mengajarkan pembaca untuk semangat menjalani hidup. Semangat inilah yang mengikat para fans untuk rutin mengadakan pertemuan, mulai dari berbagi cerita hingga berolahraga bersama.
Murder juga mengapresiasi kolaborasi antara Lawson Indonesia dan One Piece, yang tidak hanya menghadirkan toko bertema One Piece, tetapi juga produk-produk menarik bagi penggemar manga ini.
Para nakama yang hadir memiliki kesempatan untuk mencicipi berbagai menu spesial, seperti Onigiri Spicy Tuna Monkey D Luffy, Onigiri Tuna Mayo Sanji, dan Mac N' Cheese Sanji. Selain itu, mereka juga menjadi pelanggan pertama yang mencoba minuman Captain Straw, yang akan segera diluncurkan. Fans One Piece Indonesia yang hadir semakin antusias saat perwakilan Lawson Indonesia mengumumkan akan segera meluncurkan berbagai produk dan kolaborasi lainnya.
“Kolaborasinya all out! Semoga kerjasama ini terus berlanjut, sehingga lebih banyak produk dan merchandise resmi One Piece yang bisa dinikmati oleh penggemar di Indonesia,” tambah Murder.
Gathering ini menjadi bukti bahwa semangat persahabatan antar nakama One Piece terus hidup, dan kolaborasi yang seru seperti ini membuat penggemar semakin dekat dengan dunia favorit mereka. (*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- AS Keluhkan Soal Layanan Payment System QRIS, Ini Tanggapan Bank Indonesia
- Negosiasi Tarif Impor, Amerika Serikat Persoalkan Penggunaan QRIS dan GPN di Indonesia
- Harga Emas Hari Ini Kembali Meroket, Tembus Rp2,04 Juta
- Pemerintah Menyambut Baik Investasi Microsoft Rp27 Triliun untuk Cloud dan AI di Indonesia
- Nego Tarif Impor AS-Jepang, Trump Turun Gunung
Advertisement

Pemkab Sleman Komitmen Dukung Pemberantasan Korupsi dari Aspek Struktural Maupun Kultural
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Naik Lagi, Harga Emas Hari Ini Tembus Rp2,1 Juta per Gram
- Cek Harga Pangan Hari Ini, Rabu 23 April 2025, Cabai Rawit Naik Lagi!
- Pemerintah Serap Rp28 Triliun dari Lelang 8 Surat Utang Negara, 22 April 2025
- Beras di Indonesia Disebut Melimpah, Presiden Prabowo Izinkan Ekspor ke Beberapa Negara
- BPR Kurnia Sewon Gelar Pelatihan Fotografi untuk Dukung Perkembangan UMKM
- GM ROYAL AMBARRUKMO YOGYAKARTA: Maksimalkan SDM Menuju Layanan Luxury
- Akibat Tarif Trump, BI Turunkan Proyeksi Pertumbuhan Ekonomi Jadi 2,9 Persen
Advertisement