Advertisement
Harga Emas UBS dan Galeri24 Pegadaian Stagnan Hari Ini
Investasi emas / Freepik
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA—Harga emas UBS dan Galeri24 di Pegadaian pada perdagangan Minggu (4/1/2026) terpantau tidak mengalami perubahan dibandingkan hari sebelumnya.
Berdasarkan informasi dari laman resmi Pegadaian, Minggu (4/1/2026), harga emas UBS ukuran 0,5 gram dijual seharga Rp1.383.000. Sementara itu, harga emas Galeri24 ukuran 0,5 gram tercatat dijual Rp1.323.000.
Advertisement
Adapun, untuk emas UBS berukuran 1 gram, Pegadaian membanderol seharga Rp2.559.000. Sementara emas Galeri24 berukuran 1 gram, dibanderol seharga Rp2.522.000.
Selanjutnya, emas UBS ukuran 5 gram dibanderol seharga Rp12.545.000. Adapun, emas Galeri24 dihargai senilai Rp12.331.000.
BACA JUGA
Pada kategori menengah, harga emas UBS 10 gram dijual Rp24.958.000. Sementara emas Galeri24 10 gram berada di harga Rp24.596.000.
Untuk emas cetakan UBS dan Galeri24 ukuran 50 gram masing-masing dijual Rp124.291.000 dan Rp122.582.000.
Ukuran terbesar, UBS ukuran 500 gram sebesar Rp1.240.597.000. Namun, emas Galeri24 ukuran 1.000 gram dijual seharga Rp2.444.416.000.
Sementara itu, harga buyback ukuran 1 gram untuk emas UBS adalah Rp2.363.000 dan Galeri24 sebesar Rp2.365.000.
Untuk diketahui, pembelian emas di Pegadaian dapat dilakukan secara langsung di outlet atau secara daring melalui aplikasi Pegadaian Digital yang tersedia di Playstore dan Appstore.
Calon pembeli cukup mengisi formulir pembukaan rekening tabungan emas dan melampirkan identitas seperti KTP atau paspor. Saldo emas dalam tabungan bisa dicetak dalam bentuk emas batangan, baik dari Antam, UBS, Antam, UBS Disney, Lotus Archi, maupun Dinar, dengan pilihan keping mulai dari 0,25 gram hingga 1.000 gram.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Bisnis
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Rentenir dan Pinjol Ilegal Kini Bisa Dipidana, Ini Aturannya
- Pemerintah Tanggung PPh 21 Pekerja 5 Sektor Padat Karya 2026
- Venezuela Punya Cadangan Minyak Terbesar, tapi Produksi Anjlok
- Penjualan Tiket KAI Tembus 4 Juta pada Arus Balik Nataru
- GIPI DIY: Nataru Ramai, Lama Tinggal Wisatawan Masih Jadi PR
Advertisement
Minimarket di Wates Dibobol, Pelaku Jebol Tembok Samping
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Libur Nataru, Konsumsi Pertamax Naik 3,5 Persen
- BI Proyeksikan Ekonomi DIY 2026 Tumbuh hingga 5,7 Persen
- Harga Emas Hari Ini 7 Januari 2026, UBS dan Galeri24 Melonjak
- Rentenir dan Pinjol Ilegal Kini Bisa Dipidana, Ini Aturannya
- Ekonomi Vietnam Tumbuh 8,02 Persen pada 2025, Tertinggi 3 Tahun
- Konsumsi Dex Series di Jateng-DIY Naik 35,6 Persen Saat Nataru 2026
- Libur Nataru, Konsumsi Listrik di DIY Meningkat 16 Persen
Advertisement
Advertisement




