Advertisement

SCH Adakan Konser Bertabur Bintang

Rheisnayu Cyntara
Kamis, 29 November 2018 - 09:30 WIB
Mediani Dyah Natalia
SCH Adakan Konser Bertabur Bintang Marcomm Manager Sleman City Hall, Aditya Wicaksana (kanan) dan Nia Daniaty (tengah) dalam jumpa pers The Star Concert di Malibu Lounge, The Rich Hotel pada Selasa (27/11) malam. - Harian Jogja/Rheisnayu Cyntara

Advertisement

Harianjogja.com, SLEMAN—Dalam rangka soft opening mal teranyar di Jogja, Sleman City Hall (SCH) menyelenggarakan berbagai acara pada 1 & 2 Desember mendatang. Salah satunya The Star Concert yang menghadirkan bintang tamu Nia Daniaty dan Sandhy Sandoro pada Minggu (2/12).

Marcomm Manager Sleman City Hall, Aditya Wicaksana menuturkan rangkai acara soft opening dimulai pada Sabtu (1/2) dengan penampilan angklung dan lomba mewarnai. Disusul dengan acara FlashMob Ayo Menari, Fashion Show ibu dan anak, dan special performance oleh Virzha yang akan memeriahkan Sleman City Hall pada malam hari. Penampilan Virzha dapat disaksikan langsung di Atrium Rama SCH pukul 18.30 WIB.

Advertisement

Keseruan rangkaian acara soft opening tak berhenti pada Sabtu, Adit menyebut pada Minggu (2/12) SCH bakal mengadakan acara yang berbeda, mewah dan meriah dengan menampilkan bintang tamu Nia Daniaty dan Sandhy Sandoro pada The Star Concert. Mereka akan tampil menghibur para penonton di Kamala Grand Ballroom lantai III SCH. Penonton yang akan menyaksikan konser ini akan dikenakan tiket dengan harga terjangkau. Harga untuk tiket regular kelas VVIP dijual dengan harga Rp250.000, VIP Rp220.000, Gold Rp200.000, Silver Rp 170.000, Bronze Rp150.000, sedangkan kelas Festival seharga Rp100.000.

Namun Adit menuturkan ada berbagai promo yang diberikan oleh SCH. Bagi pemilik kartu Privilige Card SCH mendapatkan diskon 50% untuk semua kelas tiket, bagi PNS dan mahasiswa cukup menunjukkan identitas akan mendapatkan dua tiket dengan harga satu tiket saja. "Kami selalu memberikan kejutan bagi para penonton. Karena masyarakat yang membeli tiket konser ini akan mendapatkan hadiah doorprize berupa satu unit sepeda motor, tiket pesawat PP Jogja- Bali, dan vocer menginap," katanya saat jumpa pers di Malibu Lounge The Rich Hotel pada Selasa (27/11) malam. Tiket The Star Concert dapat dibeli secara online di Iven Frame dan Arena Tiket, sedangkan untuk pembelian secara offline dapat dibeli di JCM, The Rich Hotel, dan SCH.

Adit menambahkan pihak SCH sengaja menghadirkan kedua bintang tersebut agar masyarakat dapat menikmati genre musikalitas dari perpaduan milenials dan nuansa nostalgia. Harapannya semua bisa bersatu dan menjadi harmoni yang indah. Selaras dengan pesan dan harapan yang ingin disampaikan SCH.

Sementara itu, Nia Daniaty mengaku tak sabar ingin segera menghibur masyarakat Jogja dalam acara The Star Concert SCH. Menurutnya, sudah lama ia tidak berkonser di Jogja padahal kota ini sudah ia anggap sebagai rumahnya sendiri. "Semoga nanti saya bisa mengobati kerinduan mayarakat akan nuansa lagu era 80-an," ucapnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

alt

Program Padat Karya, Pemkab Bantul Sediakan Bantuan Keuangan Khusus Rp32 Miliar

Bantul
| Sabtu, 20 April 2024, 22:47 WIB

Advertisement

alt

Rekomendasi Menyantap Lezatnya Sup Kacang Merah di Jogja

Wisata
| Sabtu, 20 April 2024, 07:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement