Astra Motor Yogyakarta Gelar Adu Skill Teknisi Sepeda Motor Honda
Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA--Astra Motor Yogyakarta kembali menggelar Regional Honda Technical Skill Contest. Kegiatan ini merupakan salah satu komitmen Honda dalam upaya pengembangan kualitas sumber daya manusia secara berkesinambungan.
Final kontes adu skill bagi teknisi sepeda motor Honda ini digelar selama tiga hari berturut-turut di Main Dealer Training Center Astra Motor Yogyakarta (27-29/3/2018).
Technical Service Region Head Astra Motor Yogyakarta, Hery Suryo mengatakan kompetisi ini melibatkan Service Advisor dan mekanik terbaik dari seluruh jaringan AHASS wilayah DIY, Kedu, dan Banyumas dalam praktek pengukuran, penggunaan special tools, bongkar pasang, penyetelan, analisa kerusakan dan tindak perbaikan, hingga trouble shootingberat.
Sedangkan penilaian dititikberatkan pada kompetensi para teknisi dalam mengidentifikasi dan menyelesaikan masalah yang mungkin timbul di sepeda motor Honda.
Hery menjelaskan Regional Honda Technical Skill Contest 2018 dimulai dengan seleksi tahap 1 yang dilaksanakan di seluruh jaringan AHASS wilayah DIY, Kedu, dan Banyumas pada pertengahan Maret 201 yang diikuti 74 Service Advisor dan 340 Mekanik.
Pada babak final, 12 Service Advisor dan 12 Mekanik kembali beradu untuk meraih predikat yang terbaik. Nantinya pemenang dalam kontes regional ini akan dipersiapkan kembali untuk menyongsong perhelatan Honda Technical Skill Contest tingkat nasional yang akan diselenggarakan pada Agustus 2018 di Bandung, Jawa Barat.
"Harapannya peserta yang mengikuti kompetisi ini dapat menjadi role model bagi Service Advisor dan Mekanik di jaringan.” ucapnya dalam rilis yang diterima Harianjogja.com, Selasa (3/4/2018).
Corporate Communications Astra Motor Yogyakarta, Chista Adi Dharma mengatakan bersamaan dengan final Regional Honda Technical Skill Contest 2018, Astra Motor Yogyakarta juga menggelar final untuk Regional Honda Student Skill Contest.
Peserta kompetisi ini berasal dari Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) yang telah mengimplementasikan Kurikulum Teknik dan Bisnis Sepeda Motor Honda (KTBSM Honda). Menurutnya total peserta yang berpartisipasi dalam kompetisi ini sejumlah 1.626 siswa yang berasal dari 33 sekolah.
Juara 1 Regional Honda Student Skill Contest diraih oleh Dimas Wahyu Al Amin dari SMK Muhammadiyah Imogiri disusul oleh Yulianto Nugroho dari SMK Ma’arif Wates, dan Ijan Pangestu dari SMK Muhammadiyah Sampang - Cilacap sebagai Juara 2 dan Juara 3.
“Kami ucapkan selamat kepada seluruh pemenang. Apapun hasil yang didapatkan dalam kompetisi ini semoga dapat menjadi bekal sekaligus motivasi untuk terus belajar dan mengembangkan kemampuannya dalam bidang teknik sepeda motor Honda,” tuturnya.
Advertisement
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Harga Emas Antam Hari Ini 20 November Naik Signifikan, Rp1.498 Juta per Gram
- Garuda Indonesia Dukung Rencana Pemerintah Turunkan Harga Tiket Pesawat
- Dampak Aksi Boikot 47 Gerai KFC Tutup, 17 Restoran Pizza Hut Berhenti Beroperasi
- Harga Emas Antam Hari Ini 18 November 2024 Naik Signifikan, Rp1.476 Juta per Gram.
- Nilai Impor pada Oktober 2024 Capai 21,94 Miliar Dolar AS, Naik 16,54 Persen
Advertisement
Kunjungi Harian Jogja, Mahasiswa Universitas PGRI Madiun Tanyakan Kiat Bertahan di Era Digital
Advertisement
Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism
Advertisement
Berita Populer
- Resmi! BI Rate Tetap Dipertahankan 6%
- 5 Tahun Bertransformasi, SMBC Indonesia Berkomitmen Hadirkan Inisiatif Berkelanjutan
- Mudahnya Mendaftar Haji melalui BPD DIY Syariah, Persiapkan Ibadah Haji Sejak Dini
- Realisasi Belanja APBN di DIY Per Oktober 2024 Capai Rp19,18 Triliun
- Life Media Kenalkan Layanan Canggih Hospitality TV untuk Hotel
- BI Janjikan Insentif untuk Perbankan Dukung Program 3 Juta Rumah
- Di Electricity Connect 2024, PLN Galang Kolaborasi Global Wujudkan Transisi Energi di Indonesia
Advertisement
Advertisement