Advertisement

Sambut Imlek dan Valentine, Artotel Sajikan Cocktail dan Tapas

Rheisnayu Cyntara
Kamis, 07 Februari 2019 - 21:25 WIB
Budi Cahyana
Sambut Imlek dan Valentine, Artotel Sajikan Cocktail dan Tapas All Dressed Up With No Where To Go with Red Snapper Tapaz - Istimewa

Advertisement

Harianjogja.com, JOGJA—Corporate F&B team dari ARTOTEL Group menghadirkan sesuatu yang berbeda untuk perayaan Tahun Baru Imlek dan Valentine’s Day 2019 yakni sajian cocktail dan tapas pairing. Sajian ini dapat dinikmati pada 4 hingga 10 Februari dan 11 hingga 17 Februari di semua properti ARTOTEL yang berada di Jakarta, Bandung, Jogja, Surabaya, Batu, dan Bali.

Corporate Director F&B ARTOTEL Group, Rizdian Siregar mengatakan pemasangan antara satu cocktail dengan menu tapas dipilih dengan seksama karena tim F&B ARTOTEL Group ingin menghadirkan rasa yang saling terkait satu sama lain. Rizdian menjelaskan untuk perayaan Imlek ada beberapa pilihan yang disajikan. Yakni Pig on the Wings 1997 dengan Potsticker. Cocktail yang terinspirasi dari album Pink Floyd pada 1997 ini diracik dengan menggunakan minuman beralkohol Midori Vodka dan buah peach serta raspberry dan dihidangkan dengan Potstiker, dimsum yang cukup lazim diketahui.

Advertisement

Ada pula Twelfth Zodiac dengan Soy Apple Glazed Short Ribs, campuran dari Vodka, Ginger, dan Lemon Jus yang menggambarkan rasi bintang astrologi ke 12, yaitu ikan yang berenang dengan santai di perairan yang tenang. “Dipasangkan dengan iga sapi yang bakar dengan saos apel, pasangan cocktail dan tapas ini akan memadukan rasa nikmat di mulut para tamu,” katanya dalam rilis, Kamis (7/2).

Sedangkan untuk Valentine’s Day, para tamu akan kembali dimanjakan dengan beberapa pilihan cocktail dan tapas pada 11 -17 Februari. Ada dua menu yang bisa dipilih yakni The Aiko-Ka dan Beef Croquette, cocktail campuran dari Rum dan Yuzu Sake yang dilengkapi dengan basil. Dipasangkan dengan Beef Croquette hangat, rasa alkohol dari The Aiko-Ka akan semakin terasa di lidah para tamu. Kedua ada All Dressed-up dengan Nowhere To Go. Rizdian menuturkan All Dressed-up adalah tapas yang menampilkan Red Snapper dalam bentu Romoulade yang disajikan bersamaan dengan cocktail Nowhere To Go yang merupakan campuran Tequilla, Cucumber Shrub, dan Cranberry Soda.

Rizdian mengaku sangat yakin pasangan cocktail dan tapas yang telah dipersiapkan dengan seksama ini dapat diterima dengan baik oleh tamu ARTOTEL. Sebab menurutnya semua cocktail yang ditawarkan merupakan kreasi baru dari Bar Specialists yakni Benito dan Abdi, sedangkan tapas yang disajikan adalah kreasi original dari corporate chef, Chef Rendi. "Kami berharap cocktail dan tapas pairing ini dapat menjadi kombinasi minuman beralkohol dengan tapas khas dari ARTOTEL untuk para tamu yang ingin merayakan Hari Raya Imlek dan Valentine bersama keluarga maupun teman di property ARTOTEL manapun," tuturnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

alt

Kembangkan Digitalisasi UMKM, Pemkot Libatkan Mahasiswa

Jogja
| Selasa, 16 April 2024, 22:27 WIB

Advertisement

alt

Sambut Lebaran 2024, Taman Pintar Tambah Wahana Baru

Wisata
| Minggu, 07 April 2024, 22:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement