Advertisement
Pasar Ponsel DIY Kian Lesu, Tanya Kenapa?

Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA—Memasuki 2019 pasar telepon seluler (ponsel) di Daerah istimewa Yogyakarta (DIY) dinilai belum menjanjikan. Bisnis jual beli ponsel dinilai masih lesu lantaran menurunnya daya beli masyarakat.
Penasihat Phone Market Ambarrukmo (PPMA), Tanuwijaya, mengatakan menurunnya daya beli masyarakat karena tekanan ekonomi berimbas pada minat beli terhadap ponsel, baik keluaran lama maupun baru. Diperkirakan pertumbuhan bisnis ponsel akan melambat 10% jika kondisi ini terus berlanjut.
Advertisement
Menurunnya minat beli itu juga terlihat dari pola beli masyarakat terhadap ponsel keluaran baru. Saat ini konsumen dinilai sudah tidak seantusias beberapa waktu lalu terhadap produk baru. "Kalau dulu, setiap ada produk baru pasti langsung diserbu. Sekarang ini enggak. Masih banyak yang menahan untuk tidak membeli," ujar dia, Minggu (20/1).
Pemilik toko penjualan ponsel Mackindo Jaya ini mengatakan tren tersebut tidak hanya terasa di PPMA, tetapi juga di semua gerainya di pasar ponsel lain di DIY. Menurutnya hal ini harus disikapi dengan cerdik oleh para pelaku bisnis. Strategi yang bisa diterapkan misalnya dengan memberikan diskon atau program yang menarik. Hal itu perlu dilakukan agar para pelaku bisnis bisa tetap bertahan.
Namun kondisi lebih baik ditunjukkan produk high end. Menurutnya, minat pasar terhadap produk high end cenderung lebih stabil. Oleh karena itu, kondisi penjualan ponsel di PPMA cukup stabil. "Di PPMA ini kami segmentasinya menengah ke kelas atas. Jadi pasarnya spesifik sehingga cenderung lebih bisa bertahan," ujar Tanuwijaya. Menurutnya, ada beberapa merek yang menjadi idola di PPA seperti OPPO dan Vivo.
PR Manager OPPO Indonesia, Aryo Meidianto, mengatakan untuk produk OPPO secara keseluruhan memiliki penerimaan pasar yang baik khususnya di DIY. "Yang menjadi magnet di DIY adalah perangkat seperti F9 dan A7," ujar dia. Produk-produk high end keluaran OPPO juga dinilai cukup diminati di DIY. "Sementara ini permintaan R17 Pro yang masuk pasar high end OPPO cukup baik," kata dia.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Ungkap Kecurangan Beras Oplosan, Menteri Pertanian Tak Gentar Meski Ada Intimidasi
- Menteri PKP Pastikan Aturan Penyaluran KUR Perumahan Rampung Bulan Ini
- Penerbangan Susi Air Jogja-Bandung Bakal Dibanderol Rp1,75 Juta
- Sri Mulyani Ungkap Saldo Akhir APBN 2024 Sebesar Rp457,5 Triliun
- Harga BBM Non Subsidi di Jogja Naik per Juli 2025, Pertamax Kini Rp12.500 per Liter
Advertisement

Jadwal KRL Solo Jogja Hari Ini, Minggu 6 Juli 2025, Naik dari Stasiun Palur, Jebres, Purwosari dan Solo Balapan
Advertisement

Kampung Wisata Bisa Jadi Referensi Kunjungan Saat Liburan Sekolah
Advertisement
Berita Populer
- Dukung Prambanan Jazz 2025, Daop 6 Yogyakarta Hadirkan Diskon Tiket 20 Persen, Begini Cara Mendapatkannya
- Begini Cara BEI DIY Agar Investor Baru Tidak FOMO
- Waspada Penipuan Mengatasnamakan PT TASPEN Persero
- Promo Holiday Spesial Juli di Kotta GO Yogyakarta: Liburan Nyaman dan Menyenangkan
- PT KAI Daop 6 Yogyakarta Tidak Akan Menoleransi Aksi Pelemparan Kereta Api
- Kementerian ESDM Umumkan Harga Bioetanol Juli Rp10.832 per Liter
- Selalu Tepat Waktu Melayani Penerbangan Haji 2025, Lion Air Dapat Pujian dari Menteri Agama
Advertisement
Advertisement