Advertisement
SBBI-JBBI 2018: Kemudahan Parkir Jadi Faktor Penentu bagi Warga Jogja dalam Memilih Mal yang Hendak Dikunjungi

Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA—Lokasi strategis yang memberikan kemudahan akses dan juga kemudahan dalam memarkir kendaraan, menjadi faktor paling penting bagi masyarakat Jogja dan Solo untuk menentukan ke mal mana mereka hendak berkunjung.
Selain lokasi, berdasarkan hasil survei Solo Best Brand Index-Jogja Best Brand Index (SBBI-JBBI) 2018, pengunjung akan mendapat kesan positif dari banyaknya tenant atau outlet yang membuka gerai di mal.
Advertisement
Ketua Divisi Survei SBBI-JBBI, Sholahudin, mengatakan dari hasil survei di Jogja, mal-mal yang bersaing ketat berebut JBBI Award adalah Lippo Mall, Jogja City Mall, Hartono Mall, Ambarukmo Plaza, dan Galleria Mall.
“Mal dengan lokasi parkir yang memadai dan memiliki kelengkapan produk dan model terbaru akan menjadi pilihan masyarakat Jogja untuk berkunjung,” katanya, Kamis (26/4/2018).
SBBI-JBBI 2018 adalah survei tahunan yang berbasis kekuatan merek. Survei ini, salah satunya, menyoroti karakter konsumen mal. Ada banyak alasan yang menjadi pertimbangan konsumen memilih mal. Di antaranya kemudahan akses dan banyaknya tenant karena pengunjung memiliki banyak pilihan untuk berbelanja.
Tak berbeda jauh hasil survei di Jogja, sedikitnya ada empat pertimbangan utama masyarakat Solo sebelum menentukan mal mana yang akan dikunjungi. Selain lokasi strategis, mal yang memiliki fasilitas lengkap, tempat bersih dan nyaman, serta harga yang terjangkau dari produk yang ada di tenant, cenderung menjadi pilihan masyarakat.
Menurut Sholahudin, di Solo, mal yang berebut perhatian masyarakat adalah SGM, Solo Square, Solo Paragon Lifestyle Mall, The Park Mall, dan Hartono Lifestyle Mall.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Negosiasi Tarif Impor, Amerika Serikat Persoalkan Penggunaan QRIS dan GPN di Indonesia
- Harga Emas Hari Ini Kembali Meroket, Tembus Rp2,04 Juta
- Pemerintah Menyambut Baik Investasi Microsoft Rp27 Triliun untuk Cloud dan AI di Indonesia
- Nego Tarif Impor AS-Jepang, Trump Turun Gunung
- Warga Berbondong-Bondong Beli Emas Batangan, Ini Menurut Ekonom UAJY
Advertisement

Gunungkidul Siapkan Vaksinasi Antraks di Bulan Ini, Ini Sasaran Ternak Jadi Prioritas
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Hari Pertama Libur Paskah 2025, 22.176 Penumpang KA Jarak Jauh Tiba di Stasiun Daop 6 Yogyakarta
- Kesepakatan Tarif AS dan Indonesia Maksimal 60 Hari, Ini Tawaran Masing-Masing Negara
- Negosiasi Tarif Impor, Amerika Serikat Persoalkan Penggunaan QRIS dan GPN di Indonesia
- OJK Sebut Puluhan Perusahaan Pinjol Punya Risiko Kredit Macet di Atas Lima Persen
- Celios Proyeksikan 1,2 Juta Buruh di Indonesia Terancam PHK Imbas Kebijakan Tarif Impor AS
- OJK Catat Pembiayaan Kendaraan Tumbuh 7,3 Persen, Rp355,31 Triliun per Februari 2025
- Pelaku Wisata DIY Sebut Lonjakan Wisatawan Saat Long Weekend Tak Signifikan
Advertisement